Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TMMD ke-125 Hadir di Kalabeso, TNI Bersama Warga Siap Wujudkan Pembangunan Desa

TMMD ke-125 Hadir di Kalabeso, TNI Bersama Warga Siap Wujudkan Pembangunan Desa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

NTB — Sumbawa, Bertempat di aula Kantor Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, telah dilaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pembukaan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125. Kegiatan dimulai pada pukul 09.30 Wita dan dihadiri oleh unsur pemerintah kecamatan, TNI, Polri, pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta ibu-ibu PKK Kalabeso. Kamis (17/7/2025).

Rakor ini dipimpin oleh Pasiter Kodim 1607/Sumbawa, Kapten Inf. Lalu M. Said, yang dalam pemaparannya menjelaskan bahwa TMMD ke-125 di Desa Kalabeso akan berlangsung selama 30 hari, dimulai dari tanggal 23 Juli hingga 21 Agustus 2025. Sejumlah kegiatan pembangunan fisik direncanakan, seperti pembangunan jembatan di Umar Mata, pembuatan sumur bor di 4 titik untuk kelompok tani, pembangunan jalan usaha tani sepanjang 180 meter, pembangunan dan rehab 6 unit rumah (RTLH dan satu unit baru), rehabilitasi pos kesehatan desa (Postu), serta rehabilitasi 5 unit MCK.

Kepala Desa Kalabeso, Sirajuddin Fattah, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada TNI AD dan Kodim 1607/Sumbawa atas kepercayaan yang diberikan kepada Desa Kalabeso sebagai lokasi pelaksanaan TMMD.

Camat Buer, Hj. Sri Sastra Dwi, S.Pd., juga mengungkapkan rasa bangga karena dari 157 desa di Kabupaten Sumbawa, Kalabeso terpilih untuk program strategis ini. Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat demi suksesnya TMMD, sekaligus menginformasikan bahwa upacara peringatan 17 Agustus 2025 tingkat kecamatan akan digelar di lapangan Desa Kalabeso sebagai bagian dari rangkaian kegiatan TMMD.

Kegiatan TMMD ke-125 ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas infrastruktur desa, memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat, serta mendorong percepatan pembangunan di wilayah pedesaan. Pembukaan resmi TMMD dijadwalkan berlangsung pada tanggal 23 Juli 2025 di lapangan utama Desa Kalabeso.
(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penyaluran Bantuan Pangan di Desa Matua Dapat Pengawalan Babinsa

    Penyaluran Bantuan Pangan di Desa Matua Dapat Pengawalan Babinsa

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Dompu — Penyaluran bantuan beras kepada warga Desa Matua pada Kamis, 11 Desember 2025 berlangsung dengan pendampingan langsung dari Babinsa Desa Matua, Serda Kardin, bersama staf Pemerintah Desa Matua. Kegiatan ini dipusatkan di aula kantor desa dan berjalan lancar sejak dimulai pada pagi hari. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan sosial tersebut merupakan bagian dari tugas pembinaan […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Desa Tembuku Kawal Program Gizi Seimbang di Sekolah

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Desa Tembuku Kawal Program Gizi Seimbang di Sekolah

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait pemenuhan gizi bagi anak sekolah, Babinsa Desa Tembuku Koramil 1626-03/Tembuku, Serda Sang Komang Teg Redana, melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran program makan bergizi gratis di sekolah-sekolah wilayah Desa Tembuku, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Senin (27/10/2025). Babinsa mengatakan, kegiatan makan bergizi gratis ini merupakan bagian dari program nasional yang […]

  • Dukung Stabilitas Ekonomi Desa, Babinsa Jembrana Hadiri Musdesus Penguatan Pinjaman Koperasi Merah Putih

    Dukung Stabilitas Ekonomi Desa, Babinsa Jembrana Hadiri Musdesus Penguatan Pinjaman Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    JEMBRANA – Kehadiran aparat teritorial di tengah masyarakat kembali menunjukkan peran vitalnya. Babinsa Desa Tegalbadeng Timur, Serda Bahtiar Hasan, bersama Bhabinkamtibmas dan Polprades, secara aktif mengawal dan memastikan kelancaran Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) di Kantor Desa Tegalbadeng Timur, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Kegiatan penting ini diadakan untuk membahas dan menyetujui dukungan pengembalian pinjaman Koperasi Desa […]

  • Perhatian Kesehatan Sejak Dini di Posyandu Kenanga

    Perhatian Kesehatan Sejak Dini di Posyandu Kenanga

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mataram, NTB – Komitmen TNI dalam mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat terus ditunjukkan melalui kehadiran Bintara Pembina Desa (Babinsa) di tengah kegiatan pelayanan kesehatan warga. Babinsa Kelurahan Cakra Selatan, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-01/Cakranegara, Serda Helmi Rosadi melaksanakan pemantauan kegiatan Pelayanan Posyandu Kenanga bagi bayi, anak balita, dewasa dan Lanjut Usia (Lansia) di Lingkungan Karang […]

  • Kawal Aspirasi Warga, Babinsa Koramil 1612-03/Reok Hadiri Musdes RKPDES 2026 Desa Bajak

    Kawal Aspirasi Warga, Babinsa Koramil 1612-03/Reok Hadiri Musdes RKPDES 2026 Desa Bajak

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Kamis, 07 Agustus 2025 | Reok, Manggarai – Musyawarah Desa (Musdes) bukan hanya sekadar forum tahunan, tapi merupakan panggung strategis dalam menentukan arah pembangunan desa. Itulah yang mendorong Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Serda Rano, untuk turut hadir dan aktif dalam Rapat Pelaksanaan Musdes RKPDES Tahun 2026 yang digelar di Kantor Desa Bajak, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai. […]

  • Babinsa Ende Bersama Stakeholder Pantau Penumpang dan Bongkar Muatan Kapal di Pelabuhan IPPI

    Babinsa Ende Bersama Stakeholder Pantau Penumpang dan Bongkar Muatan Kapal di Pelabuhan IPPI

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Pelabuhan IPPI, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2026). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pengamanan dan pemantauan kedatangan serta keberangkatan kapal KM WILIS dan KM Sabuk Nusantara 90. Kegiatan dimulai sejak pukul 05.30 WITA dengan pemantauan […]

expand_less