Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 01/Loli Pantau Program Makan Bergizi Gratis di SD Islam Wailiang

Babinsa Koramil 01/Loli Pantau Program Makan Bergizi Gratis di SD Islam Wailiang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Dusan, melaksanakan monitoring program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlangsung di SD Islam, Kelurahan Wailiang, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (22/7/2025).

Program MBG ini merupakan inisiatif pemerintah dalam upaya meningkatkan gizi anak-anak sekolah dasar, sekaligus mendukung tumbuh kembang dan konsentrasi belajar mereka. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan untuk memastikan pelaksanaan program berjalan lancar, tertib, dan tepat sasaran.

Sertu Dusan menyampaikan bahwa peran TNI dalam kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap generasi penerus bangsa. “Kami hadir untuk memastikan bahwa anak-anak mendapatkan makanan bergizi sesuai dengan program yang telah dicanangkan pemerintah,” ujarnya.

Selain memantau distribusi makanan, Babinsa juga berinteraksi dengan para siswa dan guru guna memberikan semangat serta edukasi tentang pentingnya pola makan sehat dan bergizi.

Kegiatan berjalan dengan tertib dan mendapat sambutan positif dari pihak sekolah maupun orang tua murid yang turut hadir menyaksikan pelaksanaan program tersebut.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Kodim Dompu, Polres, dan Balai TN Tambora Amankan Hutan

    Sinergi Kodim Dompu, Polres, dan Balai TN Tambora Amankan Hutan

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Dompu NTB– Upaya menjaga kelestarian lingkungan hidup dan mencegah tindak pidana kehutanan (Tipihut) terus dilakukan secara terpadu. Kodim 1614/Dompu menunjukkan komitmennya dengan turut serta dalam Smart Patrol Jalur Rawan Tipihut hari ke-83 yang digelar bersama Balai Taman Nasional (TN) Tambora, Polres Dompu, serta mitra masyarakat, Senin (25/8/2025). Patroli kali ini dipusatkan di kawasan Doro Bente […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Lakukan Komsos dan Pantau Situasi di Wilayah Binaan

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Lakukan Komsos dan Pantau Situasi di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Lio Timur, Dalam upaya memperkuat komunikasi sosial dan menciptakan situasi keamanan yang kondusif di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Arnoldus Seba, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Wolosambi, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.30 WITA tersebut bertujuan untuk memantau kondisi keamanan wilayah sekaligus menjalin […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Sukses Jaga Kondusifitas di Ende Timur

    Komsos dan Pamwil Babinsa Kodim 1602/Ende Sukses Jaga Kondusifitas di Ende Timur

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Nurhadiman Soni, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Kelurahan Rewarangga Selatan, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi (9/8/2025). Kegiatan dimulai pukul 08.30 Wita dengan pelaksanaan kerja bakti bersama warga untuk menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mempererat tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat. Selain itu, […]

  • Kebakaran di Paupire, TNI AD Bantu Evakuasi dan Amankan Korban

    Kebakaran di Paupire, TNI AD Bantu Evakuasi dan Amankan Korban

    • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, – Sebuah kebakaran yang diduga akibat konsleting listrik melanda rumah kost milik Bapak Agustus Y Rhaki di Jalan Samratulangi, Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, pada Selasa siang. Api berhasil dipadamkan oleh tim Damkar, Babinsa, Satpol PP, dan masyarakat sekitar setelah sekitar satu jam kebakaran terjadi. Peristiwa ini bermula sekitar pukul 11.30 Wita saat bunyi […]

  • Bhabinkamtibmas dan Babinsa Atensi Upacara Ngaben Warga Banjar Kehen di Desa Kesiman Petilan

    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Atensi Upacara Ngaben Warga Banjar Kehen di Desa Kesiman Petilan

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Dalam rangka menjaga kelancaran dan kondusifitas kegiatan adat masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Aipda I Made Eka Wiarta bersama Babinsa Serda M. Shodiq melaksanakan pengamanan dan atensi kegiatan Upacara Ngaben salah satu warga Banjar Kehen, Desa Kesiman Petilan, Denpasar Timur, pada Senin (04/08/2025). Upacara pengabenan dilaksanakan untuk almarhum I Wayan Seneg (68), warga Jalan Teleng, […]

  • Polsek Baturiti Lakukan Pengamanan Misa Minggu umat Kristen

    Polsek Baturiti Lakukan Pengamanan Misa Minggu umat Kristen

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Minggu 20 Juli 2025 Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Baturiti, personel Polsek Baturiti melaksanakan pengamanan kegiatan persembahyangan umat Kristen pada Minggu (20/07/2025) dari pukul 08.00 s.d. 10.15 Wita. Kegiatan pengamanan ini dilakukan di beberapa lokasi gereja di Kecamatan Baturiti yaitu di Pos Pembinaan Umat […]

expand_less