Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Selemadeg Terima Kunjungan Audit Itwasda Polda Bali, Komitmen Wujudkan Tata Kelola yang Transparan

Polsek Selemadeg Terima Kunjungan Audit Itwasda Polda Bali, Komitmen Wujudkan Tata Kelola yang Transparan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Polres Tabanan –
Polsek Selemadeg.Polsek Selemadeg menjadi lokasi pelaksanaan Audit Kinerja Itwasda Polda Bali Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung pada Rabu (16/7/2025) di Aula Mako Polsek Selemadeg. Audit yang dimulai pukul 09.00 Wita ini difokuskan pada evaluasi empat aspek penting dalam organisasi kepolisian: perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengendalian. Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H., didampingi jajaran Kanit, Panit, serta Kapolsek dari Seltim, Selbar, dan Pupuan.

Kegiatan diawali dengan sambutan hangat dari Kapolsek Selemadeg yang menyampaikan kesiapan jajarannya untuk menerima masukan dan arahan dari tim audit. Tim Itwasda Polda Bali sendiri dikomandoi oleh Kombes Pol Drs. I Nengah Subagia sebagai Pengendali Mutu, bersama AKBP I Made Rustawan, S.H., M.H. (Pengendali Teknis) dan AKBP Ni Made Purnawati, S.H. (Ketua Tim). Dalam pengarahannya, Kombes Pol Subagia menekankan pentingnya keterbukaan dan akurasi data sebagai bentuk kesiapan menghadapi audit lanjutan dari Itwasum Polri dan BPK.

Ketua Tim audit menjelaskan bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan selama tiga hari ke depan, dengan fokus pada pembenahan dari hasil temuan tahun sebelumnya. Ketua Tim berharap agar setiap unit telah menyiapkan data dan dokumen pendukung untuk memudahkan proses verifikasi. Sekitar pukul 10.00 Wita, tim mulai melakukan pemeriksaan terhadap masing-masing fungsi sesuai unit kerja yang ditetapkan.

Audit berjalan dengan lancar dan tertib hingga pukul 14.10 Wita. Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., Kapolsek Selemadeg Kompol I Wayan Suastika, S.H.,menegaskan” bahwa pihaknya siap melaksanakan setiap arahan dari tim audit secara konsisten. “Kami berkomitmen menjalankan tugas dengan profesional, transparan, dan sesuai prosedur sebagai bentuk tanggung jawab kepada institusi dan masyarakat,” tutup Kompol I Wayan Suastika.

(Humas Polsek Selemadeg)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Denpasar Badung Dikepung Banjir Polda Bali Dan Jajaran Evakuasi Korban

    Denpasar Badung Dikepung Banjir Polda Bali Dan Jajaran Evakuasi Korban

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Ariasandhy S.I.K., menerangkan hari ini terjadi bencana alam hampir di seluruh wilayah Denpasar dan Badung, rabu 10/9/2025. Banjir di beberapa wilayah Denpasar dan Badung disebabkan karena debit hujan yang terjadi dua hari terakhir sangat deras hampir tanpa henti. Bencana tersebut mengakibatkan kerugian yang sangat besar seperti rumah rubuh dibantaran […]

  • Dandim Tabanan Tinjau Langsung Dapur Sehat SPPG di Desa Tista untuk Dukung Gizi Anak Sekolah

    Dandim Tabanan Tinjau Langsung Dapur Sehat SPPG di Desa Tista untuk Dukung Gizi Anak Sekolah

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Tabanan – Komandan Kodim 1619/Tabanan, Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., turun langsung untuk meninjau kesiapan operasional Dapur Sehat di SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi) Banjar Carik, Desa Tista, Kecamatan Kerambitan, Kamis (24/7/2025). Dapur sehat ini difokuskan untuk mendukung pemenuhan gizi bagi anak-anak sekolah di wilayah Kec. Kerambitan. Peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan Kodim […]

  • Sinergi TNI-POLRI dan Masyarakat Bima Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman

    Sinergi TNI-POLRI dan Masyarakat Bima Ciptakan Suasana Aman dan Nyaman

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Kota Bima, _ Pada Sabtu, 06 September 2025, anggota Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan apel gabungan TNI-POLRI di Pos Kota, Jalan Sulawesi, Kelurahan Paruga, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasiwas Iptu Bambang dari Polres Bima Kota dengan total 40 personil yang terlibat. Apel gabungan ini diadakan sebagai bagian dari upaya cipta kondisi keamanan […]

  • Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

    Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 41
    • 0Komentar

    Bangli – Kodim 1626/Bangli bersama sejumlah instansi pemerintah dan masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan ikan-ikan mati di kawasan Danau Batur, Desa Terunyan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Kegiatan ini dilakukan sebagai respon cepat terhadap fenomena perubahan warna air danau akibat semburan belerang yang mengakibatkan matinya sejumlah besar ikan di perairan tersebut. Turut hadir dan terlibat dalam kegiatan […]

  • Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 03/Katikutana Dampingi Perawatan Tanaman Padi

    Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 03/Katikutana Dampingi Perawatan Tanaman Padi

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH — Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serma Suherman, melaksanakan pendampingan pertanian dengan membantu warga merawat tanaman padi melalui kegiatan penyemprotan hama di Desa Makatakeri, Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah, Minggu (30/11/2025).   Kegiatan pendampingan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap kondisi pertanian masyarakat setempat.   Desa Makatakeri dikenal sebagai salah satu […]

  • Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gerakkan Gotong Royong Pasca Event Budaya

    Babinsa Koramil 1628-01/Taliwang Gerakkan Gotong Royong Pasca Event Budaya

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, Babinsa Desa Tamekan, Serda Zulkifli anggota Koramil 1628-01/Taliwang, melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan area usai pelaksanaan kerapan kerbau di Bentiu Batu Aden, Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Selasa (21/10/2025) pukul 07.15 Wita. Kegiatan ini melibatkan berbagai unsur masyarakat, di antaranya […]

expand_less