Pengaturan Lalin Sore, Personel Polsek Abiansemal Atur Arus Kendaraan Di Titik Padat Aktivitas
- account_circle arash news
- calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
- visibility 30
- comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Dalam rangka memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) pada sore hari, Selasa sore (15/7/2025) mulai Pukul 16.00 wita, di sejumlah titik rawan kepadatan arus kendaraan di wilayah Kecamatan Abiansemal.
Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas pelayanan Polri guna mengantisipasi kemacetan yang kerap terjadi pada jam pulang kerja maupun aktivitas masyarakat menjelang malam hari. Sejumlah titik padat seperti persimpangan jalan utama, kawasan pasar, dan area sekitar tempat aktivitas masyarakat lainnya menjadi fokus utama pengaturan.
Pengaturan lalu lintas dilaksanakan oleh personel gabungan dari unit Samapta, Lantas, dan Staf Polsek Abiansemal. Selain mengatur arus kendaraan, petugas juga membantu penyeberangan warga serta memberikan imbauan kepada pengendara agar selalu tertib dan mematuhi rambu lalu lintas.
Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, S.H., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya di waktu rawan kepadatan lalu lintas.
“Kegiatan gatur sore ini bertujuan untuk menciptakan kelancaran arus kendaraan, mencegah kemacetan dan mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas,” ujarnya. (16/7)
Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat merasa terbantu dan lebih aman dalam berkendara, serta tercipta situasi lalu lintas yang tertib dan kondusif di wilayah hukum Polsek Abiansemal.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar