Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Hadiri Penyaluran Bantuan Beras Bulog untuk 336 KK di Kelurahan Golodukal

Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Hadiri Penyaluran Bantuan Beras Bulog untuk 336 KK di Kelurahan Golodukal

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 19 Jul 2025
  • visibility 36
  • comment 0 komentar

Ruteng, 18 Juli 2025 – Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Sertu Karolus Kailiku Lein, menghadiri kegiatan penyaluran bantuan beras dari Bulog kepada warga masyarakat Kelurahan Golodukal, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, Jumat (18/7/2025).

Sebanyak 336 Kepala Keluarga (KK) menerima bantuan beras dalam program pemerintah tersebut yang disalurkan melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) bekerja sama dengan pemerintah kelurahan setempat.

Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Kelurahan Golodukal ini turut dihadiri oleh Petugas Bulog, Lurah Golodukal beserta staf, Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, serta para Ketua RT dan RW se-Kelurahan Golodukal.

Dalam keterangannya, Sertu Karolus Kailiku Lein menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bagian dari tugas TNI dalam mendampingi dan mengawal program-program pemerintah agar tepat sasaran.
“Kami dari Koramil 1612-01/Ruteng siap mendukung dan mengawal jalannya penyaluran bantuan ini agar berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran. Kehadiran kami juga sebagai bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ungkapnya.

Sementara itu, salah satu Petugas Bulog, Maria Y. Da Silva, mengatakan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program pemerintah pusat dalam rangka membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok di tengah dinamika ekonomi yang masih belum stabil.
“Bantuan beras ini disalurkan kepada keluarga penerima manfaat berdasarkan data yang telah diverifikasi oleh pemerintah daerah. Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan penyaluran berlangsung tertib dan lancar, dengan tetap memperhatikan aspek pemerataan dan keadilan distribusi bantuan. Pemerintah setempat mengapresiasi kerja sama lintas sektor yang telah berjalan baik, khususnya antara TNI, Bulog, dan perangkat kelurahan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1627/Rote Ndao Turunkan Personel Amankan Pembangunan Kawasan Industri Garam Nasional

    Kodim 1627/Rote Ndao Turunkan Personel Amankan Pembangunan Kawasan Industri Garam Nasional

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan proyek strategis nasional, Babinsa Sertu Andre T bersama dua anggota Kodim 1627/Rote Ndao serta dua personel Polsek Rote Timur melaksanakan pengamanan di lokasi pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) pada Senin (20/10/2025) pukul 12.00 WITA. Kegiatan pengamanan dilakukan di beberapa titik wilayah, meliputi Desa […]

  • Pertemuan Babinsa Oebobo Bahas Kelanjutan Administrasi Koperasi

    Pertemuan Babinsa Oebobo Bahas Kelanjutan Administrasi Koperasi

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oebobo Koramil 1604-01/Kupang, Peltu Agus SR, bersama Lurah Oebobo dan staf mengadakan pertemuan lanjutan dengan pengurus serta pengawas Koperasi Merah Putih (KMP) Kelurahan Oebobo, yang turut dihadiri oleh pendamping KDKMP dari Dinas Koperasi Kota Kupang. Pertemuan tersebut berlangsung di aula kantor Lurah Oebobo, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang. Dalam kegiatan tersebut, dibahas […]

  • Babinsa Ende Tindaklanjuti Monitoring dan Pamwil untuk Keamanan Wilayah Desa Ranoramba

    Babinsa Ende Tindaklanjuti Monitoring dan Pamwil untuk Keamanan Wilayah Desa Ranoramba

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Serda Roni Tampani, Babinsa Kecamatan Ende, melaksanakan kegiatan monitoring, komunikasi sosial (Komsos), dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Ranoramba, Rabu pagi (30/7/2025). Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi dan perkembangan di wilayah binaan khususnya kondisi keamanan dan sosial masyarakat. Babinsa juga memberikan himbauan kepada warga untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), mengutamakan […]

  • TNI Bina Pelajar Lewat Pelatihan Paskibraka di Tanjungbunga

    TNI Bina Pelajar Lewat Pelatihan Paskibraka di Tanjungbunga

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Tanjungbunga, Flotim – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka melaksanakan kegiatan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) bagi siswa-siswi SMA Negeri 1 Tanjungbunga di Lapangan Desa Ratulodong, Kecamatan Tanjungbunga, Kabupaten Flores Timur. Jumat (25/07/2025) Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini dipimpin oleh enam orang Babinsa, yakni Serka Marito […]

  • Babinsa Maurole Pantau Keamanan dan Lakukan Komsos Selama Pembangunan Saluran Irigasi

    Babinsa Maurole Pantau Keamanan dan Lakukan Komsos Selama Pembangunan Saluran Irigasi

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Maurole, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Paskalis Saputra Raja, melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan saluran irigasi bersama masyarakat Desa Randakolo Selatan, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Senin (10/11/2025) pukul 08.40 Wita hingga selesai. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung pembangunan infrastruktur pertanian sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI-Rakyat, sesuai dengan tugas pokok Satkowil sebagai ujung tombak TNI […]

  • Pendampingan Hanpangan, Wujud Kepedulian Babinsa terhadap Petani Desa Praingkareha

    Pendampingan Hanpangan, Wujud Kepedulian Babinsa terhadap Petani Desa Praingkareha

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 04/Tabundung, Kodim 1601/Sumba Timur,Sertu Ejiman, melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) kepada masyarakat di wilayah binaan di Desa Praingkareha, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur,Senin (15/12/2015). Dalam kegiatan ini, Babinsa melakukan pendampingan kepada para petani pada lahan sawah tadah hujan sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan nasional. Pendampingan meliputi pemantauan […]

expand_less