Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Ende Kumpulkan Data dan Pantau Keamanan Desa

Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Babinsa Ende Kumpulkan Data dan Pantau Keamanan Desa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Ende, Dalam rangka mendukung tugas pembinaan wilayah serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Piter Kase, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata Ter), Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wajakeajaya, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende.

Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu pagi (2/8/2025), dimulai pukul 11.00 WITA hingga selesai, bertempat di Kantor Desa Wajakeajaya. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Desa Wajakeajaya, Ibu Rosaliwati, yang mendampingi Babinsa dalam melakukan pendataan dan koordinasi wilayah.

Puldata Teritorial dilakukan untuk memperbarui dan melengkapi data terkait kondisi geografis, demografis, dan sosial di wilayah binaan. Data ini menjadi dasar penting bagi Babinsa dalam menyusun rencana kegiatan pembinaan teritorial serta mendukung pelaksanaan tugas pokok satuan kewilayahan.

Selain itu, kegiatan Komsos juga dilaksanakan untuk membangun komunikasi yang harmonis dengan aparatur desa, sekaligus mendengarkan aspirasi dan informasi terkini dari lingkungan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan perangkat desa dalam menjaga stabilitas dan ketertiban wilayah.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD di wilayah. Kami hadir untuk mendengar, memantau, dan membantu masyarakat,” ujar Serka Piter Kase.

Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan penuh semangat kekeluargaan. Aparat desa menyampaikan apresiasi atas peran aktif Babinsa dalam membantu pemerintahan desa serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Kegiatan Puldata Teritorial, Komsos, dan Pamwil ini mencerminkan komitmen TNI AD dalam menjalankan fungsi pembinaan teritorial secara berkelanjutan sebagai bagian dari upaya mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Baturiti Pastikan Ketersediaan Stok BBM di SPBU, Situasi Aman Terkendali

    Polsek Baturiti Pastikan Ketersediaan Stok BBM di SPBU, Situasi Aman Terkendali

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan patroli sekaligus monitoring ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah SPBU yang berada di wilayah hukum Kecamatan Baturiti pada Kamis (02/10/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolsek Baturiti, AKP I Wayan Sukadana, bersama tiga personel dengan tujuan memastikan stok BBM dalam kondisi aman dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. […]

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bersama Warga, Bersih Lingkungan Gereja Perkuat Solidaritas Sosial

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bersama Warga, Bersih Lingkungan Gereja Perkuat Solidaritas Sosial

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Senin, 12 Januari 2026, semangat kebersamaan tampak kuat di halaman Gereja St. Maria Pengantara Segala Rahmat Kiupukan, Desa Nunmafo, Kecamatan Insana, Kabupaten TTU. Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Sertu Jonisius Alfridus Nahak, bersama masyarakat binaannya melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan gereja sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah. Kegiatan tersebut dilakukan dengan penuh […]

  • Babinsa 1623-08/Kubu ikut padamkan api kebakaran lahan.

    Babinsa 1623-08/Kubu ikut padamkan api kebakaran lahan.

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Koramil 1623-08/Kubu Desa Tianyar Tengah Serka I Nyoman Rauh membantu proses pemadaman kebakaran lahan di Dsn.Penginyahan, Desa Tianyar Tengah, Kec. Kubu, Kabupaten Karangasem pada Rabu (27/08/2025) Lahan yang terbakar sekitar 1 Hektar merupakan lahan milik I Gede Purna, dan kebakaran terjadi sekitar pukul 14.30 Wita. Sebanyak 3 unit mobil pemadaman kebakaran dari […]

  • ‎Babinsa Masbagik Selatan Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan Lewat Patroli Kongkow

    ‎Babinsa Masbagik Selatan Ajak Warga Tingkatkan Kewaspadaan Lewat Patroli Kongkow

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Masbagik Selatan, Serda Zulhakim, dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan kegiatan patroli kongkow-kongkow bersama masyarakat di wilayah Desa Masbagik Selatan, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur. Selasa(07/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan warga binaan. ‎ ‎Dalam kegiatan tersebut, Serda Zulhakim […]

  • Babinsa bersama Instansi Terkait, Berkolaborasi dalam Sosialisasi Mitigasi Guna Menghadapi Bencana Alam

    Babinsa bersama Instansi Terkait, Berkolaborasi dalam Sosialisasi Mitigasi Guna Menghadapi Bencana Alam

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka pembukaan sekaligus sosialisasi mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami serta Pengisian Kuisioner Penelitian, Babinsa Tanjung Benoa, Serda I Kadek Pariasa, mengikuti pelaksanaan kegiatan. Bertempat di Wantilan Desa Adat Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Rabu, (27/08/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Kepala Balai Besar MKG Wilayah III, Kepala Pelaksanaan BPBD […]

  • Babinsa Kawal Pelaksanaan Wisuda Universitas Muhammadiyah Bima 2025

    Babinsa Kawal Pelaksanaan Wisuda Universitas Muhammadiyah Bima 2025

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Babinsa ule Serda Suharman pada Sabtu, 30 Agustus 2025, memonitor kegiatan Universitas Muhammadiyah Bima menggelar Wisuda Program Sarjana (S1) dan Pascasarjana (S2) angkatan ke-IV di Kampus II Universitas Muhammadiyah Bima, Jalan Karantina, Kelurahan Ule, Kecamatan Asakota, Kota Bima. Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh berbagai unsur penting, termasuk Ketua Pimpinan […]

expand_less