Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Komitmen TNI di Lapangan: Dan SSK TMMD 125 Tegaskan Kualitas Pembangunan untuk Petani

Komitmen TNI di Lapangan: Dan SSK TMMD 125 Tegaskan Kualitas Pembangunan untuk Petani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025) — Peran aktif dan kepemimpinan lapangan kembali diperlihatkan oleh Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) TMMD ke-125, Lettu Cpl I Nyoman Prajana, dalam proses pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) lengkap dengan saluran air primer di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Proyek strategis yang membentang sepanjang 1.241,42 meter dengan lebar antara 0,6 hingga 1,2 meter dan tebal 10 cm ini menghubungkan Banjar Penida dan Banjar Lantangidung, sekaligus dilengkapi 4 tipe saluran air primer yang disesuaikan dengan kondisi lapangan. Pembangunan ini merupakan salah satu program unggulan dalam TMMD ke-125 Tahun Anggaran 2025.

Di bawah komando langsung Dan SSK, seluruh personel Satgas TMMD bekerja secara terpadu dan disiplin tinggi. Lettu Cpl I Nyoman Prajana tampak turun langsung memimpin pengukuran, pengawasan pengecoran, dan mengarahkan proses pembuatan saluran air agar tepat mutu dan tepat waktu.

“Kami pastikan pekerjaan ini tidak hanya cepat, tetapi juga kuat dan bermanfaat jangka panjang bagi masyarakat. Jalan ini menjadi urat nadi bagi aktivitas pertanian warga,” tegas Lettu Cpl I Nyoman Prajana di sela kegiatan.

Bersama Babinsa Desa Batuan, Serda Suparman, dan di bawah koordinasi Danramil 1616-05/Sukawati, Kapten Inf Abdul Mukib, kegiatan ini berlangsung dengan melibatkan partisipasi masyarakat sekitar secara aktif. Kehadiran TNI menjadi penyemangat tersendiri bagi warga untuk bergotong royong.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., yang menekankan pentingnya pembangunan berbasis kebutuhan masyarakat serta memperkuat ketahanan desa.

Sementara itu, dari lokasi terpisah, Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, mengapresiasi kerja keras Dan SSK dan seluruh personel TMMD.

“Kami bangga dan berterima kasih. Jalan ini sangat penting bagi petani kami. Terima kasih kepada Pak Dan SSK dan seluruh jajaran TMMD yang bekerja tanpa kenal lelah,” ujar Perbekel Ari Anggara.

Pembangunan JUT ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dalam mempercepat pembangunan desa, meningkatkan akses ekonomi, serta memperkuat ketahanan pangan di wilayah pedesaan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Serda Lalu Rupawan Pastikan Program Makan Bergizi Gratis Berjalan Lancar

    Serda Lalu Rupawan Pastikan Program Makan Bergizi Gratis Berjalan Lancar

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Lamusung, Serda Lalu Rupawan, melaksanakan kegiatan pendampingan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SD Negeri Lamusung, Desa Lamusung, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Selasa (16/12/2025) pukul 08.10 WITA. Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis berjalan dengan tertib, aman, dan tepat sasaran, […]

  • Babinsa Pratu Yudha Santoso Aktif Jaga Kondusivitas di Wilayah Maurole

    Babinsa Pratu Yudha Santoso Aktif Jaga Kondusivitas di Wilayah Maurole

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Ende – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga stabilitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Monitoring, dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Woloau, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis pagi (28/8), mulai pukul 08.00 Wita hingga selesai, dipimpin langsung oleh Babinsa Pratu Yudha Santoso. Kehadiran Babinsa […]

  • Komsos Babinsa di Desa Fuisama Fokus pada Kesiapsiagaan Lingkungan dan Keselamatan Warga

    Komsos Babinsa di Desa Fuisama Fokus pada Kesiapsiagaan Lingkungan dan Keselamatan Warga

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Alor — Pada Minggu, 30 November 2025 pukul 10.00 WITA, Babinsa Desa Fuisama Kecamatan Alor Tengah Utara, Kopda Samdia Jenkari, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) serta pemantauan situasi wilayah di rumah salah satu warga, Bapak Isak Manilani, yang beralamat di RT 02 RW 05 Dusun I Desa Fuisama. Kegiatan Komsos yang dilakukan Babinsa bertujuan untuk […]

  • Patroli Subuh Samapta Polsek Mengwi Sasar Tempat Ibadah Umat Hindu

    Patroli Subuh Samapta Polsek Mengwi Sasar Tempat Ibadah Umat Hindu

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, personel Unit Samapta Polsek Mengwi melaksanakan patroli subuh dengan menyasar sejumlah tempat ibadah umat Hindu, salah satunya di area pura yang ada di wilayah Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Rabu (22/10/2025) dini hari Kegiatan patroli ini dipimpin oleh Panit 1 Unit Samapta Aiptu […]

  • Koramil 1630-03/Macang Pacar Dukung Penguatan Ekonomi Desa Lewat Sosialisasi Gerai Koperasi Merah Putih

    Koramil 1630-03/Macang Pacar Dukung Penguatan Ekonomi Desa Lewat Sosialisasi Gerai Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Pacar, Manggarai Barat – Dalam rangka mendukung percepatan pembangunan dan penguatan ekonomi kerakyatan di wilayah binaan, Pjs. Danramil 1630-03/Macang Pacar, Serma Stepanus Mustamin, bersama dua orang Babinsa menghadiri kegiatan Sosialisasi Pembangunan Gerai Koperasi Desa Merah Putih yang dilaksanakan pada Kamis, 08 Januari 2026, bertempat di Balai Desa Compang, Desa Compang, Kecamatan Pacar, Kabupaten Manggarai Barat. […]

  • H+8 TMMD, Dansatgas Letkol Kav Rizal Wijaya Pastikan Akses Air Bersih Tersalur Merata

    H+8 TMMD, Dansatgas Letkol Kav Rizal Wijaya Pastikan Akses Air Bersih Tersalur Merata

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Kamis (31/7/2025) H+8 Komitmen TNI dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur dasar kembali ditunjukkan dalam pelaksanaan TMMD ke-125 Kodim 1616/Gianyar. Memasuki hari ke-8 (H+8), satu capaian penting berhasil diwujudkan, yakni pembangunan 1 unit Tower Reservoir air bersih berkapasitas 20 meter kubik di Banjar Bucuan, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati. Proyek ini dikawal […]

expand_less