Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Kawal Langsung Proyek TMMD demi Kepentingan Rakyat

Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Kawal Langsung Proyek TMMD demi Kepentingan Rakyat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 36
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025)
Komitmen TNI dalam membangun desa tidak hanya diwujudkan melalui pembangunan fisik semata, tetapi juga lewat kehadiran nyata para prajurit di tengah masyarakat. Salah satu wujud konkret hadirnya TNI dapat dilihat dari peran aktif Babinsa Desa Batuan, Serda Suparman, yang turut mengawal dan mendampingi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025.

Salah satu sasaran fisik TMMD yang menjadi perhatian adalah rehabilitasi 1 unit MCK Umum di Pura Dalem Alas Arum, Banjar Jungut, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Babinsa Serda Suparman terlibat langsung sejak awal pelaksanaan kegiatan hingga proses pengerjaannya, berkoordinasi dengan warga setempat dan perangkat desa untuk memastikan kelancaran program.

“Sebagai Babinsa, saya memiliki tanggung jawab moral dan sosial untuk turut serta memastikan bahwa program TMMD benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujar Serda Suparman saat ditemui di lokasi kegiatan.

Tak hanya mendampingi proses pembangunan, Babinsa juga aktif menggerakkan warga dalam semangat gotong royong, menjembatani komunikasi antara Satgas TMMD dan masyarakat, serta memastikan setiap pekerjaan berjalan tepat sasaran.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Danramil 1616-05/Sukawati, Kapten Inf Abdul Mukib, dan dikendalikan langsung oleh Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana di bawah komando Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P.

Sementara itu, Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, dalam pernyataannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur TNI yang terlibat, terutama kepada Babinsa yang menurutnya selama ini menjadi garda depan komunikasi antara TNI dan warga.

“Babinsa kami luar biasa. Selalu hadir, aktif, dan dekat dengan warga. Masyarakat sangat terbantu dengan pendampingan yang dilakukan Serda Suparman,” ucap Perbekel Ari Anggara.

Program TMMD 125 membuktikan bahwa TNI tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menjadi bagian dari solusi pembangunan desa. Dan peran Babinsa seperti Serda Suparman menjadi kunci sukses dalam mewujudkan sinergi antara TNI dan masyarakat di akar rumput.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Malam Piket Koramil 1628-03/Seteluk Cegah Potensi Gangguan Kamtibmas.

    Patroli Malam Piket Koramil 1628-03/Seteluk Cegah Potensi Gangguan Kamtibmas.

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    umbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Piket Koramil 1628-03/Seteluk yang dipimpin oleh Sertu Ashar melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat. Jumat (22/08/2025) sekitar pukul 21.30 WITA. Patroli malam tersebut dilaksanakan dengan menyusuri beberapa titik rawan serta kongkow bersama warga di sekitar wilayah binaan. Hal ini […]

  • Tingkatkan Ketahanan Pangan Wilayah, Anggota Satgaster Pos Fatubesi Bawah Bantu Petani Panen Padi

    Tingkatkan Ketahanan Pangan Wilayah, Anggota Satgaster Pos Fatubesi Bawah Bantu Petani Panen Padi

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Anggota Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Fatubesi Bawah Sertu Servasius Manek membantu petani memanen padi di lahan sawah milik kelompok tani ubena di Fatubesi B, Desa Fohoeka, Kecamatan Nanaet Duabesi, Kabupaten Belu, Selasa (2/12/2025). Keterlibatan Anggota Satgaster Pos Fatubesi Bawah dalam memanen padi pada musim tanam 2 ini merupakan salah satu bentuk kerja […]

  • Polsek Baturiti Gencarkan Patroli Dialogis, Dekatkan Polri dengan Masyarakat Demi menjaga Rasa Aman  di Wilayahnya

    Polsek Baturiti Gencarkan Patroli Dialogis, Dekatkan Polri dengan Masyarakat Demi menjaga Rasa Aman di Wilayahnya

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti. Untuk memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Polsek Baturiti Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis pada Sabtu (11/10/2025), Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas IPTU I KETUT DARMAWAN didampingi kru Kijang 902 Baturiti bersama dua personel, kegiatan patroli dimulai pukul 10.00 hingga 12.00 Wita, menyasar […]

  • Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Taliwang Hadiri Zoom Panen Raya Bersama Presiden RI

    Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Taliwang Hadiri Zoom Panen Raya Bersama Presiden RI

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program nasional ketahanan pangan, Babinsa Desa Labuhan Kertasari Koramil 1628-01/Taliwang menghadiri kegiatan Zoom Meeting Panen Raya dan Pengumuman Keberhasilan Swasembada Pangan bersama Presiden Republik Indonesia. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu, (07/01/2026), mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, bertempat di lahan lingkungan kebun Desa Labuhan Kertasari, Kecamatan Taliwang, Kabupaten […]

  • Gerakan Pasar Murah di Sidan, Polres Gianyar dan Koramil Pantau Stabilitas Harga Menjelang Hari Raya Kuningan

    Gerakan Pasar Murah di Sidan, Polres Gianyar dan Koramil Pantau Stabilitas Harga Menjelang Hari Raya Kuningan

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Kegiatan Gerakan Pasar Murah yang digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Bali berlangsung di Parkiran Kiss Sidan Eco Hill, Desa Sidan, Kecamatan Gianyar. Selasa (25/11/2025). Kegiatan ini dipantau langsung oleh Babinsa Desa Sidan Serka I Wayan Mardika bersama Bhabinkamtibmas Desa Sidan Aiptu Dewa Nyoman Oka Yasa sebagai bentuk sinergi TNI–Polri dalam menjaga […]

  • Desa Woro Sambut Bupati Bima, Babinsa Ajak Jaga Kebersihan dan Keamanan Lingkungan

    Desa Woro Sambut Bupati Bima, Babinsa Ajak Jaga Kebersihan dan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Bolo _ Sabtu, 11 Oktober 2025 – Para Babinsa Koramil 1608-02/Bolo melaksanakan ronda malam bersama warga binaan di beberapa desa Kecamatan Bolo dan Madapangga, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan lingkungan dan memberikan himbauan penting terkait bahaya konsumsi minuman beralkohol dan narkoba. Serda Zikrullah Muslim dari Desa Rato menghimbau warga agar tidak mengonsumsi […]

expand_less