Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dansatgas TMMD dan Warga Desa Batuan Bersatu Bangun Infrastruktur Penopang Pertanian

Dansatgas TMMD dan Warga Desa Batuan Bersatu Bangun Infrastruktur Penopang Pertanian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Minggu (3/8/2025), H+11 Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, memasuki hari ke-11 dengan progres signifikan pada pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT). Infrastruktur ini menjadi salah satu harapan besar para petani Banjar Lantangidung dan Banjar Penida, yang selama ini kesulitan dalam mobilisasi hasil pertanian.

Pembangunan Jalan Usaha Tani dilaksanakan secara terpadu oleh Satgas TMMD bersama masyarakat setempat. Jalan ini menghubungkan Banjar Lantangidung dengan Banjar Penida dan akan menjadi akses vital bagi para petani dalam mengangkut hasil panen serta mendukung produktivitas pertanian.

Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P, menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur pertanian seperti ini merupakan bentuk nyata dukungan TNI terhadap ketahanan pangan desa.

“Petani adalah tulang punggung desa. Dengan JUT ini, kami berharap mereka lebih mudah mengakses lahan, mempercepat distribusi hasil pertanian, dan tentu meningkatkan kesejahteraan. Kami bangga bisa bekerja bersama masyarakat,” ujar Letkol Rizal.

Para petani dan warga setempat terlihat sangat antusias. Mereka tak hanya menyambut pembangunan ini, tapi juga ikut terlibat langsung di lapangan, dari menggali saluran hingga mengangkut material bangunan.

Dan SSK TMMD, Lettu Cpl I Nyoman Prajana, dan Babinsa Desa Batuan, Sertu Suparman, turun langsung mendampingi warga dalam setiap tahapan pembangunan. Sinergitas TNI dan rakyat terlihat sangat kuat.

Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, mengapresiasi keterlibatan aktif Dansatgas dan seluruh Satgas TMMD yang sudah menjawab kebutuhan dasar petani.

“Kami sangat bersyukur. Jalan ini bukan hanya menghubungkan dua banjar, tapi juga membuka harapan baru bagi petani. Terima kasih kepada TNI atas dukungan nyatanya,” ucap Ari.

Warga Banjar Lantangidung dan Banjar Puaya pun menyampaikan rasa terima kasih mereka.

“Dulu kami susah bawa hasil panen, apalagi saat hujan. Sekarang jalannya sudah dibangun dan ada saluran airnya. Ini benar-benar membantu,” ungkap salah satu petani setempat.

Pembangunan Jalan Usaha Tani ini menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dalam TMMD ke-125. Bersama petani, Dansatgas dan jajaran Satgas TMMD membangun tak hanya infrastruktur, tapi juga semangat dan harapan untuk masa depan yang lebih baik.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Siswa SMPN 6 Denpasar Nikmati Makan Bergizi Gratis dengan Nilai Gizi Tinggi

    Siswa SMPN 6 Denpasar Nikmati Makan Bergizi Gratis dengan Nilai Gizi Tinggi

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Sebanyak 1.265 siswa SMPN 6 Denpasar menerima manfaat dari Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diselenggarakan oleh SPPG Sidakarya PT. Arta Damar Bali Catering Desa Sidakarya. Kegiatan ini berlangsung di SMPN 6 Denpasar, Jalan Gurita, Kelurahan Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Rabu, (30/07/2025). Adapun yang disajikan memiliki nilai gizi yakni Energi: […]

  • Kodim 1624/Flotim Bersihkan Gereja Katedral Reinha Rosari Larantuka

    Kodim 1624/Flotim Bersihkan Gereja Katedral Reinha Rosari Larantuka

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 44
    • 0Komentar

    Larantuka – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1624/Flores Timur melaksanakan karya bakti pembersihan di Gereja Katedral Reinha Rosari yang berlokasi di Kelurahan Postoh, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, pada Kamis, 18 September 2025. Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama personel Satpol PP Kabupaten Flores Timur dan masyarakat sekitar, sebagai wujud […]

  • Minimalkan Kemacetan, Polsek Abiansemal Fokuskan Pengaturan Lalin Pada Jalur Rawan Padat

    Minimalkan Kemacetan, Polsek Abiansemal Fokuskan Pengaturan Lalin Pada Jalur Rawan Padat

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam upaya menjaga kelancaran arus lalu lintas di jam pulang kerja, Personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas sore hari pada sejumlah titik rawan kepadatan kendaraan, Jumat (14/11/2025) sore. Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat, khususnya pada ruas-ruas jalan yang sering mengalami peningkatan volume kendaraan di akhir pekan. Personel […]

  • Serda M. Saleh Hadiri Musrenbangdes, Komitmen Dukung Kemajuan Desa Hijrah

    Serda M. Saleh Hadiri Musrenbangdes, Komitmen Dukung Kemajuan Desa Hijrah

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Lape, Sumbawa – Dalam rangka mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan, Babinsa Desa Hijrah Koramil 1607-06/Lape Lopok, Serda M. Saleh, menghadiri Rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Desa Hijrah Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 5 Januari 2026, bertempat di Gedung Serba Guna Desa Hijrah, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa. Musrenbangdes ini bertujuan untuk menyerap […]

  • TNI Hadir Dukung Peningkatan Gizi Anak Sekolah di Wilayah Sukasada

    TNI Hadir Dukung Peningkatan Gizi Anak Sekolah di Wilayah Sukasada

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sukasada, 10 November 2025 — Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Desa Sambangan Koramil 1609-05/Sukasada, Sertu Nyoman Warsa, melaksanakan pendampingan kegiatan Launching Pemberian Makan Gizi oleh Dapur Wijaya 1 Yayasan Sandat Harum Nirmala SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi), yang bertempat di SDN 3 Sambangan, Jalan Srikandi, Banjar Dinas Babakan, Desa […]

  • Babinsa Sampir Bersama Bati Wanmil Perkuat Keamanan Lingkungan

    Babinsa Sampir Bersama Bati Wanmil Perkuat Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Senin, 1 September 2025, pukul … WITA, anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Babinsa Kelurahan Sampir Koptu Fahrurrozi bersama Bati Wanmil Serka Zulkifli, melaksanakan kegiatan pengamanan di kediaman salah satu anggota DPR yang berada di wilayah Kelurahan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Kegiatan pengamanan ini merupakan wujud tugas dan tanggung jawab aparat […]

expand_less