Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

Kodim 1626/Bangli Bersama Instansi Terkait Laksanakan Pembersihan Ikan Mati di Danau Batur Akibat Semburan Belerang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Bangli – Kodim 1626/Bangli bersama sejumlah instansi pemerintah dan masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan ikan-ikan mati di kawasan Danau Batur, Desa Terunyan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Kegiatan ini dilakukan sebagai respon cepat terhadap fenomena perubahan warna air danau akibat semburan belerang yang mengakibatkan matinya sejumlah besar ikan di perairan tersebut.

Turut hadir dan terlibat dalam kegiatan ini antara lain Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Bangli Ir. I Wayan Sarma, Danramil 1626-04/Kintamani Kapten Inf I Ketut Suparwan, Ketut Subandi S. Hud., M.Si dari DKLH Provinsi Bali, personel dari Kasi dan staf OPD Kecamatan Kintamani, KPH Bali Timur, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangli, Karantina Kabupaten Bangli, Anggota PUPR Pemkab Bangli, Personel Militer Kodim 1626/Bangli, mahasiswa KKN Universitas HUAN Denpasar, serta para nelayan dan warga sekitar.

Dalam kegiatan ini, personel Kodim 1626/Bangli bersama nelayan dan warga menyusuri tepi danau menggunakan sampan milik nelayan. Ikan-ikan yang telah mati dikumpulkan menggunakan serok dan diangkut ke tepi danau, kemudian dimuat ke dalam truk milik Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) untuk dibawa ke wilayah Pengotan guna diolah menjadi pupuk organik.

Menurut Dandim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama keterlibatan Kodim 1626/Bangli dalam kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat, serta wujud nyata dari sinergi lintas sektor dalam merespons bencana ekologis.

“Pembersihan bangkai ikan ini sangat penting untuk mencegah pencemaran air, menghindari penyebaran penyakit, mengurangi bau tak sedap, serta menjaga kelestarian ekosistem Danau Batur,” ujar Dandim Bangli.

Langkah tanggap darurat ini mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah, termasuk upaya edukasi kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap perubahan lingkungan dan menjaga kebersihan danau sebagai sumber penghidupan utama masyarakat sekitar.

Dandim 1626/Bangli menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah terlibat, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian alam dan mendukung upaya-upaya pemulihan ekosistem yang terdampak.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Kerambitan Fokuskan Personil untuk Pengawasan dan Pengaturan Lalu-lintas Pada Strong Point yang ditentukan.

    Polsek Kerambitan Fokuskan Personil untuk Pengawasan dan Pengaturan Lalu-lintas Pada Strong Point yang ditentukan.

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Kamis 16 Oktober 2025; Anggota Polsek Kerambitan melaksanan Pengawasan dan Pengaturan arus lalulintas pada Strong Poin yang telah ditentukan terutama di jalar utama Denpasar-Gilimanuk yang berpotensi dapat terjadi gangguan kamseltibcarlantas. . Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 06.30 s/d 08.00 Wita. Kegiatan meliputi pengawasan dan pengaturan lalu lintas dan membantu penyebrangan pejalan kaki. Kegiatan […]

  • Babinsa Lakukan Monitoring Keamanan Saat Sandarnya Kapal Expres Bahari 8E di Pelabuhan Ba’a

    Babinsa Lakukan Monitoring Keamanan Saat Sandarnya Kapal Expres Bahari 8E di Pelabuhan Ba’a

    • calendar_month Rabu, 8 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Kopda Hendra Gaspersz melaksanakan kegiatan pemantauan di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu (8/10/2025) pukul 11.30 WITA. Kegiatan tersebut dilakukan untuk memastikan situasi pelabuhan tetap aman dan tertib saat kapal penumpang Expres Bahari 8E tiba […]

  • Patroli Rutin Babinsa Koramil 1628-04, Ciptakan Rasa Aman Bagi Masyarakat Poto Tano

    Patroli Rutin Babinsa Koramil 1628-04, Ciptakan Rasa Aman Bagi Masyarakat Poto Tano

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1628-04/Poto Tano, Serka Agus Rahman, melaksanakan patroli malam pada Jumat (12/9/2025) sekitar pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli rutin ini menyasar sejumlah titik strategis di wilayah Poto Tano dengan tujuan memastikan keamanan serta memberikan rasa tenang bagi masyarakat. Patroli malam dilakukan tidak hanya untuk […]

  • Polsek Blahbatuh Kolaborasi Pengamanan Di Bedulu, Wujudkan Kelancaran dan Kekhidmatan Upacara Agama

    Polsek Blahbatuh Kolaborasi Pengamanan Di Bedulu, Wujudkan Kelancaran dan Kekhidmatan Upacara Agama

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    BLAHBATUH – Polsek Blahbatuh berkolaborasi dengan TNI dan Pecalang Desa Adat dalam melaksanakan pengamanan serta pengaturan lalu lintas pada kegiatan sesuunan Ida Ratu Agung Sakti Pura Samuantiga dari Pura Gunung Sari Desa Adat Wanayu Mas menuju Pura Samuantiga Bedulu, Jumat (10/10/2025). Kegiatan yang merupakan bagian dari rangkaian Upacara Dewa Yadnya (odalan) ini berjalan dengan khidmat […]

  • Babinsa Koramil 02/Walakaka Bantu Warga Bangun Pondasi Rumah Korban Kebakaran

    Babinsa Koramil 02/Walakaka Bantu Warga Bangun Pondasi Rumah Korban Kebakaran

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Sebagai wujud kepedulian dan kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Muslih, membantu warga membangun pondasi rumah milik korban musibah kebakaran di Kampung Yaru Wora, Desa Patiala Bawa, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Rabu (17/12/2025). Kegiatan gotong royong tersebut dilakukan bersama masyarakat setempat sebagai langkah awal pembangunan kembali […]

  • Tepat Sasaran, Babinsa Hadiri Rapat APBDes 2026 Desa Seran

    Tepat Sasaran, Babinsa Hadiri Rapat APBDes 2026 Desa Seran

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Desa Seran, Koptu Agus Sugeng Prayitno, menghadiri undangan Rapat Koordinasi terkait Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun 2026 yang digelar di Desa Seran, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (6/1/2026). Rapat koordinasi yang dimulai pukul 08.30 Wita tersebut merupakan forum penting dalam rangka perencanaan dan transparansi penggunaan […]

expand_less