Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Bersama Rakyat, TNI Hadirkan Hunian Sehat untuk Wayan Budiana lewat TMMD 125

Bersama Rakyat, TNI Hadirkan Hunian Sehat untuk Wayan Budiana lewat TMMD 125

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
  • visibility 37
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Jumat (25/7/2025) — TNI kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125. Salah satu bentuk nyata dari program ini adalah kegiatan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Wayan Budiana (41 tahun), seorang karyawan swasta asal Banjar Dlodtunon, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Kondisi rumah yang sebelumnya kurang layak huni kini tengah diperbaiki total oleh Satgas TMMD ke-125. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., yang juga menjabat sebagai Komandan Kodim 1616/Gianyar. Dalam tinjauan langsungnya di lapangan, Dansatgas menegaskan bahwa TNI hadir untuk menjawab kebutuhan dasar masyarakat.

“TMMD bukan hanya tentang pembangunan fisik, tetapi juga menyentuh sisi kemanusiaan. Pak Wayan Budiana adalah bagian dari masyarakat pekerja yang membutuhkan dukungan, dan kami hadir untuk membantu menghadirkan tempat tinggal yang layak dan aman bagi keluarganya,” ujar Letkol Rizal Wijaya.

Di lapangan, pelaksanaan teknis pengerjaan dipimpin oleh Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana, yang mengomandoi personel gabungan dari berbagai satuan secara terintegrasi. Gotong royong bersama warga setempat menjadi kekuatan utama dalam proses pembangunan.

“Kami tidak hanya membawa tenaga dan keahlian, tetapi juga semangat kebersamaan untuk menciptakan hasil yang maksimal dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Lettu Prajana.

Rehabilitasi RTLH ini diharapkan dapat selesai tepat waktu dan menjadi hunian yang layak bagi I Wayan Budiana dan keluarganya, sehingga dapat menunjang kualitas hidup yang lebih baik dan sehat.

(Pendim1616Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi dan Sportivitas Warnai Turnamen Voli Antar Puskesmas di Kabupaten Sikka

    Sinergi dan Sportivitas Warnai Turnamen Voli Antar Puskesmas di Kabupaten Sikka

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – SIKKA Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan kegiatan masyarakat, Babinsa Koramil 1603-04/Kewapante Kodim 1603/Sikka, Serka Gabrielus Mariyanto, melaksanakan pengamanan (PAM) turnamen bola voli antar rayon Puskesmas se-Kabupaten Sikka, yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-61 Kesehatan Republik Indonesia, Sabtu (8/11/2025). Kegiatan turnamen tersebut diikuti oleh sejumlah tim dari berbagai Puskesmas di Kabupaten Sikka […]

  • Babinsa Koramil 01/Lewa Hadir Amankan Ibadah Natal Umat Kristiani

    Babinsa Koramil 01/Lewa Hadir Amankan Ibadah Natal Umat Kristiani

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu I Putu Suecadana, melaksanakan pengamanan ibadah Natal di GKS Pameti Karata Lewa, Kelurahan Lewa Paku, Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur, pada Kamis (25/12/2025). Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Natal. Babinsa hadir secara langsung […]

  • Dukung Program Kesehatan, Babinsa Bitera Ajak Warga Rutin Ikuti Kegiatan Posyandu

    Dukung Program Kesehatan, Babinsa Bitera Ajak Warga Rutin Ikuti Kegiatan Posyandu

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Bitera, Selasa (4/11/2025) Dalam rangka mendukung program kesehatan masyarakat, Babinsa Kelurahan Bitera Koramil 1616-01/Gianyar Koptu I Gusti Ngurah Aryo Purnomo turut serta dalam kegiatan Posyandu Siklus Hidup yang dipimpin oleh Bidan Kelurahan Ni Nyoman Oka Suniathi, Amd. Keb., bersama kader Posyandu Banjar Pacung, Kelurahan Bitera, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar. Kehadiran Babinsa menunjukkan dukungan […]

  • Minimalisir Gangguan Kamtibmas Malam Hari, Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol

    Minimalisir Gangguan Kamtibmas Malam Hari, Polsek Bebandem Gelar Blue Light Patrol

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Menciptakan situasi yang aman dan kondusif di daerah hukum Polsek Bebandem, rutin melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol. Kegiatan ini dipimpin Pawas Kanit Intel Ipda I Wayan Sudibia Bersama piket Kspk, mobiling dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru dan difokuskan di titik-titik rawan kejahatan serta objek vital di wilayah kecamatan Bebandem. Minggu (15/9/2025) dini hari. Blue […]

  • Sipropam Polres Karangasem Panen 200 Kg Jagung dari Lahan Masyarakat Binaan

    Sipropam Polres Karangasem Panen 200 Kg Jagung dari Lahan Masyarakat Binaan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Karangasem di bawah pimpinan Kasi Propam AKP I Nyoman Surantika, S.H. melaksanakan kegiatan panen jagung di lahan masyarakat binaan pada Senin, 11 Agustus 2025 di Desa Ababi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem. Kegiatan panen yang dilaksanakan di lahan seluas 6 are ini berhasil menghasilkan 200 kilogram jagung berkualitas. […]

  • Kado Spesial Untuk Komandan, Komunitas Satu Hati Sampaikan Ucapan Ulang Tahun

    Kado Spesial Untuk Komandan, Komunitas Satu Hati Sampaikan Ucapan Ulang Tahun

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Klungkung,- Tidak hanya memberikan kebahagiaan bagi masyarakat, berlangsungnya penyerahan kunci rehab RTLH program Wira Satya Peduli Rakyat Kodim 1610/Klungkung dan bhakti sosial kolaborasi bersama Polres Klungkung, Komunitas satu hati, The Oneness dan Pemerintah Kecamatan Dawan itupun menjadi moment spesial bagi Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han. Bukan tanpa alasan, sebuah momen penuh kehangatan […]

expand_less