Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Yangapi Laksanakan Gotong Royong Pengecoran Jalan

Wujud Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Yangapi Laksanakan Gotong Royong Pengecoran Jalan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam upaya meningkatkan infrastruktur desa sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Desa Yangapi Koramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli, Serda I Made Sibin Suputra, bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong pengecoran jalan rabat beton di Banjar Sideparna menuju Banjar Bukti, Desa Yangapi, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Selasa (29/07/2025).

Kegiatan pengecoran pelebaran jalan ini dilaksanakan secara swadaya oleh masyarakat bersama Babinsa. Jalan rabat beton yang sedang dibangun ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas warga, sehingga mendukung aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat sehari-hari.

Serda Sibin Suputra mengatakan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan gotong royong merupakan bentuk dukungan nyata terhadap pembangunan desa serta untuk memotivasi dan membangkitkan semangat kebersamaan warga. “Babinsa hadir tidak hanya sebagai pendamping, tetapi juga penggerak di lapangan. Sinergi antara TNI dan warga sangat penting dalam mewujudkan pembangunan desa yang mandiri,” ungkapnya.

Kolaborasi yang solid antara Babinsa, aparat desa, dan masyarakat dalam kegiatan ini menunjukkan semangat kebersamaan dan gotong royong yang masih terjaga kuat di tengah masyarakat. Pembangunan infrastruktur seperti jalan rabat beton ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung bagi warga, seperti memperlancar transportasi, mempercepat distribusi hasil pertanian, serta meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut. Ia menegaskan bahwa gotong royong adalah bagian dari upaya TNI dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat dan mendukung program pembangunan desa. “TNI melalui Babinsa akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat, membantu pemerintah desa dalam meningkatkan kesejahteraan warga. Ini adalah bagian dari tugas pembinaan teritorial yang menjadi tanggung jawab Babinsa di wilayah binaannya,” tegas Dandim.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Denpasar Selatan Amankan Pembukaan ‘Livin Festival 2025’ di Icon Bali Mall

    Polsek Denpasar Selatan Amankan Pembukaan ‘Livin Festival 2025’ di Icon Bali Mall

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    ​DENPASAR SELATAN – Kepolisian Sektor (Polsek) Denpasar Selatan mengerahkan personelnya untuk mengamankan jalannya pembukaan acara “Livin Festival 2025” yang diselenggarakan di Icon Bali Mall, Jalan Danau Tamblingan No. 27, Kelurahan Sanur, Denpasar Selatan, pada Kamis sore, 4 Desember 2025. ​Pengamanan kegiatan yang berlangsung dari tanggal 4 hingga 7 Desember 2025 ini dipimpin langsung oleh Kapolsek […]

  • Pendampingan Babinsa Tingkatkan Kekompakan Warga Desa Ranggo di Kegiatan Irigasi

    Pendampingan Babinsa Tingkatkan Kekompakan Warga Desa Ranggo di Kegiatan Irigasi

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Hu’u, NTB – Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u, Kodim 1614/Dompu, Serma Rusli, melaksanakan pengawasan dan pendampingan kegiatan perbaikan saluran irigasi di So Ale 1, Desa Ranggo, Kecamatan Pajo, Kamis (18/12/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini bertujuan memastikan pelaksanaan perbaikan irigasi berjalan lancar dan sesuai rencana. Perbaikan saluran irigasi tersebut menjadi salah satu prioritas pemerintah desa untuk mendukung […]

  • Babinsa Serma M. Zulkifli Laksanakan Komsos dan Pamwil di Kelurahan Paupire

    Babinsa Serma M. Zulkifli Laksanakan Komsos dan Pamwil di Kelurahan Paupire

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma M. Zulkifli, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) di Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, Kamis pagi. Kegiatan dimulai pukul 09.30 Wita dan melibatkan Lurah Paupire, Babinkamtibmas, serta seluruh RT dan RW sekelurahan Paupire. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara TNI dan masyarakat, memantau […]

  • Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dampingi Penerimaan KAT UNR di Desa Kelusa Payangan

    Babinsa dan Bhabinkamtibmas Dampingi Penerimaan KAT UNR di Desa Kelusa Payangan

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Bertempat di Kantor Perbekel Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, berlangsung acara Penerimaan Kuliah Aplikatif Terpadu (KAT) Universitas Ngurah Rai Tahun Akademik 2025/2026 dengan tema “Melalui KAT UNR Tahun Akademik 2025/2026 Kita Tingkatkan Kualitas Pengabdian kepada Masyarakat Desa Berdasarkan Tri Hita Karana dan Berkelanjutan”. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran perangkat desa, tokoh adat, akademisi, mahasiswa, serta unsur […]

  • Hadapi Musim Hujan, Babinsa Ingatkan Warga Perkuat Kesiapsiagaan

    Hadapi Musim Hujan, Babinsa Ingatkan Warga Perkuat Kesiapsiagaan

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur — Babinsa Desa Peringgasela Timur, Serka Jalaludin Sabki, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Desa Peringgasela Timur, Kecamatan Peringgasela, Kabupaten Lombok Timur. Jumat (21/11/2025). ‎ ‎Patroli ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas di malam hari. ‎ ‎Dalam kesempatan tersebut, Serka Jalaludin Sabki menyampaikan […]

  • MPLS SMAN 1 Ambalawi: Membentuk Karakter Generasi Muda Cinta Tanah Air

    MPLS SMAN 1 Ambalawi: Membentuk Karakter Generasi Muda Cinta Tanah Air

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Bima. Pada Selasa, 15 Juli 2025, Pelda Sufriadin, Danposramil Ambalawi Koramil 1608-06/Wawo, menjadi pemateri dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang digelar di SMA Negeri 1 Ambalawi, Desa Nipa, Kecamatan Ambalawi, Kabupaten Bima. Tema yang disampaikan adalah “Kesadaran Berbangsa dan Bernegara” dengan tujuan mendidik siswa baru mengenai pentingnya nilai-nilai kebangsaan. Kegiatan ini dihadiri oleh […]

expand_less