Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sertu Bunyamin Dukung Pemberdayaan Masyarakat dalam Lindungi Anak dan Perempuan

Sertu Bunyamin Dukung Pemberdayaan Masyarakat dalam Lindungi Anak dan Perempuan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Bima, 24 Juli 2025 — Dalam upaya memperkuat kesadaran masyarakat terhadap bahaya kekerasan terhadap perempuan dan anak serta pencegahan tindak pidana perdagangan orang (TPPO), Pemerintah Desa Teke menggelar pertemuan bertema Pergerakan dan Pemberdayaan Masyarakat dalam Pencegahan Kekerasan. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Teke dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan instansi terkait,di antaranya adalah Babinsa Desa Teke, Sertu Bunyamin anggota Koramil 1608-04/Woha.

Kegiatan dibuka dengan sambutan Kepala Desa Teke yang menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, aparat, dan masyarakat dalam menekan angka kekerasan domestik. Camat Palibelo juga turut memberikan sambutan yang memperkuat komitmen pemerintah kecamatan dalam mendukung perlindungan perempuan dan anak. Hadir pula Kepala UPTD P3AP2KB, Korwil Dikbudpora, KUA, Ketua TP-PKK kecamatan dan desa, Bhabinkamtibmas, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan RT, RW, dan dusun.

Para narasumber memberikan pemaparan dari berbagai perspektif, termasuk dari bidang pembangunan keberpihakan terhadap anak dan perempuan, perlindungan anak, lembaga perlindungan perempuan, serta dari kepolisian yang memaparkan aspek hukum terkait tindak pidana TPPO dan kekerasan. Materi ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada peserta agar dapat berperan aktif dalam pencegahan dan penanganan kasus-kasus serupa di lingkungan masing-masing.

Sertu Bunyamin dalam keterangannya menyampaikan dukungan penuh dari TNI dalam menciptakan lingkungan desa yang aman dan bebas dari kekerasan. Ia juga mengajak masyarakat untuk tidak ragu melaporkan setiap bentuk kekerasan dan perdagangan orang, karena pelaku akan berhadapan langsung dengan hukum. Kehadiran aparat TNI dan Polri di acara ini menjadi bentuk nyata keterlibatan institusi negara dalam perlindungan warga, khususnya kelompok rentan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dompu Jadi Lokasi Penguatan Sinergi Kejaksaan–TNI Tangani Perkara Koneksitas

    Dompu Jadi Lokasi Penguatan Sinergi Kejaksaan–TNI Tangani Perkara Koneksitas

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kejaksaan Negeri Dompu bersama Kodim 1614/Dompu menggelar Koordinasi Teknis Penanganan Perkara Koneksitas di Aula Kejari Dompu, Rabu (24/9/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Asisten Bidang Tindak Pidana Militer Kejaksaan Tinggi Bali, Kolonel Kum Wirdel Boy, S.H., M.H., dengan dihadiri sekitar 45 peserta dari unsur TNI, Kejaksaan, serta aparat terkait. Turut hadir dalam […]

  • Kejuaraan Karate INKAI Antar Dojo Se-Kabupaten Tabanan Piala Dandim Tabanan Cup VII Tahun 2025 Resmi Dibuka

    Kejuaraan Karate INKAI Antar Dojo Se-Kabupaten Tabanan Piala Dandim Tabanan Cup VII Tahun 2025 Resmi Dibuka

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Tabanan – Kejuaraan Karate INKAI Antar Dojo Se-Kabupaten Tabanan dalam rangka memperebutkan Piala Dandim 1619/Tabanan Cup ke-VII Tahun 2025 resmi dibuka. Kegiatan bergengsi ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Tabanan serta Danrindam IX/Udayana Brigjen TNI Anwar, S.H., di Gor Debes Tabanan, Sabtu (27/12/2025) Kejuaraan ini diikuti oleh 225 peserta putra dan putri yang berasal dari 8 […]

  • ‎Warga Sambut Positif Kehadiran Babinsa dalam Patroli Malam di Wanasaba Lauk

    ‎Warga Sambut Positif Kehadiran Babinsa dalam Patroli Malam di Wanasaba Lauk

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Wanasaba Lauk, Serda Lalu Samigunarta dari Koramil 1615-11/Aikmel, melaksanakan kegiatan patroli sekaligus kongkow-kongkow bersama warga di seputaran jalan Desa Wanasaba, Kecamatan Wanasaba, Kabupaten Lombok Timur pada Senin (29/09/2025). ‎ ‎Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturrahmi, menjaga keamanan, serta memberikan pembinaan kepada masyarakat di wilayah binaannya. ‎ ‎Dalam kesempatan itu, Serda […]

  • Cuaca Cerah, Babinsa Komsos dan Pamwil di Desa Detuara Berjalan Lancar

    Cuaca Cerah, Babinsa Komsos dan Pamwil di Desa Detuara Berjalan Lancar

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Pratu Paskalis Nggai, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detuara, Kecamatan Lepkes, Kabupaten Ende, pada Selasa (24/8) pukul 09.00 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi dan kondisi masyarakat di wilayah binaan serta mempererat hubungan antara TNI dan warga. Dalam pelaksanaannya, Babinsa memberikan […]

  • Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Dampingi Penyaluran Logistik BGN di Desa Nowa

    Babinsa Koramil 1614-01/Dompu Dampingi Penyaluran Logistik BGN di Desa Nowa

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Babinsa Desa Nowa Koramil 1614-01/Dompu, Serda Sudirman, melaksanakan pendampingan sekaligus pemantauan penyaluran logistik Bantuan Gizi Nasional (BGN) kepada sejumlah sekolah di wilayah Desa Nowa, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu. Kegiatan penyaluran berlangsung pada Kamis (11/9/2025) Adapun sekolah penerima manfaat logistik BGN meliputi,MTs Babusalam : 60 porsi,MI Babusalam : 118 porsi,SDN 14 Woja : […]

  • Polisi Sahabat Anak, Anggota Lantas Polres Karangasem Laksanakan Penyebrangan Pelajar SD Negeri 4 Subagan

    Polisi Sahabat Anak, Anggota Lantas Polres Karangasem Laksanakan Penyebrangan Pelajar SD Negeri 4 Subagan

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Satuan Lalu Lintas – Untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas pada anak sekolah dasar serta tetap menjaga arus lalu lintas supaya lancar, personel Lantas Polres Karangasem melaksanakan penyebrangan anak sekolah demi keselamatan mereka di depan SDN 4, Subagan, Amlapura.   “Seperti terlihat siang ini, personel Lalu Lintas Polres Karangasem Bripka […]

expand_less