Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Jumat, 25 Juli 2025. Guna menciptakan rasa aman dan mencegah potensi gangguan kamtibmas, Sat Samapta Polres Tabanan kembali menggelar kegiatan Patroli Jalan Kaki Kota Presisi di wilayah hukum Polres Tabanan. Kegiatan berlangsung Jumat siang (25/07) mulai pukul 12.30 hingga 14.00 WITA, dipimpin langsung oleh Kasat Samapta, AKP I Ketut Suaba, yang memberikan arahan kepada personel sebelum pelaksanaan patroli. Dua personel yang ditugaskan, Brigpol Gus Putu Janarta Kori dan Bripda I Kadek Hernanda, menyisir tiga titik strategis dalam Beat I Patroli Presisi, yakni Lapangan Alit Saputra, Perumahan Jl. Tukad Yeh Empas, dan Terminal Pesiapan. Di setiap lokasi, mereka melaksanakan patroli jalan kaki, berdialog dengan masyarakat, serta menyampaikan imbauan kamtibmas, termasuk kewaspadaan terhadap kejahatan 3C (curat, curas, curanmor) dan penggunaan layanan darurat 110. Kehadiran polisi yang humanis ini disambut baik oleh warga, yang merasa lebih aman dan nyaman dengan keberadaan patroli di lingkungan mereka. Selain memantau situasi, para petugas juga secara aktif memberikan pesan-pesan kewaspadaan kepada para pedagang, pekerja proyek, dan warga setempat guna membangun kesadaran kolektif dalam menjaga keamanan wilayah. Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Samapta AKP I Ketut Suaba,mengatakan” Secara umum, kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan situasi tetap kondusif. Patroli Jalan Kaki Kota Presisi menjadi salah satu langkah konkret Sat Samapta Polres Tabanan dalam menghadirkan Polri di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan publik yang responsif dan profesional. Humas Polres Tabanan
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
- visibility 29
- comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Jumat, 25 Juli 2025. Guna menciptakan rasa aman dan mencegah potensi gangguan kamtibmas, Sat Samapta Polres Tabanan kembali menggelar kegiatan Patroli Jalan Kaki Kota Presisi di wilayah hukum Polres Tabanan. Kegiatan berlangsung Jumat siang (25/07) mulai pukul 12.30 hingga 14.00 WITA, dipimpin langsung oleh Kasat Samapta, AKP I Ketut Suaba, yang memberikan arahan kepada personel sebelum pelaksanaan patroli.
Dua personel yang ditugaskan, Brigpol Gus Putu Janarta Kori dan Bripda I Kadek Hernanda, menyisir tiga titik strategis dalam Beat I Patroli Presisi, yakni Lapangan Alit Saputra, Perumahan Jl. Tukad Yeh Empas, dan Terminal Pesiapan. Di setiap lokasi, mereka melaksanakan patroli jalan kaki, berdialog dengan masyarakat, serta menyampaikan imbauan kamtibmas, termasuk kewaspadaan terhadap kejahatan 3C (curat, curas, curanmor) dan penggunaan layanan darurat 110.
Kehadiran polisi yang humanis ini disambut baik oleh warga, yang merasa lebih aman dan nyaman dengan keberadaan patroli di lingkungan mereka. Selain memantau situasi, para petugas juga secara aktif memberikan pesan-pesan kewaspadaan kepada para pedagang, pekerja proyek, dan warga setempat guna membangun kesadaran kolektif dalam menjaga keamanan wilayah.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Kasat Samapta AKP I Ketut Suaba,mengatakan” Secara umum, kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan situasi tetap kondusif. Patroli Jalan Kaki Kota Presisi menjadi salah satu langkah konkret Sat Samapta Polres Tabanan dalam menghadirkan Polri di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan publik yang responsif dan profesional.
Humas Polres Tabanan
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar