Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Gelar Ops Patuh Agung-2025 Polres Badung Himbau Masyarakat Selalu Patuhi Peraturan Lalulintas

Gelar Ops Patuh Agung-2025 Polres Badung Himbau Masyarakat Selalu Patuhi Peraturan Lalulintas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

Mangupura – Polres Badung menggelar Operasi Patuh Agung 2025 yang dimulai sejak 14 Juli hingga 27 Juli 2025, dengan tujuan meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan di wilayah hukum Polres Badung.

Dalam operasi ini, personel gabungan diterjunkan ke berbagai titik rawan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas untuk melakukan penertiban serta memberikan imbauan secara humanis kepada para pengendara.

Kapolres Badung, AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr.Opsla, melalui Kanit Lantas Polsek Mengwi AKP I Nyoman Mustika selaku Kasatgas Gakkum dalam Operasi Patuh Agung 2025, didampingi Kanit Turjawali Satuan Lalulintas Polres Badung Ipda I Made Mahendra Yasa, SH., selaku Kasubsatgas Patwal, serta Panit 1 Lantas Polsek Mengwi Ipda I Komang Subanda, SH., selaku Kasubsatgas Turjawali., menyampaikan di depan sejumlah awak media bahwa kegiatan ini tidak hanya fokus pada penegakan hukum, namun juga mengedepankan edukasi dan pendekatan persuasif kepada masyarakat.

“Kami mengimbau seluruh masyarakat agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas, seperti menggunakan helm standar, tidak melanggar marka jalan, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara. Keselamatan adalah prioritas utama,” ujarnya.

Operasi ini juga menyasar pelanggaran kasat mata seperti pengendara di bawah umur, pengendara tanpa SIM dan STNK, serta penggunaan knalpot brong yang mengganggu kenyamanan masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, Polres Badung juga menggandeng instansi terkait seperti Dinas Perhubungan dan TNI untuk memastikan kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar.

Dengan digelarnya Operasi Patuh Agung 2025 ini, Polres Badung berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk selalu tertib berlalu lintas, sehingga tercipta keamanan dan keselamatan di jalan raya. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bantu Warga Bongkar Atap Rumah Babinsa Jalin Keakraban Dengan Warga

    Bantu Warga Bongkar Atap Rumah Babinsa Jalin Keakraban Dengan Warga

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao,Sertu Yunus Ketty melaksanakan Karya Bakti bantu warga Bapak Yusuf Souk pasang batako dinding rumah ,Desa Neggoladae Kecamatan Rote Selatan Kabupaten Rote Ndao, Rabu (27/08/2025). Sebagai ujung tombak serta pengayom masyarakat di wilayahnya, Babinsa sangat berperan penting dalam berbagai bentuk kegiatan di desa binaan. “Sebagai seorang Babinsa, […]

  • Respons Tinggi Warga Ende, GPM Kodim 1602/Ende Capai 159 Ton Penyaluran Beras

    Respons Tinggi Warga Ende, GPM Kodim 1602/Ende Capai 159 Ton Penyaluran Beras

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menstabilkan pasokan dan harga pangan di wilayah, Kodim 1602/Ende melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM) telah menyalurkan total 159 ton beras kepada masyarakat. Penyaluran ini dilakukan melalui Koperasi Kartika Buterpra Kodim 1602/Ende sejak 11 Agustus 2025 dan tersebar secara merata ke seluruh jajaran Koramil di wilayah Kabupaten Ende. […]

  • Wujudkan Balita Sehat Dan Bebas Stunting, Babinsa Selisihan Konsiten Hadir Dampingi Posyandu Balita

    Wujudkan Balita Sehat Dan Bebas Stunting, Babinsa Selisihan Konsiten Hadir Dampingi Posyandu Balita

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Selisihan Koramil 1610-01/Klungkung Serda Dewa Gede Wasista kembali melaksanakan pendampingan berlangsungnya kegiatan Posyandu Balita di Pustu Desa Selisihan, Kecamatan/kabupaten Klungkung, Rabu ( 17/12/25 ). Kegiatan ini sebagai upaya rutin Babinsa sebagai aparat kewilayahan dalam menjaga dan memantau serta meningkatkan kualitas kesehatan anak usia dini di wilayah binaannya. Dalam pendampingannya, Babinsa Serda Dewa Gede […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Koramil Poto Tano Laksanakan Patroli Rutin

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Koramil Poto Tano Laksanakan Patroli Rutin

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-04/Poto Tano melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat. Patroli tersebut dilaksanakan pada Senin malam, (22/12/2025), sekitar pukul 21.00 WITA oleh Sertu Jumadi selaku petugas piket Koramil 1628-04/Poto Tano, Kegiatan menyasar sejumlah titik yang dianggap […]

  • Tetesan Kebaikan di Perbatasan, Prajurit Yonarmed 12 Kostrad Layani Warga dengan Air Minum Gratis

    Tetesan Kebaikan di Perbatasan, Prajurit Yonarmed 12 Kostrad Layani Warga dengan Air Minum Gratis

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Belu, – Bentuk kepedulian terhadap masyarakat di wilayah perbatasan kembali ditunjukkan oleh Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad. Melalui Pos Asulait, prajurit Satgas menyediakan air minum gratis dan pemberian vitamin bagi masyarakat serta anak-anak sekolah yang melintas di depan pos. Langkah sederhana ini menjadi wujud perhatian terhadap warga yang kerap menempuh perjalanan jauh […]

  • Personel Polres Gianyar Laksanakan PH Pagi, Berikan Teguran kepada Pengendara yang Melanggar Aturan Lalu Lintas

    Personel Polres Gianyar Laksanakan PH Pagi, Berikan Teguran kepada Pengendara yang Melanggar Aturan Lalu Lintas

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Gianyar – Personel Polres Gianyar melaksanakan kegiatan Police Hazard (PH) pagi pada Senin (24/11/25) di sejumlah titik rawan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Kabupaten Gianyar. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 06.30 Wita ini bertujuan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas sekaligus meningkatkan disiplin masyarakat dalam berkendara. Selama pelaksanaan PH pagi, personel melakukan pemantauan […]

expand_less