Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Koramil 1612-03/Reo Dukung Penguatan Kelembagaan Ramah Anak di Kecamatan Reok

Koramil 1612-03/Reo Dukung Penguatan Kelembagaan Ramah Anak di Kecamatan Reok

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Manggarai, 31 Juli 2025 — Koramil 1612-03/Reo menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah terkait perlindungan anak dengan menghadiri rapat koordinasi penguatan kelembagaan ramah anak se-Kecamatan Reok. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Camat Reok, Kabupaten Manggarai, pada Kamis (31/7).

Rapat dihadiri oleh Camat Reok, Batuud Koramil 1612-03/Reo Peltu Lasiman, perwakilan Polsek Reo, perwakilan Pos AL, para kepala desa dan lurah, serta tokoh masyarakat dan perangkat RT/RW dari seluruh wilayah Kecamatan Reok.

Tujuan kegiatan ini adalah memperkuat koordinasi lintas sektor dalam rangka menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan mendukung tumbuh kembang anak di tingkat desa dan kelurahan.

Dalam kesempatan tersebut, Peltu Lasiman menyampaikan bahwa TNI melalui Koramil memiliki peran strategis dalam mendukung program-program sosial masyarakat, termasuk perlindungan terhadap anak.
“Kami dari Koramil 1612-03/Reo siap bersinergi dengan semua pihak dalam menciptakan wilayah yang aman dan ramah anak. Anak-anak adalah generasi penerus yang harus dijaga dan dibina sejak dini,” ujar Peltu Lasiman.

Kegiatan berlangsung dalam suasana penuh semangat dan dialog terbuka antar peserta. Di akhir rapat, disepakati sejumlah langkah tindak lanjut, termasuk pembentukan forum anak dan peningkatan sosialisasi hak anak di lingkungan masyarakat.

Diharapkan, sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan elemen masyarakat ini mampu menjadikan Kecamatan Reok sebagai percontohan wilayah ramah anak di Kabupaten Manggarai.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1624-05/Solor Himbau Warga Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    Babinsa Koramil 1624-05/Solor Himbau Warga Jaga Stabilitas Keamanan Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Flotim – Babinsa Koramil 1624-05/Solor melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat Desa Menanga, Kecamatan Solor Timur, Kabupaten Flores Timur, pada Jumat, 02 Januari 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Babinsa Kopka Ajid Abdan sebagai bagian dari upaya pembinaan teritorial serta menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengajak masyarakat untuk […]

  • Babinsa Kelurahan Bugis Tinjau Lahan KDKMP di Belakang Kediaman Bupati

    Babinsa Kelurahan Bugis Tinjau Lahan KDKMP di Belakang Kediaman Bupati

    • calendar_month 4 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Sefty Candra Irawan selaku Babinsa Kelurahan Bugis, melaksanakan kegiatan pengecekan kembali lahan yang sebelumnya telah dilaporkan untuk program KDKMP, Jumat (16/01/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 09.00 WITA, berdasarkan arahan langsung dari Bupati Sumbawa Barat. Lahan yang dilakukan pengecekan berlokasi di belakang kediaman Bupati Sumbawa Barat dan […]

  • Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Silaturahmi Lewat Kegiatan Karya Bakti

    Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru Tingkatkan Silaturahmi Lewat Kegiatan Karya Bakti

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Selasa – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serda Antonius Wae, bersama masyarakat Dusun 2 Pemo Roga Desa Wolosoko, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, bergotong royong melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan jalan dan lingkungan. Kegiatan dimulai pukul 09.30 WITA dan berlangsung dengan penuh semangat hingga selesai.19 Agustus 2025. Dalam suasana penuh kekompakan, Serda Antonius mengajak warga untuk terus menjaga […]

  • Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri Bersama Warga Desa Balauring Laksanakan Karya Bakti dan Jalin Silaturahmi

    Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri Bersama Warga Desa Balauring Laksanakan Karya Bakti dan Jalin Silaturahmi

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Serda Salahuddin dan Praka Juphry, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah desa binaan sekaligus komunikasi sosial (komsos) serta karya bakti bersama masyarakat di Desa Balauring, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata, pada Rabu (22/10/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat serta memperkuat sinergi antara TNI dan aparat pemerintahan desa […]

  • Sinergi Babinsa dan Bank NTB Wujudkan Program Sumbawa Barat Maju untuk Kesejahteraan Warga

    Sinergi Babinsa dan Bank NTB Wujudkan Program Sumbawa Barat Maju untuk Kesejahteraan Warga

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung program pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Babinsa Kelurahan Telaga Bertong Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Sukardin, melaksanakan kegiatan pengawalan pembuatan Kartu dan Rekening Sumbawa Barat Maju yang diselenggarakan oleh Bank NTB. Kegiatan berlangsung pada Rabu, (29/10 2025) pukul 08.00 WITA. Aula Kelurahan Telaga Bertong dengan jumlah penerima kartu sebanyak […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Kaba-kaba Melaksanakan Pengamanan Pujawali Pura Kawitan Batur Arya Belog  Kaba-Kaba

    Bhabinkamtibmas Desa Kaba-kaba Melaksanakan Pengamanan Pujawali Pura Kawitan Batur Arya Belog Kaba-Kaba

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Polsek Kediri. Demi terciptanya situasi aman dan kondusif, dan untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas maka dipandang perlu kehadiran Bhabinkamtibmas atensi Upacara agama/ Pujawali ring Pura Kawitan Batur Arya Belog Kaba-Kaba Pada hari ini Selasa tanggal 22/07/ 2025, pukul 08.30 s/d 11.00 Wita, Bhabinkamtibmas Desa Kaba-Kaba, Polsek Kediri, Polres Tabanan […]

expand_less