Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Wujud Nyata Sinergitas Dan Komitmen Dukung Pendidikan, Babinsa Kampung Kusamba Latih Pelajar MI Bahrul Ulum

Wujud Nyata Sinergitas Dan Komitmen Dukung Pendidikan, Babinsa Kampung Kusamba Latih Pelajar MI Bahrul Ulum

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Sebagai ujung tombak satuan teritorial, selalu hadir di tengah masyarakat dan menjadi motor penggerak dalam berbagai kegiatan di wilayah binaan menjadi komitmen yang dipegang teguh para Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung.

Tidak hanya dalam menjaga stabilitas wilayah aman dan kondusif, para Babinsa satuan dibawah kendali Dandim Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M. M., M. Han inipun berupaya optimal untuk memberikan pengabdian terbaik disemua lini kehidupan, salah satunya terkait pendidikan generasi muda.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Kampung Kusamba Pelda Yudi Suhartono saat hadir di MI Bahrul Ulum Desa Kampung Kusamba, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung untuk memberikan pelatihan disiplin kepada 40 orang siswa dan siswi kelas 1 sampai dengan 3, Selasa ( 22/07/25 ).

Kehadiran dirinya di MI Bahrul Ulum Desa Kampung Kusamba adalah dalam rangka menanamkan disiplin kepada anak-anak sejak dini. Ini juga menjadi wujud nyata komitmen dirinya sebagai Babinsa dalam membentuk generasi muda yang disiplin dan berkarakter,”ucap Pelda Yudi.

Adapun materi yang diberikan hari ini meliputi dasar LKBB dan edukasi penanaman disiplin, baik di sekolah, rumah maupun dimasyarakat,”ujarnya.

Menurut Babinsa jajaran Koramil 1610-03/Dawan ini, pendidikan karakter disiplin perlu ditanamkan semenjak dini. Bukan tanpa alasan, anak-anak ini adalah generasi penerus dan calon –calon pemimpin masa depan, sehingga pondasi dasar yang harus kita kuatkan adalah disiplin,”imbuhnya.

Sementara itu, pembekalan dan pelatihan yang diberikan Babinsa inipun disambut positif oleh Kepala Sekolah Buhrul Ulum beserta para guru. Respon positif itupun disampaikan Kepala Sekolah Musa Bahar M.Pd saat ditemui di lokasi.

Mewakili keluarga besar MI Bahrul Ulum Desa Kampung Kusamba, saya mengucapkan terima kasih kepada pak Babinsa yang hari ini berkenan hadir untuk memberikan pembekalan dan pelatihan disiplin kepada anak didiknya, “terangnya.

Disamping pendidikan, sejatinya penanaman disiplin juga menjadi hal wajib untuk ditanamkan sejak dini. Oleh karena itu, sekolah bersinergi bersama pak Babinsa untuk hadir memberikan sosialisasi dan edukasi serta pelatihan disiplin dan karakter,”lanjutnya.

Meski hanya satu hari, besar harapannya memberikan manfaat dan dampak positif bagi anak-anak. Kegiatan seperti ini akan terus digelar pihaknya secara bertahap dan berkelanjutan,”tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujudkan Kamtibmas, Babinsa Kodim 1602/Ende Gencarkan Komsos di Wilayah Binaan

    Wujudkan Kamtibmas, Babinsa Kodim 1602/Ende Gencarkan Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Muhamad Rifaldi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Tou Barat, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Jumat (24/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Dalam kesempatan itu, […]

  • Personil Polsek Baturiti amankan Jalur wisata di hari libur

    Personil Polsek Baturiti amankan Jalur wisata di hari libur

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Minggu 21 September 2025. Guna mewujudkan Sitkamselcarlantas agar tetap aman dan kondusif, Minggu (21/09/25) mulai pukul 09.00 Wita, Jajaran personel Polsek Baturiti meningkatkan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di sepanjang jalur menuju dan dari obyek wisata yang berada di wilayah Kec. Baturiti Kabupaten Tabanan. Langkah ini diambil sebagai upaya […]

  • Satgas TMMD ke-125 Kodim Alor Hadapi Tantangan Bebatuan saat Buka Jalan

    Satgas TMMD ke-125 Kodim Alor Hadapi Tantangan Bebatuan saat Buka Jalan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT – ALOR – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 yang dilaksanakan Kodim 1622/Alor di Kecamatan Alor Selatan terus menunjukkan progres signifikan. Salah satu fokus utama program kali ini adalah pembukaan jalan baru di Desa Kiraman yang menghubungkan Dusun 2 Sidapura dengan Dusun 1 Sibera. Pembukaan jalan ini direncanakan sepanjang 7 kilometer dan saat […]

  • Perkuat Validitas Data Warga, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Aktif Dampingi Musdes DTSEN

    Perkuat Validitas Data Warga, Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Aktif Dampingi Musdes DTSEN

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Mataiyang, Kopka Fansuri dari Koramil 1628-01/Taliwang, menunjukkan kepeduliannya terhadap pembangunan desa dengan menghadiri kegiatan Musyawarah Desa (Musdes) Pemutakhiran Data Sosial Ekonomi dan Nasional (DTSEN) Tahun 2025. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Desa Mataiyang, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (13/10/2025). Musyawarah yang digelar tersebut dihadiri oleh berbagai unsur […]

  • Kasdim 1601/Sumba Timur Tegaskan Nilai Nasionalisme Lewat Upacara Bendera Senin

    Kasdim 1601/Sumba Timur Tegaskan Nilai Nasionalisme Lewat Upacara Bendera Senin

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Kodim 1601/Sumba Timur menggelar upacara bendera hari Senin. Upacara digelar di Halaman Makodim, Jl. Ir Sukarno No 11 Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur. Senin (08/09/2025) Kepala Staf Kodim 1601/Sumba Timur, Mayor Inf Sambudi sebagai Inspektur Upacara (Irup). Sementara Komandan Upacara (Danup) Pasilog, Letda Inf Nikolas Klau Seran, dan Perwira […]

  • Warga Monta Kirim Pesan: Butuh Pengawasan Malam Demi Pencegahan Gangguan d

    Warga Monta Kirim Pesan: Butuh Pengawasan Malam Demi Pencegahan Gangguan d

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Monta, 13 Januari 2026 — Masyarakat di wilayah Kecamatan Monta menyampaikan permintaan agar patroli siskamling dapat diaktifkan kembali di seluruh desa. Mereka mengharapkan dengan adanya kegiatan ronda malam yang rutin, warga merasa lebih aman dan bebas dari rasa was-was, terutama saat beraktivitas malam hari atau bepergian ke daerah pedalaman. Respon positif dan dukungan ini sejalan […]

expand_less