Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kecelakaan Tunggal di Simpang Sekarsari, Unit Lantas Polsek Dentim Lakukan Penanganan dan Pengaturan Arus Lalu Lintas

Kecelakaan Tunggal di Simpang Sekarsari, Unit Lantas Polsek Dentim Lakukan Penanganan dan Pengaturan Arus Lalu Lintas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Sebuah truk bermuatan mengalami kecelakaan tunggal (Out of Control/OC) hingga terguling di Jln. By Pass IB. Mantra, tepatnya di Simpang Sekarsari, Denpasar Timur, pada Selasa (05/08/2025) sekitar pukul 03.00 WITA dini hari.

Truk jenis Isuzu Giga warna putih strip biru dengan nomor polisi DK 8876 KP tersebut dikemudikan oleh I Putu Sutrasana (30), warga Banjar Dauh Peken, Desa Pesiapan, Kabupaten Tabanan. Berdasarkan keterangan pengemudi, kecelakaan terjadi saat dirinya mengemudi dalam keadaan mengantuk, hingga kehilangan kendali dan menyebabkan truk terguling. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Saat kejadian, truk hanya dikendarai oleh sopir tanpa penumpang lain.

Unit Lalu Lintas Polsek Denpasar Timur (Dentim) yang tiba di lokasi segera melakukan penanganan dengan membantu pengaturan arus lalu lintas serta memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Muatan truk yang sempat memenuhi badan jalan telah diamankan, dan sopir juga telah menghubungi layanan derek untuk proses evakuasi kendaraan.

Kapolsek Dentim Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., membenarkan adanya peristiwa tersebut. “Unit Lalulintas kami telah melakukan langkah cepat dengan mengatur arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan, serta berkoordinasi dengan pihak terkait untuk proses evakuasi truk. Kami juga mengimbau kepada seluruh pengendara agar tidak memaksakan diri berkendara dalam kondisi lelah atau mengantuk demi keselamatan di jalan,” ujarnya.

Hingga pagi hari, proses penanganan di lokasi berjalan lancar dan situasi lalu lintas di sekitar Simpang Sekarsari kembali normal.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Perkuat Sinergitas Dukung Program Ketahanan Pangan melalui Panen Raya Jagung

    Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Perkuat Sinergitas Dukung Program Ketahanan Pangan melalui Panen Raya Jagung

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Flores Timur – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Sertu Alexandre Soares, terus berperan aktif dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah melalui penguatan sinergitas antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat. Hal tersebut terlihat dalam kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal Tahap IV Tahun 2025 yang dilaksanakan oleh Gugus Tugas Polri, bertempat di P4S Emaus RT 09, Kelurahan […]

  • Perkuat Sinergitas, Kapolda Bali Hadiri penutupan Latihan Menembak Senjata Kendaraan Tempur Denkav 4/Simha Pasupati TA 2025

    Perkuat Sinergitas, Kapolda Bali Hadiri penutupan Latihan Menembak Senjata Kendaraan Tempur Denkav 4/Simha Pasupati TA 2025

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Kapolda Bali, Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si menghadiri penutupan Latihan Menembak Senjata Kendaraan Tempur Denkav 4/Simha Pasupati TA 2025 yang berlangsung di Lapangan Tembak Dodiklatpur, Pulaki, Singaraja, Rabu (27/8/2025). Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Komandan Pussenkav TNI AD Mayjen TNI Eko Susetyo, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., Perwakilan Kejati Bali, […]

  • Babinsa Serda Edi Susanto Ajak Warga Tingkatkan Keamanan Lingkungan

    Babinsa Serda Edi Susanto Ajak Warga Tingkatkan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Dompu NTB – Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat sekaligus menjaga keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u, Serda Edi Susanto, melaksanakan kegiatan ronda malam bersama warga binaan di Dusun Jambu, Desa Jambu, Kecamatan Hu’u, pada Senin (18/8/2025). Kegiatan ronda malam tersebut diikuti secara antusias oleh masyarakat setempat. Selama berkeliling kampung, Babinsa menyampaikan himbauan kepada warga […]

  • Kapal Feri ASDP Beroperasi 24 Jam, Pelayanan Natal dan Tahun Baru di Poto Tano Lancar

    Kapal Feri ASDP Beroperasi 24 Jam, Pelayanan Natal dan Tahun Baru di Poto Tano Lancar

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memastikan kelancaran pelayanan dan pengamanan perayaan Natal Tahun 2025 serta menyambut Tahun Baru 2026, Posko Terpadu Operasi Lilin Rinjani 2025 di Pelabuhan Poto Tano, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, terus melaksanakan monitoring situasi dan kondisi di wilayah pelabuhan. Pada Kamis, (25/12/2025), pukul 10.00 WITA, petugas gabungan melaksanakan pemantauan […]

  • Dukung kelancaran pertandingan sepak bola piala Soeratin U-17, Babinsa 1623-01/Karangasem laksanakan pengamanan.

    Dukung kelancaran pertandingan sepak bola piala Soeratin U-17, Babinsa 1623-01/Karangasem laksanakan pengamanan.

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Kelurahan Padangkerta Koramil 1623-01/Karangasem Peltu I Wayan Sumadra bersama instansi terkait melaksanakan pengamanan pertandingan sepak bola piala Soeratin U-17, di Lapangan Stadion I Gusti Ketut Jelantik Jln.Veteran Kel.Padangkerta Kec/Kab.Karangasem, pada Minggu (10/08/25). Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Askab PSSI), Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Seluruh […]

  • Sinergi TNI dan PDAM: Kodim 1602/Ende Gelar Koordinasi Bahas Penyediaan Air Bersih

    Sinergi TNI dan PDAM: Kodim 1602/Ende Gelar Koordinasi Bahas Penyediaan Air Bersih

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende, – Dalam upaya mempererat sinergi dan kerja sama lintas instansi, Komando Distrik Militer (Kodim) 1602/Ende menggelar kegiatan koordinasi dengan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Ende. Kegiatan tersebut berlangsung di Makodim 1602/Ende, Kelurahan Kota Raja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur, pada pukul 10.00 WITA.Rabu (5/11/2025). Koordinasi ini dipimpin oleh Kasdim 1602/Ende […]

expand_less