Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa dan Masyarakat Bersatu Bangun Desa, TMMD 125 Berjalan Lancar

Babinsa dan Masyarakat Bersatu Bangun Desa, TMMD 125 Berjalan Lancar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 26 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Sabtu (26/7/2025) — Peran Bintara Pembina Desa (Babinsa) tidak hanya sebagai penjaga wilayah teritorial, namun juga sebagai motor penggerak pembangunan desa. Hal ini ditunjukkan oleh Babinsa Desa Batuan Koramil 1616-05/Sukawati, Serda Suparman, yang aktif mendampingi pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025 di wilayahnya.

Serda Suparman tak henti-hentinya hadir di tengah masyarakat sejak awal program dimulai. Mulai dari koordinasi dengan pemerintah desa, membantu pengawasan teknis pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 1.241 meter dengan saluran air primer, hingga mendampingi pembangunan 1 unit Tower Reservoir berkapasitas 20.000 liter untuk distribusi air bersih ke 8 Banjar di Desa Batuan.

“Sebagai Babinsa, saya merasa bangga bisa menjadi bagian dari solusi untuk masyarakat. Pembangunan ini adalah untuk mereka, dan saya hadir untuk memastikan semuanya berjalan baik dan tepat sasaran,” ujar Serda Suparman.

Kehadiran Babinsa yang dekat dengan masyarakat membuat proses pembangunan berjalan lancar. Warga Banjar Lantangidung, Banjar Penida, dan Banjar Bucuan pun tampak kompak bergotong royong dalam setiap pekerjaan.

Danramil 1616-05/Sukawati Kapten Inf Abdul Mukib memberikan apresiasi tinggi atas dedikasi Serda Suparman.

“Babinsa adalah ujung tombak kami di lapangan. Serda Suparman telah menjalankan peran itu dengan sangat baik. Ia menjadi jembatan komunikasi antara Satgas TMMD dan masyarakat,” ujarnya.

Hal senada juga disampaikan Dansatgas TMMD 125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., yang menilai bahwa keberhasilan program ini tak lepas dari kekuatan personel di lapangan.

Sementara itu, Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, mengungkapkan rasa terima kasih kepada Babinsa yang terus aktif mendampingi masyarakat sejak awal hingga pelaksanaan TMMD.

“Pak Babinsa sangat membantu kami. Warga merasa lebih semangat karena ada TNI yang selalu hadir dan siap membantu tanpa pamrih,” ungkapnya.

TMMD ke-125 bukan hanya menghadirkan pembangunan fisik, tetapi juga mempererat hubungan TNI dan masyarakat. Peran Babinsa seperti Serda Suparman menjadi cerminan nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat yang terus hidup dan tumbuh di desa-desa.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Babinsa Desa Parado Wane Berjalan Lancar, Dorong Generasi Muda Cinta Tanah Air

    Komsos Babinsa Desa Parado Wane Berjalan Lancar, Dorong Generasi Muda Cinta Tanah Air

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Bima, Jumat, 18 Juli 2025 Serka Arya Toni Haris, Babinsa Desa Parado Wane, Kabupaten Bima, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga desa binaan. Kegiatan tersebut diadakan di sekolah setempat sebagai upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, terutama para pelajar. Dalam kunjungannya, Babinsa memberikan pembinaan teritorial dengan menekankan pentingnya mental, karakter, dan wawasan kebangsaan bagi […]

  • Koramil Nusa Penida Jamin Keamanan Bantuan Pangan Beras Saat Tiba di Pelabuhan

    Koramil Nusa Penida Jamin Keamanan Bantuan Pangan Beras Saat Tiba di Pelabuhan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pemerintah Kabupaten Klungkung mulai menggelar pendistribusian Program Bantuan Pangan Beras tahun 2025 digulirkan pemerintah pusat melalui Badan Pangan Nasional untuk Kecamatan Nusa Penida, Rabu ( 16/07/25 ). Pendistribusian bantuan pangan beras tersebut digeser ke Kecamatan Nusa Penida dengan menggunakan truck yang diangkut kapal RORO. Hal tersebut disampaikan Wadanramil 1610-04/Nusa Penida Kapten Inf Gede Putra […]

  • Berikan Jam Komandan, Dandim 1603/Sikka Tegaskan Jaga Kesehatan

    Berikan Jam Komandan, Dandim 1603/Sikka Tegaskan Jaga Kesehatan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Komandan Kodim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana S. Sos., memberikan jam komandan kepada seluruh anggota, baik prajurit maupun PNS, di Aula Makodim 1603/Sikka yang terletak di Jln. Jendral Sudirman, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, pada hari Kamis (07/08/2025). Dalam kesempatan tersebut, Dandim menyampaikan rasa terima kasih kepada semua anggota atas program-program yang diinisiasi […]

  • Pembagian BLT di Kantor Desa Naru Barat Berjalan Tertib dan Aman

    Pembagian BLT di Kantor Desa Naru Barat Berjalan Tertib dan Aman

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sape, Kabupaten Bima – Pada hari Jumat, 5 Desember 2025, Koptu Mahru yang menjabat sebagai Babinsa Desa Naru Barat melaksanakan kegiatan pengawasan dan pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 26 warga miskin ekstrim di Desa Naru Barat, Kecamatan Sape, Kabupaten Bima. Pembagian BLT ini merupakan tahap ke IV untuk bulan Oktober, November, dan Desember […]

  • Monitoring dan Pamwil, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Komsos Bersama Petani di Ende

    Monitoring dan Pamwil, Babinsa Koramil 1602-04 Laksanakan Komsos Bersama Petani di Ende

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Maurole, 14 Juli 2025 – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole bersama kelompok tani Sangai Sa’ate 4 melaksanakan kegiatan penanaman padi seluas satu hektar di Desa Ranokolo, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Senin pagi (14/7). Kegiatan ini merupakan bagian dari program Han Pangan yang bertujuan membantu meningkatkan ketahanan pangan sekaligus mempererat kemanunggalan TNI dengan masyarakat desa binaan. Dalam kegiatan […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Gagalkan Penyelundupan Kendaraan di PLBN Motaain

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Gagalkan Penyelundupan Kendaraan di PLBN Motaain

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Belu,– Satgas Pamtas RI–RDTL Yonarmed 12 Kostrad bersama tim gabungan berhasil menggagalkan upaya penyelundupan satu unit kendaraan Mitsubishi Fuso jenis Dump Truck berwarna kuning di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Motaain, Kabupaten Belu. Kendaraan tersebut diketahui tidak dilengkapi dokumen resmi dan rencananya akan dibawa ke wilayah Timor Leste. Jumat (3/10/2024). Komandan Yonarmed 12 Kostrad, Letkol […]

expand_less