Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » MPLS di SMPN 8 Denpasar, Kanit Lantas Polsek Dentim Tekankan Pentingnya Disiplin Berlalu Lintas

MPLS di SMPN 8 Denpasar, Kanit Lantas Polsek Dentim Tekankan Pentingnya Disiplin Berlalu Lintas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
  • visibility 35
  • comment 0 komentar

Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), Unit Lalu Lintas Polsek Denpasar Timur (Dentim) memberikan penyuluhan keselamatan berlalu lintas kepada siswa-siswi baru SMP Negeri 8 Denpasar, Selasa (23/07/2024). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kanit Lantas Polsek Dentim, AKP I Wayan Merta Adi Saputra, S.H., didampingi oleh Aipda I Gede Junaedi, S.H.

Bertempat di aula sekolah di Jalan Meduri No. 2, Kelurahan Sumerta, para pelajar diberikan edukasi mengenai pentingnya tertib berlalu lintas sejak dini, mengenal jenis dan arti rambu-rambu lalu lintas, serta bahaya jika tidak mematuhi aturan jalan raya.

Dalam pemaparannya, Kanit Lantas menekankan larangan keras bagi pelajar yang belum cukup umur dan belum memiliki SIM untuk mengendarai sepeda motor ke sekolah. Ia juga mengajak para siswa untuk menjadi pelopor keselamatan, baik sebagai pejalan kaki maupun penumpang yang cerdas dan taat aturan.

Kegiatan ini disambut antusias oleh pihak sekolah dan para siswa-siswi, yang tampak aktif bertanya dan berdiskusi seputar aturan lalu lintas dan kondisi di jalan. Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa dapat membangun kesadaran kolektif tentang keselamatan di jalan demi mewujudkan budaya tertib lalu lintas di kalangan pelajar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peltu Tony Mulyono Pimpin Patroli Bersama Warga Warga

    Peltu Tony Mulyono Pimpin Patroli Bersama Warga Warga

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    KUPANG-AMARASI – Untuk menciptakan suasana keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan damai, Babinsa Koramil 1604-04/Amarasi melaksanakan patroli bersama warga, Senin (29/09/2025). Patroli yang melibatkan unsur TNI dan masyarakat ini menyertakan Linmas dari Desa Oesena, Desa Kotabes dan Kelurahan Nonbes, dan Tokoh agama Gereja GMIT Galet Oesena. Babinsa Koramil 1604-04/Amarasi Peltu Tony Mulyono memimpin […]

  • Kapolres Gianyar Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    Kapolres Gianyar Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang digelar di Halaman Kantor Bupati Gianyar, Jalan Ngurah Rai, Kecamatan Gianyar, Senin (28/10/2025). Upacara dimulai pukul 07.43 WITA dengan tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” dan diikuti oleh sekitar 300 peserta yang terdiri dari unsur […]

  • Pendampingan Babinsa, Wujud Kepedulian TNI untuk Generasi Muda Lembata

    Pendampingan Babinsa, Wujud Kepedulian TNI untuk Generasi Muda Lembata

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Larantuka, — Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Sertu Alexandre Soares, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Sarotari Tengah. Senin (08/09/2025) Kegiatan berlangsung di Kantor Posyandu Kelurahan Sarotari Tengah, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, dengan melibatkan petugas kesehatan Puskesmas Nagi serta para kader Posyandu. Pelayanan yang diberikan kepada masyarakat mencakup pemeriksaan kesehatan […]

  • Lestarikan Tradisi Warisan Leluhur, Babinsa Nyalian Pelopori Bersih Sampah Melalui Gotong Royong

    Lestarikan Tradisi Warisan Leluhur, Babinsa Nyalian Pelopori Bersih Sampah Melalui Gotong Royong

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Klungkung,- Suasana semangat penuh kebersamaan dalam balutan guyub dan rukun tampak jelas mewarnai kegiatan gotong royong yang digelar di Balai Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Kamis ( 31/07/25 ). Kegiatan gotong royong ini diselenggarakan pemerintah desa Nyalian berkolaborasi bersama Babinsa serta mahasiswa dan mahasiswi yang sedang menggelar program KKN di Desa Nyalian. Tampak dalam […]

  • Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan Patroli Malam Demi Ciptakan Situasi Kondusif

    Koramil 1628-01/Taliwang Laksanakan Patroli Malam Demi Ciptakan Situasi Kondusif

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Taliwang, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Koptu Fahrurrozi melaksanakan kegiatan patroli malam pada Minggu, (30 November 2025) pukul 21.21 WITA. Patroli dilakukan di sekitar wilayah binaan Koramil Taliwang dengan menyasar area publik, jalur lalu lintas, serta beberapa titik yang dianggap perlu mendapat […]

  • Babinsa Ende Sukses Gelar Komsos dan Monitoring di Wilayah Pasar Watuneso

    Babinsa Ende Sukses Gelar Komsos dan Monitoring di Wilayah Pasar Watuneso

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Arnoldus Seba, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Pasar Watuneso, Kelurahan Watuneso, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 08.30 Wita hingga selesai pada Sabtu pagi. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bertugas memantau keamanan dan ketertiban wilayah guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif […]

expand_less