Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Jumat Curhat, Polres Badung Libatkan Kelian Banjar Dinas Se-Desa Mengwi Bahas Tertib Lalu Lintas

Jumat Curhat, Polres Badung Libatkan Kelian Banjar Dinas Se-Desa Mengwi Bahas Tertib Lalu Lintas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Mangupura – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas, Polres Badung menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama para Kelian Banjar Dinas se-Desa Mengwi, Jumat (18/7/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian Operasi Patuh Agung 2025 yang tengah berlangsung secara serentak di seluruh Bali.

Bertempat di Kantor Perbekel Desa Mengwi, kegiatan dipimpin langsung oleh KBO Satuan Binmas Polres Badung Iptu I Gusti Made Sardika, SH., dan dihadiri oleh sejumlah staff Binmas. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi dua arah antara kepolisian dan tokoh masyarakat guna membahas persoalan-persoalan lalu lintas yang terjadi di lingkungan banjar.

“Kelian banjar adalah ujung tombak di masyarakat, sehingga keterlibatan mereka sangat penting dalam menyampaikan imbauan tertib berlalu lintas ke warganya masing-masing,” ujar Iptu Gusti Sardika seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr.Opsla.

Dalam pertemuan tersebut, Polres Badung menyampaikan berbagai informasi terkait fokus penertiban dalam Operasi Patuh Agung 2025, termasuk pelanggaran seperti tidak menggunakan helm, melawan arus, kendaraan tanpa surat-surat lengkap, dan pengendara di bawah umur. Para kelian banjar juga diberikan edukasi tentang pentingnya keselamatan berkendara dan diminta membantu menyosialisasikan aturan tersebut di wilayahnya masing-masing.

Selain pemaparan dari kepolisian, kegiatan Jumat Curhat ini juga membuka ruang dialog. Para Kelian Banjar menyampaikan berbagai keluhan, seperti kurangnya rambu lalu lintas di beberapa titik, serta masih adanya warga yang belum sadar akan pentingnya keselamatan dalam berkendara.

Melalui Jumat Curhat ini, Polres Badung berharap kolaborasi dengan para tokoh masyarakat bisa mempercepat penyebaran informasi dan meningkatkan kedisiplinan berlalu lintas di tingkat akar rumput.

Operasi Patuh Agung 2025 akan berlangsung hingga 27Juli mendatang, dengan pendekatan yang mengedepankan edukasi, imbauan humanis, dan tindakan preventif demi menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Badung. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pastikan kendaraan siap digunakan, Kodim 1623/Karangasem laksanakan perawatan dengan tim Harpal Denpal IX/3 Singaraja

    Pastikan kendaraan siap digunakan, Kodim 1623/Karangasem laksanakan perawatan dengan tim Harpal Denpal IX/3 Singaraja

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Guna mendukung kelancaran tugas khususnya kendaraan dinas saat dibutuhkan untuk keperluan dinas, Agar kendaraan dinas sudah siap dan dalam kondisi baik, Kodim 1623/Karangasem melaksanakan Perawatan Kendaraan Dinas di Makodim Jln. Sudirman Lingkungan Janggapati Kel.Subagan Kec/Kab. Karangasem pada Selasa (12/08/25) Sejumlah kendaraan dinas Kodim 1623/Karangasem di cek satu persatu, Hal ini di lakukan berkaitan […]

  • Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

    Kapolsek Padangbai Gelar Jumat Curhat bersama warga pesisir, dengarkan Aspirasi dan Perkuat Sinergi Kamtibmas

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Jumat, (17/10/2025) — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, AKP I Wayan Gede Wirya,S.A.P.,M.A.P., menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama warga pesisir dan nelayan di pesisir Pantai Padangbai. Kegiatan ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan […]

  • Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Perkuat Silaturahmi Lewat Kegiatan Sosial Bersama Anak Yatim

    Babinsa Koramil 1616-05/Sukawati Perkuat Silaturahmi Lewat Kegiatan Sosial Bersama Anak Yatim

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (16/7/2025) — Sebagai bentuk kepedulian terhadap generasi muda yang membutuhkan perhatian lebih, Babinsa Desa Singapadu Tengah, Koramil 1616-05/Sukawati, Koptu Nyoman Budiarta, menghadiri kegiatan penyerahan bingkisan kepada anak-anak yatim dan yatim piatu yang berdomisili di wilayah Desa Singapadu Tengah. Kegiatan sosial yang berlangsung di Ruang Rapat Kantor Desa Singapadu Tengah ini merupakan […]

  • Polantas Menyapa, Sat Lantas Polres Badung Kawal Arus Sore hingga Malam

    Polantas Menyapa, Sat Lantas Polres Badung Kawal Arus Sore hingga Malam

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Mangupura – Guna memastikan keamanan dan kelancaran lalu lintas di wilayah hukum Polres Badung, Sat Lantas Polres Badung melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa dan atensi Potensi Gangguan (PG) dari sore hingga malam hari, Minggu (5/10/2025). Kegiatan ini melibatkan personel dari seluruh jajaran Sat Lantas dan dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Badung, AKP Ni Luh Tiviasih, […]

  • Sinergi Babinsa dan Warga Desa Tou Barat Tingkatkan Kepedulian terhadap Keamanan dan Kebersihan

    Sinergi Babinsa dan Warga Desa Tou Barat Tingkatkan Kepedulian terhadap Keamanan dan Kebersihan

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Desa Tou Barat, Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole kembali menegaskan perannya sebagai garda terdepan TNI AD dalam menjaga keamanan dan membangun kedekatan dengan masyarakat. Pada hari Minggu, 4 Januari 2026, pukul 09.31 WITA, kegiatan Pemantauan Keamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) sukses digelar di Desa Tou Barat, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende. Kegiatan ini bertujuan […]

  • Pasi Intel Kodim 1601/Sumba Timur Dapatkan Masukan Strategis dalam Forum Pemerintahan Daerah

    Pasi Intel Kodim 1601/Sumba Timur Dapatkan Masukan Strategis dalam Forum Pemerintahan Daerah

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Dalam upaya menjaga stabilitas dan keamanan wilayah, Pasi Intel Kodim 1601/Sumba Timur, Lettu Inf Hendrik Karamulla, menghadiri rapat diskusi strategis bersama unsur pemerintahan daerah dan stakeholder terkait. Kegiatan tersebut berlangsung di ruang rapat Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Sumba Timur, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, pada Jumat (08/08/2025). Rapat tersebut bertujuan […]

expand_less