Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Peran Aktif Koramil 1614-02 Kempo Redam Konflik Warga

Peran Aktif Koramil 1614-02 Kempo Redam Konflik Warga

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Koramil 1614-02/Kempo kembali menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga ketertiban wilayah dengan memediasi penyelesaian sengketa antarwarga secara damai. Kasus ini melibatkan dua warga Desa Tolokalo, Kecamatan Kempo,Rabu 30 Juli 2025, yang berselisih akibat kematian seekor ternak sapi.

Mediasi berlangsung di Kantor Desa Tolokalo dan difasilitasi oleh Babinsa Desa Tolokalo Koptu Julkarnain dari Koramil 1614-02/Kempo bersama Bhabinkamtibmas dan aparatur Pemerintah Desa Tolokalo. Dua pihak yang dimediasi masing-masing adalah Sdr. N (42) dari Dusun Kressaari selaku pemilik kandang, dan Sdr. A (27) dari Dusun Rade sebagai pemilik ternak yang meninggal.

Kematian sapi milik Sdr. A terjadi di dalam kandang milik Sdr. N. Berdasarkan hasil pemeriksaan dari UPTD Peternakan Kecamatan Kempo, diketahui bahwa penyebab kematian sapi tersebut adalah perut kembung (akumulasi gas berlebih)—bukan karena unsur kesengajaan atau kelalaian dari pihak manapun.

Melalui pendekatan persuasif yang dilakukan Babinsa dan aparat desa, kedua pihak akhirnya sepakat menyelesaikan permasalahan ini secara kekeluargaan. Dalam pernyataan bersama, kedua belah pihak saling memaafkan dan menyatakan tidak akan memperpanjang persoalan.

Sebagai langkah pencegahan ke depan, pemilik kandang berjanji akan memperbaiki pagar atau pintu kandang, sedangkan pemilik ternak siap menjaga hewannya agar tidak masuk ke lahan milik orang lain.

“Kami hadir untuk memastikan suasana tetap kondusif dan masyarakat terbiasa menyelesaikan masalah dengan cara musyawarah. Ini bagian dari tugas teritorial kami di Koramil 1614-02/Kempo,” ujar Babinsa Koptu Julkarnain saat dimintai keterangan.

Langkah mediasi ini mendapat apresiasi dari seluruh pihak, termasuk perangkat desa yang terlibat dalam proses penyelesaian. Pemerintah desa berharap mediasi damai seperti ini menjadi budaya dalam menyelesaikan setiap persoalan di tengah masyarakat.

Situasi Desa Tolokalo saat ini dilaporkan aman dan kondusif berkat peran aktif TNI, Polri, dan aparat desa dalam menjaga hubungan sosial warga di tingkat akar rumput.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Malam Babinsa Seteluk Dorong Kesadaran Masyarakat Jaga Keamanan

    Patroli Malam Babinsa Seteluk Dorong Kesadaran Masyarakat Jaga Keamanan

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Piket Koramil 1628-03/Seteluk yang dipimpin oleh Serda Lalu Rupawan melaksanakan kegiatan patroli di seputaran wilayah Kecamatan Seteluk pada Kamis (21/8/2025). Patroli ini difokuskan pada peningkatan keamanan khususnya di malam hari, sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan […]

  • Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa Saba Pastikan Bantuan Bulog Terdistribusi Aman

    Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa Saba Pastikan Bantuan Bulog Terdistribusi Aman

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Gianyar – Senin (14/7/2025) Sebagai bentuk tanggung jawab dalam mengawal program ketahanan pangan dan menjamin distribusi bantuan tepat sasaran, Babinsa Desa Saba Koramil 1616-04/Blahbatuh, Pelda I Dewa Gede Agus Sastrawan, bersama Bhabinkamtibmas Desa Saba, Bripka I Nyoman Mara Arta, melaksanakan monitoring kedatangan dan penurunan beras dari Bulog yang berlangsung di Kantor BUMDes Desa Saba, Kecamatan […]

  • Sat Samapta Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam Jelang Natal Dan Tahun Baru 2026.

    Sat Samapta Polres Klungkung Tingkatkan Patroli Malam Jelang Natal Dan Tahun Baru 2026.

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Dalam rangka menjaga dan menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif menjelang perayaan Hari Raya Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Satuan Samapta Polres Klungkung meningkatkan intensitas kegiatan patroli malam di wilayah hukum Polres Klungkung, (17/12). Patroli malam dilaksanakan dengan menyasar sejumlah lokasi strategis dan objek vital, di […]

  • Dandim 1616/Gianyar Dorong Optimalisasi Lahan Eks Sekolah untuk Program Ekonomi Kerakyatan

    Dandim 1616/Gianyar Dorong Optimalisasi Lahan Eks Sekolah untuk Program Ekonomi Kerakyatan

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Gianyar – Pering, Rabu (15/10/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam bidang pemberdayaan ekonomi masyarakat, Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. didampingi Pasiter Kapten Inf Cok Agung Semadi dan Danramil 1616-04/Blahbatuh Kapten Inf I Wayan Sudana melaksanakan peninjauan lokasi rencana pembangunan Kantor Koperasi Merah Putih di wilayah Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten […]

  • Babinsa Desa Tesabela Hadiri Rapat Pembagian BLT, Tekankan Pemanfaatan Dana Secara Bijak

    Babinsa Desa Tesabela Hadiri Rapat Pembagian BLT, Tekankan Pemanfaatan Dana Secara Bijak

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Dalam rangka mendukung kelancaran program pemerintah serta memastikan bantuan sosial tepat sasaran, Babinsa Desa Tesabela Koramil jajaran Kodim 1627/Rote Ndao, Koptu Mesak Foeh, menghadiri kegiatan rapat pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 13 Desember 2024, pukul 11.00 WITA, bertempat di Kantor Desa Tesabela, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. […]

  • Babinsa Negari; KKN Unud Tingkatkan Kapasitas Mitigasi Bencana Sejak Dini Melalu Pelatihan Kepada Anak Sekolah

    Babinsa Negari; KKN Unud Tingkatkan Kapasitas Mitigasi Bencana Sejak Dini Melalu Pelatihan Kepada Anak Sekolah

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Negari Koramil 1610-02/Banjarangkan Serka Gede Adiasa melaksanakan pendampingan kegiatan pelatihan evakuasi penanggulangan bencana uang diselenggarakan oleh mahasiswa KKN Unud di Balai Banjar Adat Negari, Desa Negari, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Kamis ( 07/08/25 ). Dalam pelatihan ini, mahasiswa KKN Unud menyasar anak-anak sekolah dasar dengan menghadirkan Narasumber Kalak BPBD Putu Widiada dan Kabid […]

expand_less