Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Antisipasi Kriminalitas, Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Subuh Di Jalur Sepi

Antisipasi Kriminalitas, Polsek Abiansemal Intensifkan Patroli Subuh Di Jalur Sepi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di waktu rawan, Polsek Abiansemal terus meningkatkan kegiatan patroli subuh, khususnya dengan menyisir jalur-jalur sepi yang berpotensi dimanfaatkan pelaku kejahatan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (5/8/2025) dini hari oleh personel piket Samapta Polsek Abiansemal.

Patroli dilakukan secara mobile menyusuri jalan-jalan yang minim penerangan, kawasan pertokoan yang masih tutup, hingga area yang jauh dari keramaian. Tujuannya adalah untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah potensi aksi kriminalitas seperti pencurian, perkelahian, dan gangguan ketertiban umum lainnya.

Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Made Sudiana, S.H., seijin Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H. mengatakan bahwa patroli subuh merupakan salah satu langkah preventif Polri untuk menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.

“Waktu subuh sering kali menjadi celah bagi oknum tertentu melakukan aksi kejahatan. Karena itu, kami intensifkan patroli di jalur-jalur sepi agar situasi tetap aman dan terkendali,” ujar IPTU Sudiana.

Selain memantau situasi, petugas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang ditemui agar tetap waspada dan segera melapor apabila mengetahui adanya aktivitas mencurigakan.

Melalui kegiatan ini, Polsek Abiansemal berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, khususnya pada waktu-waktu rawan, demi menjaga keamanan dan ketertiban di seluruh wilayah Kecamatan Abiansemal.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

expand_less