Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Danramil Taliwang Hadiri Rapat Koordinasi Jelang HUT RI dan Harlah KSB Tahun 2025

Danramil Taliwang Hadiri Rapat Koordinasi Jelang HUT RI dan Harlah KSB Tahun 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mematangkan pelaksanaan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Lahir (Harlah) Kabupaten Sumbawa Barat ke-22, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat menggelar rapat persiapan yang berlangsung di Ruang Rapat Setda, Kelurahan Menala, Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat. Jumat (25/07/2025) pukul 08.30 WITA.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa Barat, dr. Hairul Jibril, dan diikuti oleh sekitar 35 peserta dari berbagai unsur pemerintah dan aparat keamanan. Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya:

Danramil 1628-01/Taliwang Lettu Inf Saiful beserta Batiops dan Batipers Kodim 1628/Sumbawa Barat.
Kasubbag Dalops Polres Sumbawa Barat Iptu Anang.
Asisten 1 Pemda KSB Khusnarti, S.Pd., M.M. Inov.
Perwakilan OPD seperti Bappeda, Kesbangpoldagri, BPKAD, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Kemenag, serta perwakilan dari seluruh kecamatan se-KSB.

Rapat dimulai pukul 09.00 WITA dengan penyampaian Sekda Sumbawa Barat yang menekankan pentingnya penjadwalan yang tertib dan terkoordinasi, mengingat banyaknya kegiatan besar yang akan dilaksanakan secara bersamaan seperti MTQ, pameran pembangunan, dan berbagai perlombaan.

“Kita harus pastikan tidak ada tumpang tindih agenda, terutama yang mengundang partisipasi dari kabupaten/kota lain,” ujar Sekda. Ia juga menekankan pentingnya kesiapan teknis, termasuk penyesuaian jadwal kegiatan, pengadaan perlengkapan, serta koordinasi lintas bidang.

Selain itu, perhatian khusus diberikan pada persiapan penyambutan tamu luar daerah, termasuk artis dan grup band yang akan meramaikan kegiatan. Bagian Umum diminta segera menindaklanjuti hal ini, dan kehadiran pejabat anggaran pun ditekankan agar keputusan-keputusan anggaran dapat segera diambil.

Asisten 1, Khusnarti, dalam penyampaiannya menyampaikan bahwa seluruh kegiatan akan mengacu pada SK panitia yang sudah diterbitkan. Ia juga mengimbau seluruh OPD untuk turut memeriahkan peringatan kemerdekaan dengan memasang lampu hias, umbul-umbul, dan bendera di titik strategis.

“Kebersihan lingkungan juga harus menjadi perhatian serius. Jangan sampai ada area kantor pemerintah yang terlihat kotor saat perayaan nanti,” tegasnya.

Sementara itu, ketua panitia menyampaikan draft struktur kepanitiaan yang telah disusun dan meminta seluruh peserta rapat untuk memberikan masukan demi penyempurnaan bersama. Struktur ini menjadi dasar pembagian tugas dan tanggung jawab seluruh pihak yang terlibat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mendekatkan Pelayanan, Satlantas Layani Pembuatan dan Perpanjangan SIM Secara Mobile

    Mendekatkan Pelayanan, Satlantas Layani Pembuatan dan Perpanjangan SIM Secara Mobile

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mangupura – Satlantas Polres Badung terus menghadirkan pelayanan publik yang mudah dijangkau masyarakat melalui layanan SIM Keliling. Dalam kegiatan yang berlangsung di dalam unit mobil pelayanan mobile tersebut, warga dapat mengurus perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan proses cepat dan praktis tanpa harus datang ke kantor Satlantas. Petugas tampak melayani warga dengan sigap mulai dari […]

  • Babinsa Bersama Forkopimcam Hadiri Penutupan Kades Cup II di Desa Kelanir

    Babinsa Bersama Forkopimcam Hadiri Penutupan Kades Cup II di Desa Kelanir

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Kelanir Koramil 1628-02/Seteluk, Sertu Ashar, menghadiri kegiatan Penutupan dan Penganugerahan Juara Turnamen Bola Volly Kades Cup II Tahun 2025, bertempat di Lapangan Bola Volly Dusun Sedong Bawah, Desa Kelanir, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Jumat malam (10/10/2025) pukul 20.00 WITA. Kegiatan penutupan tersebut dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan […]

  • Babinsa dan Warga Kompak Jaga Keamanan dan Kebersihan di Tengah Musim Panas

    Babinsa dan Warga Kompak Jaga Keamanan dan Kebersihan di Tengah Musim Panas

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Kota Bima _;Koramil 1608-01/Rasanae terus melakukan pembinaan kepada warga binaannya melalui kegiatan komunikasi sosial. Pada Sabtu, 23 Agustus 2025, para Babinsa aktif mengingatkan masyarakat agar bersama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Musim kemarau yang terjadi saat itu menjadi perhatian khusus, terutama terkait larangan membakar sampah sembarangan karena rawan kebakaran. Sertu Bambang dari Kelurahan […]

  • Dukung Pemberdayaan Ekonomi, PLH Danramil Aimere Hadiri Pelatihan KDKMP 2025

    Dukung Pemberdayaan Ekonomi, PLH Danramil Aimere Hadiri Pelatihan KDKMP 2025

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ngada – Upaya meningkatkan kualitas pengelolaan koperasi di Kabupaten Ngada terus mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk jajaran TNI. Pada Selasa, 9 Desember 2025, Pelaksana Harian Danramil 1625-02/Aimere, Serka Syaifulbahri, menghadiri undangan pelatihan peningkatan kapasitas pengurus KDKMP tahun 2025 yang berlangsung di Aula Kantor Camat Aimere. Kegiatan yang digelar oleh pemerintah daerah ini bertujuan memperkuat […]

  • Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Desa Mantar Aktif Lakukan Komsos

    Pererat Hubungan dengan Warga, Babinsa Desa Mantar Aktif Lakukan Komsos

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan memantau kondisi wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serda Hendry, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) serta monitoring wilayah di Desa Mantar, Kecamatan Poto Tano, pada Jumat (31/10/2025) pukul 09.37 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk mengetahui perkembangan situasi dan kondisi […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Belumbang amankan kegiatan Vaksin Hewan dalam mencegah Rabies.

    Bhabinkamtibmas Desa Belumbang amankan kegiatan Vaksin Hewan dalam mencegah Rabies.

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Tabanan Polsek-Kerambitan, Kamis 30 Oktober 2025; Bhabinkamtibmas Desa Belumbang Aipda I Wayan Suarsana melaksanakan pelaksanan Vaksinasi Massal Rabies dari Dinas Peternakan terhadap hewan peliharan dalam rangka pengendalian penyakit rabies yang dilaksanakan secara serentak di Desa Belumbang. Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 09.00 s/d 10.30 Wita. Hadir pada kesempatan tersebut diantaranya Petugas Vaksin dari Puskeswan II […]

expand_less