Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Denpasar Selatan Gelar Blue Light Patrol, Antisipasi Kerawanan Malam Minggu

Polsek Denpasar Selatan Gelar Blue Light Patrol, Antisipasi Kerawanan Malam Minggu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Denpasar – Untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas pada malam Minggu, Polsek Denpasar Selatan melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol pada Sabtu malam (19/7/2025) mulai pukul 23.10 WITA hingga Minggu dini hari (20/7/2025) pukul 02.00 WITA. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Denpasar Selatan, AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., dan melibatkan personel gabungan dari Polsek Denpasar Selatan serta pasikian pecalang.

Patroli menyasar sejumlah titik rawan kriminalitas, termasuk Jalan Raya Sesetan, Bypass Ngurah Rai, Jalan Danau Tamblingan, Jalan Danau Poso, Jalan Raya Serangan, Pura Candi Narmada, Jalan Griya Anyar, kawasan Taman Pancing, Jalan Raya Pemogan, Jalan Pulau Belitung, Jalan Pulau Moyo, hingga Jalan Gurita.

Sasaran utama dalam patroli ini adalah pencegahan tindak pidana 3C (curat, curas, dan curanmor), premanisme, serta aksi trek-trekan di jalan raya yang kerap meresahkan warga.

Selama kegiatan berlangsung, petugas memberikan imbauan secara humanis kepada masyarakat agar lebih waspada saat memarkir kendaraan untuk mencegah tindak pencurian. Tim patroli juga membubarkan kelompok remaja yang masih nongkrong di sekitar Sungai Taman Pancing Pemogan dan Jembatan Jalan Serangan mengingat waktu sudah larut malam.

Kapolsek Denpasar Selatan, AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Blue Light Patrol rutin dilaksanakan setiap malam Minggu untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Denpasar Selatan.

“Sepanjang rute patroli, situasi terpantau aman dan kondusif. Tidak ditemukan gangguan menonjol maupun aksi balap liar. Kegiatan berakhir dalam keadaan aman, tertib, dan lancar,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1624-01 Turut Amankan Aktivitas Penerbangan Nataru

    Babinsa Koramil 1624-01 Turut Amankan Aktivitas Penerbangan Nataru

    • calendar_month Sabtu, 27 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Flotim – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka melaksanakan tugas pengamanan Posko UPP Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Bandara Udara Gewayantana, Larantuka, sebagai bentuk dukungan TNI AD dalam menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat pengguna transportasi udara, Jumat, ( 26/12/2025 ) Personel Babinsa yang terlibat dalam kegiatan ini yakni Koptu Austroberto dan Pratu Angki. Keduanya melaksanakan pengamanan […]

  • Anggota DPRD Badung Wayan Puspa Negara Ajak DLHK dan Warga Bersihkan Sampah Pasca Banjir di Aspol Kuta

    Anggota DPRD Badung Wayan Puspa Negara Ajak DLHK dan Warga Bersihkan Sampah Pasca Banjir di Aspol Kuta

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mangupura – Anggota DPRD Kabupaten Badung asal Legian, Wayan Puspa Negara, S.P., M.Si., mengajak pasukan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Badung untuk bersama-sama mengangkut tumpukan sampah pasca banjir yang melanda Asrama Polri (Aspol) Kuta, Jalan Bhayangkara (By Pass), Kuta Badung, Senin (15/9/2025). Kegiatan pembersihan dilakukan secara gotong royong dengan melibatkan warga setempat. Sampah […]

  • Personel Sat Polairud Polres Karangasem Laksanakan Patroli Harkamtibmas di Pesisir Pantai Yehkali

    Personel Sat Polairud Polres Karangasem Laksanakan Patroli Harkamtibmas di Pesisir Pantai Yehkali

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud Kamis, 7 Agustus 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah pesisir, Personel Sat Polairud Polres Karangasem melaksanakan patroli serta sambang dialogis di kawasan pesisir Pantai Yehkali, Desa Seraya Tengah, Kecamatan Karangasem, pada Kamis (7/8) pukul 10.00 WITA. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh […]

  • Babinsa 1623-02/Abang laksanakan penjualan beras SPHP di Pasar tradisional dalam rangka HUT TNI ke-80.

    Babinsa 1623-02/Abang laksanakan penjualan beras SPHP di Pasar tradisional dalam rangka HUT TNI ke-80.

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Anggota Koramil 1623-02/Abang dipimpin Serka Budi Setiono melaksanakan kegiatan gerakan pangan murah (GPM) berupa penjualan beras SPHP di desa-desa wilayah Kec.Abang Kab.Karangasem, pada Rabu (24/09/25). Penjualan beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) oleh Koramil 1623-02/Abang dalam rangka menyambut HUT TNI ke-80. Beras SPHP kemasan 5 kg dengan total 400 sak langsung didatangkan […]

  • Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Polsek Bebandem Laksanakan Blue Light Patrol untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polsek Bebandem melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol di wilayah hukum Polsek Bebandem, Rabu (26/11/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Aiptu I Ketut Surawan, dengan piket SPKT beberapa personel lainnya dari Unit Samapta dan Intel/Reskrim Polsek Bebandem. Tujuan dari kegiatan Blue Light Patrol ini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat atas kehadiran […]

  • Penertiban Ojek Liar di Desa Canggu, Babinsa: Lakukan Secara Humanis

    Penertiban Ojek Liar di Desa Canggu, Babinsa: Lakukan Secara Humanis

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    BALI – Badung, Dalam rangka Sidak gabungan ojek liar di Wilayah Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Babinsa Desa Canggu Serka Cening Tangkas, bersama aparat setempat dan pemerintah desa melakukan kegiatan tersebut guna menindaklanjuti laporan dari masyarakat dan wisatawan atas banyaknya Ojek liar tanpa aplikasi dari provider dan WNA yang sering melakukan balap liar […]

expand_less