Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Personel Kodim 1611/Badung, Berikan Wasbang dan Materi PBB pada Siswa SMA N 8 Denpasar

Personel Kodim 1611/Badung, Berikan Wasbang dan Materi PBB pada Siswa SMA N 8 Denpasar

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

BALI – Denpasar, SMA Negeri 8 Denpasar, menjadi tempat pemberian materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa, yang diikuti oleh siswa-siswi kelas 2. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan SMA Negeri 8 Denpasar, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar. Rabu, (23/07/2025).

Bati Intel Kodim 1611/Badung, Peltu I Nengah Praptosari, menjadi narasumber dalam kegiatan ini, didampingi oleh 5 orang anggota Kodim dan Babinsa Koramil 1611-01/Dentim. Mereka adalah Babinsa Desa Peguyangan Kaja, Serka Daniel Yunias, bersama Sertu Rifai, Serda Ritait, Serda Aditiya, dan Sertu Putu.

Tujuan dari pelatihan ini adalah membentuk dasar dari sikap dan karakter yang tegap, tegas, dan mempunyai kedisiplinan yang tinggi dan rasa tanggung jawab sebagai siswa yang berjiwa patriotik kebangsaan. Materi PBB yang diberikan meliputi gerakan dasar-dasar PBB, seperti lencang kanan, setengah lencang kanan, hadap serong kanan dan kiri, jalan di tempat, dan lain-lain.

Siswa-siswi SMA Negeri 8 Denpasar sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Mereka dengan serius memperhatikan dan mempraktikkan gerakan-gerakan dasar PBB yang diajarkan oleh instruktur pelatihan. Yang mana pelatihan diikuti oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 8 Denpasar, dan para Guru.

“Kegiatan pemberian materi PBB ini berjalan dengan tertib dan antusiasme dari siswa. Bati Intel Kodim 1611/Badung, Peltu I Nengah Praptosari, berharap bahwasannya para siswa-siswi SMA Negeri 8 Denpasar, dapat mengaplikasikan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang telah mereka pelajari, dalam kehidupan sehari-hari, dan menjadi siswa-siswi yang teladan dan berkarakter serta berdisiplin tinggi.” Kata Peltu Nengah Praptosari.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan siswa-siswi SMA Negeri 8 Denpasar, serta membentuk karakter yang kuat dan berjiwa patriotik kebangsaan.

Kegiatan pemberian materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan PBB ini merupakan salah satu dasar upaya kegiatan yang baik dalam membentuk karakter dan kedisiplinan dari siswa-siswi Sekolah Menengah.

(Pendim 1611 BDG).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Kepedulian, Babinsa Batutua Ingatkan Warga Jaga Lingkungan dan Kesehatan

    Wujud Kepedulian, Babinsa Batutua Ingatkan Warga Jaga Lingkungan dan Kesehatan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga hubungan baik dengan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Praka Moch Rio Aldian melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan monitoring wilayah bertempat di rumah Bapak Andi Ndun, Dusun Temas, Desa Temas, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, pada Selasa (12/10/2025) pukul 10.30 Wita. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa […]

  • Dari Lapangan Kodim ke Dapur Rakyat: Dandim 1612/Manggarai Bangkitkan Semangat SPPI Bangun Negeri

    Dari Lapangan Kodim ke Dapur Rakyat: Dandim 1612/Manggarai Bangkitkan Semangat SPPI Bangun Negeri

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    LANGKE REMBONG, 24 Juli 2025 — Pagi yang cerah di Lapangan Kodim 1612/Manggarai jadi saksi momen penting dalam langkah awal para Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI). Kamis (24/7), puluhan peserta SPPI berkumpul mendengarkan langsung arahan penuh semangat dari Komandan Kodim 1612/Manggarai, Letkol Inf Budiman Manurung, S.E., M.I.P., sebagai bagian dari kesiapan mereka dalam mendukung Program […]

  • Peduli Lingkungan Desa, Satgas Pos Maubusa Bersama Warga Desa Nuaderog Laksanakan Perbaikan Jalan

    Peduli Lingkungan Desa, Satgas Pos Maubusa Bersama Warga Desa Nuaderog Laksanakan Perbaikan Jalan

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Belu – Pos Maubusa bantu masyarakat perbaiki akses jalan menuju persawahan di Dusun Nuaderog, Desa Asumanu, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu. Kamis (04/09/2025). Jalan yang diperbaiki adalah satu-satunya akses utama yang digunakan warga menuju sawah. Kondisi jalan yang rusak akibat dari erosi dan aliran air saat musim hujan yang lalu membuat kondisi jalan menjadi sulit dilalui […]

  • Penyuluhan Hukum, Kasdim Klungkung Tegaskan Komitmen  Cegah Pelanggaran

    Penyuluhan Hukum, Kasdim Klungkung Tegaskan Komitmen Cegah Pelanggaran

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung, – Mengusung Tema :” Optimalisasi Kesadaran Hukum Bagi Prajurit TNI, PNS, Dan Keluarganya Guna Mendukung Tugas Pokok TNI AD” , prajurit, PNS dan Persit Kodim 1610/Klungkung menerima Penyuluhan Hukum Semester II TA. 2025, Rabu ( 05/11/25 ). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Makodim 1610/Klungkung, Kelurahan Semarapura Kaja ini diselenggarakan oleh Kumdam IX/Udayana. yang dipimpin […]

  • Menjelang Hari Raya Galungan Kasat Lantas Polres Karangasem Awasi Langsung Personel yang Melaksanakan Pengaturan di Pasar Amlapura

    Menjelang Hari Raya Galungan Kasat Lantas Polres Karangasem Awasi Langsung Personel yang Melaksanakan Pengaturan di Pasar Amlapura

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Satuan Lalulintas. Pada hari Minggu, 16 Nopember 2025 , pukul 06.00 wita, Personil Sat Lantas Polres Karangasem melaksanakan pengaturan di Pasar Tradisional, Jalan Kesatrian Amlapura. Dilaksanakannya penjagaan dan gaktur lalin di pusat keramaian menghindari terjadinya kemacetan dan Lakalantas serta diharapkan dlm pelaksanaan tugas agar tetap waspada dan menjaga keselamatan […]

  • Kapolsek Gianyar Tinjau Lokasi Bencana Alam di Wilayah Kecamatan Gianyar

    Kapolsek Gianyar Tinjau Lokasi Bencana Alam di Wilayah Kecamatan Gianyar

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Gianyar – Kapolsek Gianyar Kompol I Made Adi Suryawan, S.H., M.M., melaksanakan kunjungan dan peninjauan langsung ke sejumlah titik bencana alam yang terjadi di wilayah Kecamatan Gianyar pada Kamis, 27 November 2025, sekitar pukul 11.00 Wita. Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk respons cepat Polsek Gianyar terhadap kejadian bencana alam yang melanda beberapa lokasi, sekaligus memastikan […]

expand_less