Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Suwat Aktif Dampingi Masyarakat Dalam Pelestarian Adat dan Budaya

Babinsa Suwat Aktif Dampingi Masyarakat Dalam Pelestarian Adat dan Budaya

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Gianyar – Suwat, Selasa (22/7/2025)
Sebagai bentuk komitmen TNI dalam mendukung pelestarian adat dan budaya serta menjaga kondusivitas wilayah binaan, Babinsa Desa Suwat Koramil 1616-01/Gianyar, Serda Dewa Putu Dwijati Jaya, bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Desa Suwat Aiptu Anak Agung Gede Agung dan Pecalang Desa Adat Petak Jeruk melaksanakan pengamanan dan atensi kegiatan Upacara Piodalan di Pura Dalem Banjar Petak Jeruk, Desa Adat Petak Jeruk, Desa Suwat, Kecamatan/Kabupaten Gianyar.

Upacara keagamaan yang diikuti oleh kurang lebih 150 warga masyarakat ini berlangsung khidmat dan tertib. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat menjadi bukti nyata keterlibatan aktif TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban setiap kegiatan masyarakat, khususnya yang bernuansa adat dan keagamaan.

Serda Dewa Putu Dwijati Jaya menegaskan bahwa peran Babinsa tidak hanya terbatas pada tugas pertahanan semata, tetapi juga meliputi pelayanan, perlindungan, serta pengayoman kepada warga masyarakat.

“Kami hadir untuk memastikan seluruh rangkaian upacara berjalan lancar, aman, dan khusyuk. Sinergitas antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Pecalang menjadi kunci utama dalam menciptakan rasa aman dan kekeluargaan di tengah masyarakat,” ujar Babinsa.

Kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat kedekatan emosional antara aparat keamanan dengan warga, sebagai bagian dari pembinaan teritorial TNI dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat.

Dengan kolaborasi pengamanan terpadu, seluruh rangkaian upacara piodalan berlangsung dengan aman, tertib, dan penuh kekhidmatan. Masyarakat pun menyampaikan apresiasi atas kehadiran aparat yang turut menjaga kenyamanan dalam pelaksanaan upacara adat.

(Pendim1616Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tingkatkan Hubungan Baik dengan Masyarakat, Babinsa Bangbang Hadiri Acara Pernikahan

    Tingkatkan Hubungan Baik dengan Masyarakat, Babinsa Bangbang Hadiri Acara Pernikahan

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Bangbang Koramil 1626-03/Tembuku, Pelda Kadek Widiarta, menghadiri undangan resepsi pernikahan putra dari Bapak I Nyoman Darwita, atas nama I Putu Wiguna dengan Ni Komang Siska, yang dilaksanakan di rumah mempelai pria di Banjar Bangkiangsidem, Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli.pada sabtu sore (30/08/2025) Acara tersebut turut dihadiri para undangan dari pihak […]

  • Serka Yan Tkesnay Babinsa Koramil 1621-02/Abanteng Laksanakan Komsos dengan pedagang ikan Di Pasar Tradisional Niki-Niki

    Serka Yan Tkesnay Babinsa Koramil 1621-02/Abanteng Laksanakan Komsos dengan pedagang ikan Di Pasar Tradisional Niki-Niki

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    TIMOR TENGAH SELATAN – Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan pasar serta meningkatkan kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1621-02/Abanteng Serka Yan Tkesnay Dan Kopda Yahya Kause melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan pedagang ikan di salah satu pasar tradisional Niki-Niki Kecamatan Amanuban Tengah Kab. TTS Rabu (24/9/2025). ‎ ‎Kegiatan Komsos ini bertujuan mempererat hubungan silaturahmi dan mendengarkan […]

  • Program Polantas Menyapa, Satlantas Badung Hadirkan Layanan SIM yang Ramah dan Cepat

    Program Polantas Menyapa, Satlantas Badung Hadirkan Layanan SIM yang Ramah dan Cepat

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Mangupura – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Satlantas Polres Badung kembali menggelar program unggulan bertajuk “Polantas Menyapa” yang dilaksanakan di Satpas Polres Badung. Program ini menjadi wujud nyata komitmen Polri dalam memberikan pelayanan SIM yang cepat, ramah, dan bebas dari pungutan liar, serta mengedepankan nilai-nilai profesionalisme dan akuntabilitas. Selasa (14/10/25) Melalui program ini, masyarakat […]

  • Komunikasi Humanis Babinsa Inbate Bangun Kesadaran Warga soal Cuaca Ekstrem

    Komunikasi Humanis Babinsa Inbate Bangun Kesadaran Warga soal Cuaca Ekstrem

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Selasa, 02 Desember 2025, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serka Lamberto D.C., melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah sekaligus melakukan komunikasi sosial dengan warga binaan di Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten TTU. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Babinsa untuk memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga, terutama memasuki musim hujan yang sering menimbulkan berbagai kerawanan. […]

  • Kebakaran Hutan Lindung di Rote Tengah Berhasil Dipadamkan, Mobil Tanki Tempuh Jarak Belasan Kilometer

    Kebakaran Hutan Lindung di Rote Tengah Berhasil Dipadamkan, Mobil Tanki Tempuh Jarak Belasan Kilometer

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Peristiwa kebakaran kembali terjadi di kawasan hutan lindung jati milik negara yang terletak di Kelurahan Onatali, Kecamatan Rote Tengah, pada Senin, empat Agustus dua ribu dua puluh lima, sekitar pukul tujuh belas tiga puluh WITA. Kebakaran pertama kali diketahui oleh warga setempat, yang kemudian segera melaporkannya ke Polsek Rote Tengah. Mendapat laporan […]

  • Wujud Kepedulian TNI untuk Petani, Pengecoran Saluran Irigasi TMMD ke-126 di Benteng Tawa Hampir Rampung

    Wujud Kepedulian TNI untuk Petani, Pengecoran Saluran Irigasi TMMD ke-126 di Benteng Tawa Hampir Rampung

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ngada, 2 November 2025 – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 1625/Ngada terus menunjukkan perkembangan signifikan. Hingga hari ini, kegiatan fisik berupa pengecoran lantai saluran irigasi di lokasi Pu’un Keo, Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada telah mencapai progres 89 persen. Dansatgas TMMD ke-126 Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti S.E.M.I.P […]

expand_less