Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Tingkatkan Wawasan Kebangsaan, Anggota Koramil 1612-07/Satar Mese Isi Materi MPLS di SMPN 8 Satar Mese

Tingkatkan Wawasan Kebangsaan, Anggota Koramil 1612-07/Satar Mese Isi Materi MPLS di SMPN 8 Satar Mese

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Manggarai, NTT – Kamis, 17 Juli 2025 — Dalam rangka mendukung pembentukan karakter dan kedisiplinan sejak dini, empat orang anggota Koramil 1612-07/Satar Mese yang dipimpin oleh Sertu Kusumaningrat memberikan materi Wawasan Kebangsaan kepada para siswa baru SMPN 8 Satar Mese, Desa Satar Lujur, Kecamatan Satar Mese Barat, Kabupaten Manggarai.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2025/2026, yang secara rutin dilaksanakan oleh sekolah untuk menyambut peserta didik baru. Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala Sekolah SMPN 8 Satar Mese, para guru, dan staf pengajar.

Dalam penyampaiannya, Sertu Kusumaningrat menekankan pentingnya peran generasi muda sebagai penerus bangsa yang harus dibekali nilai-nilai kebangsaan dan kedisiplinan.
“Pelajar hari ini adalah pemimpin masa depan. Karena itu, semangat nasionalisme, kedisiplinan, dan rasa cinta tanah air harus ditanamkan sejak dini. Kami hadir untuk membekali mereka dengan nilai-nilai dasar kebangsaan agar kelak tumbuh menjadi generasi yang tangguh, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan zaman,” ujar Sertu Kusumaningrat usai memberikan materi.

Materi yang disampaikan mencakup pengenalan nilai Pancasila, semangat bela negara, pentingnya persatuan dan kesatuan, serta peran pelajar dalam menjaga keutuhan NKRI.
Kegiatan ini pun mendapat sambutan positif dari pihak sekolah. Salah satu guru SMPN 8 Satar Mese, Ibu Maria L. Damas, menyatakan bahwa kehadiran TNI sangat membantu sekolah dalam membentuk karakter siswa.

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran anggota Koramil. Anak-anak terlihat antusias dan semangat. Materi yang disampaikan sangat relevan dan menjadi pelengkap dari pendidikan karakter yang kami terapkan di sekolah,” ujarnya.

Dengan pendekatan edukatif dan komunikatif, anggota Koramil berhasil membangun kedekatan dengan para siswa. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut guna memperkuat sinergi antara TNI dan dunia pendidikan dalam membina generasi muda yang unggul dan berintegritas.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambut HUT TNI Ke-80, Kodim Belu Gelar Kegiatan Karya Bakti Bersih-Bersih Pantai

    Sambut HUT TNI Ke-80, Kodim Belu Gelar Kegiatan Karya Bakti Bersih-Bersih Pantai

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam rangka menyambut HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia tahun 2025, Komando Distrik Militer 1605/Belu melaksanakan kegiatan bakti sosial karya bakti pembersihan pantai pasir putih di Desa Kenebibi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Selasa (16/9/2025). Kegiatan karya bakti dengan sasaran pembersihan daerah pesisir pantai yang dipimpin oleh Kepala Staf Kodim 1605/Belu Mayor Kav Yatman […]

  • Sinergi Babinsa dan Tim MBG Dukung Pemerataan Gizi Anak Sekolah di Lobalain

    Sinergi Babinsa dan Tim MBG Dukung Pemerataan Gizi Anak Sekolah di Lobalain

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Kopda Habib Ahmad, melaksanakan pendampingan dan monitoring Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digelar oleh Satuan Pelayanan Makanan Bergizi Gratis pada Kamis (17/10/2025) mulai pukul 07.00 WITA di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pemerintah untuk mendukung […]

  • Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Sabtu (11/10/2025) Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kabupaten Gianyar, Kodim 1616/Gianyar melibatkan personel Babinsa dalam Patroli Gabungan Skala Besar yang dipimpin oleh Pawas Polres Gianyar AKP I Made Mulata. Kegiatan diawali dengan apel kesiapan patroli di area eks Pasar Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan patroli gabungan ini melibatkan […]

  • Polsek Pupuan Sambangi Pedagang di Pasar Umum Pupuan, Pantau Stabilitas Harga Pangan di Masyarakat

    Polsek Pupuan Sambangi Pedagang di Pasar Umum Pupuan, Pantau Stabilitas Harga Pangan di Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Pupuan, Minggu 2 November 2025 pukul 09.00 s/d 10.30 Wita, Kapolsek Pupuan AKP I Nengah Simpen, S.H., M.H., bersama personel Polsek Pupuan melaksanakan kegiatan sambang ke Pasar Umum Pupuan. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau langsung situasi keamanan serta kestabilan harga kebutuhan pokok di wilayah hukum Polsek Pupuan. Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek […]

  • Sinergi Polsek Densel dan Kelurahan Sanur tertibkan penduduk non permanen di semawang puluhan orang terjaring

    Sinergi Polsek Densel dan Kelurahan Sanur tertibkan penduduk non permanen di semawang puluhan orang terjaring

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Denpasar, 6 November 2025 — Personel Polsek Denpasar Selatan bersama perangkat Kelurahan Sanur melaksanakan kegiatan penertiban administrasi penduduk non permanen di wilayah Lingkungan Semawang, Kelurahan Sanur, Kecamatan Denpasar Selatan, Kamis (6/11) malam. Kegiatan yang dimulai pukul 18.00 WITA ini bertujuan untuk mendata dan menertibkan penduduk non permanen yang belum memiliki atau tidak membawa identitas diri. […]

  • Satpolair Polresta Denpasar Pasang Bendera Peringatan di Pantai Rawan Laka Laut

    Satpolair Polresta Denpasar Pasang Bendera Peringatan di Pantai Rawan Laka Laut

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Denpasar, 11 September 2025 – Satuan Polisi Perairan (Satpolair) Polresta Denpasar melakukan pemasangan bendera merah dan merah-kuning di sejumlah pantai yang dinilai rawan laka laut. Kegiatan ini dipimpin oleh Ipda Andhy Cahyono bersama anggota Satpolair dengan menggandeng Balawista Badung. Adapun lokasi pemasangan bendera meliputi Pantai Mertasari Sanur, Pantai Muaya Kedonganan, Pantai Samuh/Club Med Nusa Dua, […]

expand_less