Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Jalan Baru Antar Dusun di Desa Kiraman Mulai Terbuka Lewat TMMD Kodim 1622/Alor

Jalan Baru Antar Dusun di Desa Kiraman Mulai Terbuka Lewat TMMD Kodim 1622/Alor

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

NTT–ALOR–, Kecamatan Alor Selatan — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1622/Alor terus menunjukkan progres positif. Salah satu sasaran fisik utama TMMD kali ini adalah pembukaan jalan baru yang menghubungkan Dusun 2 Sidapura dengan Dusun 1 Sibera di Desa Kiraman. Jalan ini sangat dinantikan warga karena akan memudahkan akses antar dusun yang selama ini masih terbatas., Senin (04/08/25).

Komandan Kodim 1622/Alor, Letkol Czi Arya Darma, S.T., menyampaikan bahwa pembangunan jalan sepanjang 7 kilometer ini menjadi prioritas utama karena berdampak langsung pada peningkatan mobilitas dan perekonomian warga. Hingga hari ini, pekerjaan pembukaan jalan telah mencapai 4 kilometer dari total panjang yang direncanakan. Progres ini tidak lepas dari semangat gotong royong antara Satgas TMMD dan masyarakat setempat.

“Kami mengapresiasi antusiasme dan partisipasi aktif masyarakat dalam membantu kegiatan ini. Meski medan cukup berat, berkat kerjasama yang solid, pembukaan jalan terus berjalan sesuai rencana,” ujar Dandim saat meninjau lokasi pembangunan. Ia juga menambahkan bahwa kondisi geografis dan cuaca menjadi tantangan tersendiri yang harus dihadapi di lapangan.

Warga Desa Kiraman menyambut gembira pembukaan jalan ini. Warga masyarakat Desa Kiraman menyampaikan terima kasih kepada Satgas TMMD dan pihak Kodim karena telah menghadirkan solusi atas kesulitan akses selama ini.

Program TMMD ke-125 bukan hanya fokus pada pembangunan fisik, tetapi juga diiringi dengan kegiatan tambahan seperti Perehapan rumah warga, dan penghijauan. Diharapkan seluruh rangkaian program ini dapat membawa perubahan positif dan berkelanjutan bagi masyarakat Desa Kiraman dan sekitarnya.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Tabanan Terima Audiensi Bank Woori Saudara, Tegaskan Komitmen Bersama Cegah Kejahatan Siber

    Kapolres Tabanan Terima Audiensi Bank Woori Saudara, Tegaskan Komitmen Bersama Cegah Kejahatan Siber

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. menerima audiensi dari perwakilan Bank Woori Saudara Tabanan pada Rabu, 6 Agustus 2025, pukul 14.00 WITA, bertempat di ruang kerja Kapolres Tabanan. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Made Subadi, S.H., dan Kasikeu […]

  • Kehadiran Anggota Koramil 1614-01 Dompu Bawa Rasa Aman di Karnaval Pelajar

    Kehadiran Anggota Koramil 1614-01 Dompu Bawa Rasa Aman di Karnaval Pelajar

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, ribuan pelajar tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) dan Sekolah Dasar (SD) kelas 1 dan 2 se-Kabupaten Dompu mengikuti kegiatan karnaval, Kamis (14/8/2025). Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan penuh antusiasme, dengan berbagai penampilan unik dari anak-anak yang mengenakan pakaian adat, busana perjuangan, hingga […]

  • Babinsa Motong Ajak Warga Hidup Sehat Lewat Komsos di Desa Binaan

    Babinsa Motong Ajak Warga Hidup Sehat Lewat Komsos di Desa Binaan

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Babinsa Desa Motong, Sertu Sulaiman, anggota Koramil 1607-09/Utan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di Desa Motong, Kecamatan Utan, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kesehatan masyarakat di wilayah binaannya. Selasa (7/10/2025). Dalam kesempatan itu, Sertu Sulaiman mengimbau warga agar senantiasa menerapkan pola hidup sehat dengan menjaga […]

  • Koramil 1603-04/Kewapante Hadiri Peresmian SMPN 51, Dorong Pendidikan Berkualitas di Hewokloang

    Koramil 1603-04/Kewapante Hadiri Peresmian SMPN 51, Dorong Pendidikan Berkualitas di Hewokloang

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Danramil 1603-04/Kewapante, Kodim 1603/Sikka Letda Inf Onisimus Niab, didampingi Babinsa Pratu Yelfrid Leonardus menghadiri peresmian Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 51 St. Rafael Hewerbura yang berlangsung di halaman sekolah, Desa Kajowair, Kecamatan Hewokloang, Rabu (14/10/2025). Peresmian SMPN 51 St. Rafael Hewerbura dihadiri oleh berbagai unsur, antara lain Bupati Sikka, Camat Hewokloang, anggota DPRD, Kepala […]

  • TNI dan Rakyat Bersatu, Wujudkan Rumah Layak Huni bagi Warga Banjar Jeleka

    TNI dan Rakyat Bersatu, Wujudkan Rumah Layak Huni bagi Warga Banjar Jeleka

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (2/8/2025) – H+10 TMMD Ke-125 Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 Tahun 2025 terus menunjukkan wujud nyata sinergitas antara TNI dan rakyat. Salah satu bukti nyatanya terlihat dalam kegiatan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Ketut Pait (86), seorang petani lansia yang tinggal di Banjar Jeleka, Desa Batuan, […]

  • Cegah Gangguan Keamanan, Babinsa Mas Sidak Tempat Tinggal Pendatang di Banjar Kumbuh

    Cegah Gangguan Keamanan, Babinsa Mas Sidak Tempat Tinggal Pendatang di Banjar Kumbuh

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Kamis (31/8/2025) Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman, kondusif, dan mantap, Babinsa Desa Mas Koramil 1616-02/Ubud, Sertu Made Surita, bersama Satuan Linmas Desa Mas melaksanakan kegiatan patroli keamanan serta sidak penduduk pendatang (duktang) di wilayah Desa Mas, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah antisipatif terhadap […]

expand_less