Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Patroli Malam Babinsa Dorong Kesadaran Warga Jaga Kamtibmas

Patroli Malam Babinsa Dorong Kesadaran Warga Jaga Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
  • visibility 37
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah binaan, Babinsa Desa Mbuju, Koramil 1614-04/Kilo, Kodim 1614/Dompu, Serda Mashudi, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam pada Minggu 20 Juli 2025. Kegiatan ini difokuskan di Dusun Mpolo, Desa Mbuju, Kecamatan Kilo, Kabupaten Dompu.

Dalam patroli tersebut, Serda Mashudi menyambangi sekelompok pemuda yang sedang berkumpul di pinggir jalan dan beberapa titik strategis yang biasa digunakan sebagai tempat nongkrong. Selain melaksanakan pemantauan situasi wilayah, ia juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta imbauan kepada para pemuda agar menjauhi kebiasaan negatif, seperti mengonsumsi minuman keras (miras) maupun terlibat dalam penyalahgunaan narkoba.

“Kegiatan ronda malam seperti ini penting dilakukan untuk mencegah potensi gangguan keamanan di tengah masyarakat, sekaligus menjadi wadah pembinaan kepada generasi muda agar lebih peduli terhadap lingkungannya,” ujar Serda Mashudi.

Babinsa juga mengajak para pemuda untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta mengisi waktu luang dengan kegiatan yang produktif dan positif. Ia menekankan bahwa masa depan bangsa sangat bergantung pada kualitas generasi mudanya, sehingga menjauhi narkoba dan miras merupakan langkah awal dalam membentuk karakter yang tangguh dan bertanggung jawab.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program pembinaan teritorial TNI AD melalui pendekatan komunikasi sosial dan pemantauan wilayah secara langsung. Patroli malam dilakukan secara rutin oleh Babinsa bersama masyarakat guna memastikan situasi desa tetap aman dan terkendali.

Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa yang secara aktif terlibat menjaga keamanan lingkungan. Patroli berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar tanpa ditemukan gangguan kamtibmas.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepedulian Babinsa Oh Aem Tercermin Dalam Karya Bakti

    Kepedulian Babinsa Oh Aem Tercermin Dalam Karya Bakti

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Sebagai bukti nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat, Babinsa Oh Aem Koramil 1604-03/Naikliu, Sertu Daniel Tafuab melaksanakan kegiatan karya bakti bersama warga membangun jembatan kecil yang menghubungkan antara RT 05 dan RT 06 di Desa Oh Aem, Kecamatan Amfoang Selatan, Kabupaten Kupang. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata peran Babinsa yang selalu hadir di tengah […]

  • Warga dan Tokoh Masyarakat Ikut Serta dalam Patroli Siskamling Demi Kondusifitas Wilayah

    Warga dan Tokoh Masyarakat Ikut Serta dalam Patroli Siskamling Demi Kondusifitas Wilayah

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Bima, 22 Oktober 2025 – Serda Asnaidin bersama satu anggota Koramil 1608-03/Sape melaksanakan kegiatan Patroli Siskamling guna memantau situasi wilayah serta mengantisipasi perkembangan keadaan di Kecamatan Sape dan Kecamatan Lambu. Dalam kegiatan ini hadir pula aparat desa, tokoh pemuda, tokoh agama, serta masyarakat sebanyak 10 orang yang turut bersinergi menjaga keamanan lingkungan. Patroli menyasar pemukiman […]

  • Kasdim Klungkung; HUT Ke 80 TNI Momentum Refleksi 80 Tahun Perjalanan Dan Pengabdian TNI  Kepada NKRI

    Kasdim Klungkung; HUT Ke 80 TNI Momentum Refleksi 80 Tahun Perjalanan Dan Pengabdian TNI Kepada NKRI

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dipimpin Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut Sudiarta, Kodim 1610/Klungkung menggelar upacara memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia,. Upacara tersebut dilaksanakan di lapangan upacara Makodim 1610/Klungkung yang dihadiri seluruh personel militer dan PNS serta perwakilan persit KCK Cabang XXXIII Kodim 1610/Klungkung. Dalam amanat Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si. yang dibacakan […]

  • Kodim 1627/Rote Ndao: TNI Selalu Hadir Jaga Keamanan Aktivitas Transportasi Laut

    Kodim 1627/Rote Ndao: TNI Selalu Hadir Jaga Keamanan Aktivitas Transportasi Laut

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao, NTT — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah pesisir, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Serda Roni Riberu melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan bongkar muatan serta penumpang di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (04/11/2025) pukul 20.30 Wita. Kegiatan pengamanan ini dilakukan saat Kapal Garda Maritim 3 […]

  • Polantas Menyapa: Sat Lantas Polres Tabanan Tingkatkan Kualitas Pelayanan Melalui Sistem AVIS SIM

    Polantas Menyapa: Sat Lantas Polres Tabanan Tingkatkan Kualitas Pelayanan Melalui Sistem AVIS SIM

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Sat Lantas Polres Tabanan di bawah pimpinan Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., terus berinovasi melalui program Polantas Menyapa. Salah satu bentuk inovasi tersebut adalah penerapan sistem AVIS SIM (Audio Visual Integrated System) pada proses uji teori pembuatan […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Bersama Masyarakat Perbatasan Peringati Sumpah Pemuda ke-97

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Bersama Masyarakat Perbatasan Peringati Sumpah Pemuda ke-97

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Belu, – Personel Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad turut berpartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 yang diselenggarakan di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Motaain, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, NTT. Selasa (29/10/2025). Kegiatan tersebut diikuti oleh unsur TNI-Polri, ASN, pelajar, dan masyarakat perbatasan, berlangsung dengan penuh khidmat dan […]

expand_less