Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dansatgas TMMD Letkol Rizal Wijaya Tegaskan Komitmen TNI Bangun Akses Air Bersih untuk Warga Batuan

Dansatgas TMMD Letkol Rizal Wijaya Tegaskan Komitmen TNI Bangun Akses Air Bersih untuk Warga Batuan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Jumat (25/7/2025) — Komitmen TNI dalam mendukung pembangunan infrastruktur desa dan kesejahteraan rakyat kembali diwujudkan melalui Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun Anggaran 2025 yang digelar Kodim 1616/Gianyar di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati.

Salah satu sasaran utama program fisik kali ini adalah pembangunan 1 unit tower reservoir air bersih berkapasitas 20.000 liter yang ditujukan untuk melayani kebutuhan air bersih di 250 titik saluran yang tersebar di 8 banjar Desa Batuan. Proyek strategis ini berada di bawah kendali langsung Dansatgas TMMD Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., yang dikenal tegas dan responsif dalam menjawab kebutuhan riil masyarakat.

“Air bersih bukan hanya kebutuhan, tetapi hak dasar warga. TMMD hadir untuk memperkuat infrastruktur desa sekaligus membangun kepercayaan rakyat terhadap kehadiran TNI di tengah-tengah mereka,” tegas Letkol Rizal di sela kegiatan peninjauan lokasi proyek.

Letkol Rizal menekankan bahwa pembangunan fasilitas air bersih ini bukan hanya bagian dari sasaran fisik TMMD, namun juga merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap peningkatan kualitas hidup warga desa, terutama mereka yang selama ini mengalami kesulitan akses terhadap air bersih.

Pelaksanaan teknis di lapangan dipimpin oleh Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana, yang menjalankan arahan Dansatgas dengan penuh semangat dan kedisiplinan tinggi. Satgas TMMD bergerak cepat dan terorganisir, didukung semangat gotong royong masyarakat setempat yang turut terlibat langsung dalam proses pembangunan.

“Kami tidak hanya membangun fisik, tetapi juga membangun harapan dan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat. Tower air ini diharapkan menjadi solusi jangka panjang untuk kebutuhan dasar warga,” ungkap Lettu Cpl Prajana saat memantau pengecoran pondasi tower.

Keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan tokoh masyarakat, yang menilai TMMD sebagai bentuk sinergi konkret antara TNI, pemerintah, dan rakyat.

Dengan kepemimpinan yang kuat dari tingkat Dansatgas hingga pelaksana teknis di lapangan, TMMD ke-125 membuktikan bahwa pembangunan pedesaan bisa dilakukan secara efektif dan berdampak luas melalui kolaborasi, kerja nyata, dan pengabdian sepenuh hati.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Tampaksiring Ikut Tandatangani MOU Kemitraan Program Kesehatan dan Lingkungan

    Babinsa Tampaksiring Ikut Tandatangani MOU Kemitraan Program Kesehatan dan Lingkungan

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring, Rabu (15/10/2025) Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang kesehatan dan pelestarian lingkungan, Babinsa Desa Pejeng Koramil 1616-03/Tampaksiring Serka I Wayan Riasa menghadiri kegiatan Pembinaan Persiapan Lomba Posyandu, Pembatasan Timbunan Sampah Sekali Pakai, serta Pengelolaan Sampah Berbasis Sumber (PSP-PSBS) Tingkat Sekolah dan Perguruan Tinggi, yang dirangkaikan dengan penandatanganan MOU kemitraan. Kegiatan ini […]

  • Siswa Baru SMA 1 Lape Dapat Bekal Bela Negara dari Danramil 1607-06

    Siswa Baru SMA 1 Lape Dapat Bekal Bela Negara dari Danramil 1607-06

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Dalam rangka menanamkan nilai-nilai cinta tanah air dan memperkuat karakter kebangsaan di kalangan generasi muda, Danramil 1607-06/Lape Lopok, Lettu Inf Hasanuddin, memberikan materi wawasan kebangsaan dan bela negara kepada siswa-siswi baru SMA Negeri 1 Lape. Kegiatan ini berlangsung di halaman upacara SMA Negeri 1 Lape, pada Rabu (16/07/2025). Materi bela negara yang […]

  • Satuan Binmas Polres Bangli Laksanakan Pembinaan dan Koordinasi dengan Satuan Pengamanan Adat Desa Adat Sala

    Satuan Binmas Polres Bangli Laksanakan Pembinaan dan Koordinasi dengan Satuan Pengamanan Adat Desa Adat Sala

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bangli, 31 Oktober 2025 – Satuan Pembinaan Masyarakat (Binmas) Polres Bangli yang dipimpin oleh Kasat Binmas, AKP I Wayan Wista, melaksanakan kegiatan pembinaan dan koordinasi dengan Satuan Pengamanan Desa (Pecalang) Adat Sala, Desa Abuan, Susut, Bangli. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan profesionalitas Pecalang dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Desa Adatnya. Dalam […]

  • Lancarkan Giat Masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Atensi Karya Ngenteg Linggih

    Lancarkan Giat Masyarakat Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Atensi Karya Ngenteg Linggih

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mengwi – Bhabinkamtibmas Desa Mengwitani Aiptu I Wayan Suwika bersinergi dengan Pecalang Desa Adat Mengwitani melaksanakan pengamanan kegiatan keagamaan dalam bentuk Karya Ngenteg Linggih di Pura Dalem Alit, Banjar Wira Dharma, Desa Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Jumat (19/12/2025) pukul 08.30 wita Pada kesempatan tersebut bhabinkamtibmas bersama pecalang melaksanakan pengamanan guna memberikan kelancaran rangkaian kegiatan […]

  • Jadi Penekanan Rapat Koordinasi UKT PSM Bahas Jadwal dan Mekanisme Pelaksanaan di Wilayah NTB–NTT

    Jadi Penekanan Rapat Koordinasi UKT PSM Bahas Jadwal dan Mekanisme Pelaksanaan di Wilayah NTB–NTT

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menyamakan persepsi serta memastikan kesiapan pelaksanaan Uji Kenaikan Tingkat (UKT) Pencak Silat Militer (PSM), Korem 162/Wira Bhakti mengikuti rapat koordinasi yang dilaksanakan secara video conference (vicon), Selasa (13/1/2026). Kegiatan rapat koordinasi tersebut berlangsung pada pukul 14.00 WITA bertempat di Ruang Staf Operasi Kodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balad No. […]

  • Jaga Ekosistem Pesisir, Kodim 1603/Sikka Gelar Penanaman Mangrove Bersama Warga Magepanda

    Jaga Ekosistem Pesisir, Kodim 1603/Sikka Gelar Penanaman Mangrove Bersama Warga Magepanda

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka program Pembinaan Lingkungan Hidup, Kodim 1603/Sikka melaksanakan kegiatan penanaman pohon mangrove di wilayah pesisir Desa Magepanda, Kecamatan Magepanda, Kabupaten Sikka, Jumat (5/12/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasdim 1603/Sikka, Mayor Cba Dominggus M. Atamani. Kegiatan dimulai dengan apel pengecekan seluruh peserta. Setelah itu, para prajurit Kodim 1603/Sikka bersama Persit KCK Cabang XIV, […]

expand_less