Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Apel Gabungan Tiga Matra TNI dalam Pengamanan Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri

Apel Gabungan Tiga Matra TNI dalam Pengamanan Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

BALI – Denpasar, Pada hari Senin, pukul 08.00 Wita, Apel Gabungan Tiga Matra TNI baik dari AD, AL, dan AU digelar dalam rangka pengamanan Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri di wilayah Bali Nusra. Kegiatan ini dihadiri oleh lebih dari 400 personel TNI, yang berlangsung di Kantor Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri di Wilayah Bali Nusra, Jln. Tantular No. 5 Denpasar Banjar Sembung Sari, Desa Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar. (28/07/2025).

Apel Gabungan di hadiri oleh Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., Kajati Bali, Kajati NTB, dan Kajati NTT, Wakajati, dan PJU Kajati Prov. Bali, Kasdam IX/Udayana, Irdam IX/Udayana, Kapok Sahli Pangdam IX/Udayana, dan para pejabat Kodam lainnya juga hadir dalam kegiatan ini. Selain itu, Kasrem 163/WSA dan pejabat Korem, para Komandan Satuan termasuk Dandim 1611/Badung, Kolonel Inf I Putu Tangkas Wiratawan, S.I.P., juga para Dandim Se-Bali, dan Jajaran Staf Kajati dan Kajari turut hadir.

“Dalam amanatnya, Pangdam IX/Udy, menyampaikan bahwa apel gelar pasukan ini adalah bagian dari implementasi MOU antara TNI dan Kejaksaan RI terkait dukungan pengamanan terhadap Institusi Kejaksaan di seluruh Indonesia, khususnya di wilayah Bali dan Nusa Tenggara. Selain itu, juga sebagai langkah preventif untuk menghadapi potensi ancaman yang dapat mengganggu pelaksanaan tugas dan fungsi Kejaksaan.” Tegas Pangdam.

Dengan digelarnya apel gabungan ini, diharapkan sinergitas antara Kodam IX/Udayana dengan Kejaksaan di wilayah Bali Nusra semakin kuat dan berkesinambungan, demi mendukung terciptanya pemerintahan yang lebih aman, bersih, dan adil bagi masyarakat.

“Panglima Kodam IX/Udy, juga menyampaikan beberapa penekanan yang harus dipedomani dalam setiap pelaksanaan tugas, yakni memahami tugas secara detail, menjaga profesionalisme dalam bertindak, tidak berpihak kemanapun dan hindari penyalahgunaan wewenang. Selain itu, juga perlu melaksanakan koordinasi dalam setiap kegiatan pengamanan dengan berpegang teguh pada MOU serta surat tugas.” Tutup Pangdam IX/Udy, Mayjen TNI Piek Budyakto.

Kegiatan apel gabungan gelar pasukan kesiapan pengamanan Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri di wilayah Bali Nusra Tahun 2025, selesai dengan lancar dan aman. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan.

“Di kutip dari sumber terkait kegiatan apel guna peningkatan keamanan dan ketertiban di wilayah. Dandim 1611/Badung, Kolonel Inf I Putu Tangkas Wiratawan, S.I.P., menyampaikan bahwa, ini adalah bentuk kerjasama yang baik selama ini dan sinergitas antara TNI dan Kejaksaan, diharapkan dapat meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah Bali Nusra. Ini juga menunjukkan komitmen pemerintah dan TNI khususnya Kodim 1611/Badung, dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.” Ucap Dandim Badung.

Dengan demikian, apel gabungan tiga matra TNI untuk pengamanan Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri di wilayah Bali Nusra, merupakan langkah penting dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut. Dengan sinergitas antara TNI dan Kejaksaan, diharapkan dapat menciptakan pemerintahan yang lebih aman, bersih, dan adil bagi masyarakat.

(Pendim 1611 BDG).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Personel Gabungan Pembersihan Material Pasca Banjir di Pura Taman Biji Peguyangan

    Personel Gabungan Pembersihan Material Pasca Banjir di Pura Taman Biji Peguyangan

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Denpasar – Personel Polsek Denpasar Utara bersama dinas terkait melaksanakan kegiatan pembersihan material pasca banjir di kawasan Pura Taman Biji, Jalan Kenarok Gang Pudak, Kelurahan Peguyangan, Kecamatan Denpasar Utara, Jumat (19/9/2025). Kegiatan dipimpin langsung oleh Kanit Intelkam Polsek Denpasar Utara, Ipda I Kadek Recita, S.H., dan Kanit Binmas Polsek Denpasar Utara, Iptu Gede Sandiasa, dengan […]

  • Polsek Dentim All Out Gelar BLP, Amankan Malam Akhir Pekan

    Polsek Dentim All Out Gelar BLP, Amankan Malam Akhir Pekan

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali mengintensifkan kegiatan Blue Light Patrol (BLP) sebagai upaya menjaga stabilitas kamtibmas pada malam akhir pekan yang dikenal rawan potensi gangguan keamanan. Kegiatan patroli dipimpin langsung oleh Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., didampingi Perwira Pengawas (Pawas) Aiptu I Made Mulyadi, Minggu, (23/11/2025) dini hari. Patroli dimulai dengan menyusuri sejumlah […]

  • Pembangunan Masjid Desa Risa Memasuki Tahap Cor Tiang, Babinsa Jadi Inspirasi

    Pembangunan Masjid Desa Risa Memasuki Tahap Cor Tiang, Babinsa Jadi Inspirasi

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bima,Desa Risa, Kabupaten Bima – Pada Senin, 27 Oktober 2025, kegiatan gotong royong kelanjutan pembangunan Masjid Al-Ikhwan di Kampong Nggaro, Rt 15 Rw 07 Dusun Guna Waktu, Desa Risa, Kecamatan Woha, kembali digelar dengan penuh semangat. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Serka Suhardi, Babinsa Desa Risa dari Koramil 1608-04 / Woha. Dalam kegiatan kali ini, […]

  • Kodim 1627 Rote Ndao Kawal Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan Pantai Baru

    Kodim 1627 Rote Ndao Kawal Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan Pantai Baru

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Minggu, 16 November 2025 pukul 13.25 Wita, Babinsa Sertu Camilo Desousa, yang bertugas sebagai piket Koramil 1627-02/PB, melaksanakan kegiatan pengamanan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Pengamanan dilakukan dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan proses kedatangan kapal KMP Kalibodri, yang melaksanakan kegiatan bongkar […]

  • Pastikan Warga Terdata, Bhabinkamtibmas Sumerta Kauh Dampingi Pendataan Duktang Non-permanen

    Pastikan Warga Terdata, Bhabinkamtibmas Sumerta Kauh Dampingi Pendataan Duktang Non-permanen

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Dalam upaya menjaga ketertiban administrasi kependudukan serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Sumerta Kauh Aiptu I Putu Sujana mendampingi kegiatan Pendataan Administrasi Penduduk Pendatang Non-permanen yang dilaksanakan di Balai Banjar Pagan Kelod, Jln. Plawa, Desa Sumerta Kauh, Denpasar Timur, pada Rabu (15/10/2025) malam. Kegiatan yang dimulai pukul 19.00 Wita ini dipimpin langsung oleh Perbekel […]

  • Pimpin Sertijab dan Pelantikan Kapolsek, Kapolres Gianyar Tekankan Profesionalisme Personel

    Pimpin Sertijab dan Pelantikan Kapolsek, Kapolres Gianyar Tekankan Profesionalisme Personel

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Gianyar – Polres Gianyar melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kabag SDM, Kasat Polairud, Kapolsek Payangan, serta Pelantikan Jabatan Kapolsek Blahbatuh yang berlangsung di Aula Rupatama Catur Prasetya Polres Gianyar, Kamis (8/1/2026). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., dan dihadiri Ketua Bhayangkari Cabang Gianyar beserta pengurus, Wakapolres Gianyar, […]

expand_less