Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Koptu Rudi Romadon Bantu Proses Pembangunan jalan rabat beton di Desa Binaan

Koptu Rudi Romadon Bantu Proses Pembangunan jalan rabat beton di Desa Binaan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Bangli – Wujud nyata dukungan TNI terhadap pembangunan infrastruktur desa, Babinsa Desa Kayubihi, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Koptu Rudi Romadon, bersama Bhabinkamtibmas Desa Kayubihi, melaksanakan pemantauan sekaligus membantu langsung proses pembangunan jalan rabat beton yang menghubungkan Banjar Bangklet menuju Banjar Pucangan, Desa Kayubihi, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Kamis (31/07/2025).

Pembangunan jalan rabat beton ini memiliki panjang 1.026 meter dan lebar 1,20 meter, dengan sumber dana dari Anggaran Dana Desa (ADD) Tahun 2025. Pelaksanaan kegiatan dilakukan secara swakelola, melibatkan partisipasi langsung masyarakat sekitar guna menciptakan rasa memiliki dan memperkuat semangat gotong royong.

Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini turut didampingi oleh Sekretaris Desa Kayubihi, I Nyoman Suadiyasa, serta Pejabat Pengelola Keuangan Desa (PPKD) sekaligus Kasi Kesra, I Dewa Agung Supraningrat.

Dalam keterangannya, Babinsa Koptu Rudi Romadon menegaskan komitmennya untuk terus hadir dalam setiap proses pembangunan di wilayah binaannya. “Kegiatan seperti ini bukan hanya sekadar pembangunan fisik, tetapi juga membangun kebersamaan dan kepedulian. Kami hadir untuk memastikan pembangunan berjalan lancar dan melibatkan masyarakat secara aktif,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, keterlibatan Babinsa dalam setiap kegiatan pembangunan desa merupakan bagian dari tugas pokok pembinaan teritorial. “Kami ingin memastikan bahwa setiap rupiah yang digunakan dari anggaran desa benar-benar bermanfaat untuk masyarakat. Dengan hadir di lapangan, kami juga dapat mendorong semangat gotong royong dan kebersamaan di tengah warga,” tambahnya.

Sementara itu, Sekdes Kayubihi, I Nyoman Suadiyasa, menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Babinsa dalam setiap tahapan pembangunan desa. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Tidak hanya menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga ikut terlibat langsung dalam pekerjaan di lapangan. Ini adalah bentuk sinergi nyata di tingkat desa,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menegaskan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan pembangunan desa merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial. “Kami terus mendorong para Babinsa untuk aktif mendampingi pemerintah desa dalam pelaksanaan program pembangunan. Selain mengawal penggunaan anggaran agar tepat sasaran, Babinsa juga menjadi penggerak gotong royong dan pemersatu masyarakat,” tegas Dandim.

Komandan Kodim berharap, kehadiran Babinsa di setiap kegiatan pembangunan desa tidak hanya mempercepat proses pelaksanaan program, tetapi juga mampu menumbuhkan rasa tanggung jawab bersama dalam menjaga dan merawat hasil pembangunan. “Kami berharap pembangunan yang dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat secara langsung ini dapat mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, sekaligus menumbuhkan rasa memiliki sehingga hasilnya bisa dimanfaatkan secara berkelanjutan,” pungkas Dandim.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1612/Manggarai Bersinergi dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2025

    Kodim 1612/Manggarai Bersinergi dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2025

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Manggarai, 17 November 2025 — Anggota Kodim 1612/Manggarai yang dipimpin oleh Kasdim 1612/Manggarai, Mayor Inf Roberto Carlos, turut serta dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Turangga 2025 yang digelar di Lapangan Apel Mapolres Manggarai, Jalan Katedral, Kelurahan Pitak, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai. Apel gelar pasukan tersebut mengusung tema “Terwujudnya Kamseltibcarlantas yang Aman dan Selamat […]

  • Kapolres Bangli Hadiri Launching Paket Makan Bergizi Gratis SPPG Batur Tengah

    Kapolres Bangli Hadiri Launching Paket Makan Bergizi Gratis SPPG Batur Tengah

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Bangli – Senin (8/12/2025) Kapolres Bangli yang diwakili Kapolsek Kintamani Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H., M.H. menghadiri kegiatan Launching Paket Makan Bergizi Gratis (MBG) SPPG Batur Tengah yang dipusatkan di SMP Negeri 1 Kintamani. Kehadiran Polri dalam agenda ini merupakan wujud dukungan terhadap implementasi Perpres No. 83 Tahun 2024 yang menitikberatkan pada peningkatan gizi […]

  • Sentuhan Dingin Sertu M. Imran di Perkebunan Jagung: Memastikan Pangan Aman, Petani Sejahtera

    Sentuhan Dingin Sertu M. Imran di Perkebunan Jagung: Memastikan Pangan Aman, Petani Sejahtera

    • calendar_month Selasa, 30 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    PACAR – Komitmen TNI AD dalam mendukung ketahanan pangan nasional terus dibuktikan secara nyata di lapangan. Pada Senin (29/12/2025), Babinsa Koramil 1630-03/MP, Sertu M. Imran, turun langsung ke lahan pertanian di Desa Bari, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat, untuk mendampingi petani merawat tanaman jagung. Kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan bentuk pengabdian tulus seorang […]

  • Sigap Hadapi Cuaca Ekstrem, Babinsa Wulanggitang Evakuasi Pohon Tumbang

    Sigap Hadapi Cuaca Ekstrem, Babinsa Wulanggitang Evakuasi Pohon Tumbang

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Flores Timur – Babinsa Koramil 1624-06/Wulanggitang, Serda Rifen Lassa, melaksanakan patroli wilayah binaan di tengah cuaca ekstrem berupa angin kencang disertai hujan, Kamis (15/01/2026). Patroli difokuskan pada wilayah pantai selatan Kecamatan Wulanggitang meliputi Desa Hewa, Desa Ojandetun, dan Desa Pantai Oa. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa menemukan pohon tumbang yang menutup akses jalan akibat terpaan angin […]

  • Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bantu Petani di Tainsala Wujudkan Ketahanan Pangan

    Babinsa Koramil 1618-04/Bisel Bantu Petani di Tainsala Wujudkan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 29 September 2025, Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 1618-04/Bisel, Serda Benediktus Nainatun, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus membantu Petani merawat tanaman sayur di lahan milik Bapak Kanis yang terletak di RT 03, RW 01, Desa Tainsala, Kecamatan Insana Tengah, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Laksanakan Komsos Bersama Warga Liselande

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Laksanakan Komsos Bersama Warga Liselande

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan wilayah dan memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Densius Berno, melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Dusun 1 Maurole, Desa Maurole, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Sabtu (27/9). Kegiatan yang dimulai pukul 08.27 WITA ini dilaksanakan bersama Kepala Desa Liselande, Vinsensius […]

expand_less