Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1622/Alor Hadiri Penjemputan Kejati NTT di Bandara Mali

Dandim 1622/Alor Hadiri Penjemputan Kejati NTT di Bandara Mali

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Kalabahi – Komandan Kodim 1622/Alor Letkol Czi Arya Darma, S.T., turut hadir dalam kegiatan penjemputan Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Nusa Tenggara Timur, Zet Tadung Allo, S.H., M.H., beserta rombongan yang tiba di Bandara Mali, Kabupaten Alor, Rabu (16/07/2025). Kehadiran Kejati NTT ini dalam rangka kunjungan kerja untuk melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap kinerja jajaran Kejaksaan di wilayah Kabupaten Alor.

Rombongan Kejati NTT tiba sekitar pukul 09.27 Wita dengan menggunakan pesawat Wings Air nomor registrasi ATR 72-600 PK-WHP – IW 1943. Kepala Kejaksaan Tinggi didampingi oleh Asisten Pidana Militer Mabes TNI, Kolonel CHK Wilson, serta sejumlah staf Kejati NTT. Setibanya di bandara, rombongan disambut secara adat oleh Bupati Alor Drs. Iskandar Lakamau, S.H., M.Si., dan Wakil Bupati Roky Winaryo, S.H., M.Hum., bersama unsur Forkopimda dan tokoh daerah lainnya.

Rangkaian penyambutan diawali dengan pengalungan kain adat khas Alor kepada tamu kehormatan, dilanjutkan dengan tarian Cakalele dari Sanggar Kenari Alor Kalabahi. Suasana hangat dan penuh kehormatan mengiringi kedatangan Kalejati NTT sebagai wujud kearifan lokal dalam menyambut tamu penting di wilayah tersebut.

Turut hadir dalam penjemputan ini antara lain Dandim 1622/Alor Letkol Czi Arya Darma, S.T., Kapolres Alor AKBP Nur Ashari, S.H., Kajari Alor Devi Love Marbuhal Oktario Hutapea, S.H., M.H., Ketua DPRD Paulus Buce Brikmar, S.H., serta unsur Forkopimda lainnya seperti Sekda, pejabat pengadilan, dan pimpinan OPD lingkup Pemkab Alor. Seluruh tamu kehormatan kemudian mendampingi rombongan Kejati ke ruang VIP Bandara untuk beristirahat sejenak.

Setelah rehat singkat, tepat pukul 10.05 Wita, rombongan meninggalkan Bandara Mali menuju Kantor Kejaksaan Negeri Alor untuk melanjutkan agenda kunjungan kerja. Seluruh rangkaian kegiatan penjemputan berlangsung aman, tertib, dan penuh kehangatan, tanpa adanya hambatan yang berarti.

Kunjungan kerja Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi NTT ini dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 16 hingga 18 Juli 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pembinaan dan pengawasan terhadap kinerja kejaksaan di daerah, sekaligus memperkuat sinergitas antara aparat penegak hukum dan unsur pemerintahan daerah di Kabupaten Alor.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semarak HUT ke-80 TNI, Koramil 1630-01/Komodo Gelar Karya Bakti Bersama Masyarakat

    Semarak HUT ke-80 TNI, Koramil 1630-01/Komodo Gelar Karya Bakti Bersama Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, NTT – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), anggota Koramil 1630-01/Komodo menggelar kegiatan Karya Bakti bersama masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 1 Oktober 2025 di Jl. Sernaru, RT/RW 005/003, Kelurahan Wae Kelambu, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, dengan fokus pembersihan di sekitar Masjid Raudhatul Athfal […]

  • Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lenek Kalibambang Sukseskan Penyaluran Bantuan

    Sinergi TNI dan Pemerintah Desa Lenek Kalibambang Sukseskan Penyaluran Bantuan

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Lenek Kalibambang, Serda Ahmad Sualaipi dari Koramil 1615-11/Aikmel melaksanakan pendampingan kegiatan penyaluran bantuan pangan beras untuk alokasi bulan Juni dan Juli tahun 2025. Kegiatan berlangsung di Desa Lenek Kalibambang, Kecamatan Lenek, Kabupaten Lombok Timur pada Jumat (25/07/2025) Penyaluran bantuan ini dilakukan untuk membantu meringankan beban masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan […]

  • Subsatgas Samapta Polres Gianyar Jaga Kondusifitas Jelang Natal dan Tahun Baru 2026

    Subsatgas Samapta Polres Gianyar Jaga Kondusifitas Jelang Natal dan Tahun Baru 2026

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar – Subsatgas Samapta Ops Cipkon Agung 2025 terus meningkatkan kegiatan Turjag (pengaturan, penjagaan, dan patroli) guna memastikan keamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2026. Rabu (10/11/2025) malam. Lima personel Subsatgas Samapta dipimpin Ipda I Dewa Gede Adi Putra, S.A.P., melaksanakan pemantauan, pengaturan, serta patroli dialogis di Komplek Pertokoan Pasar […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Kelusa Dorong Pembangunan Desa Berbasis Kebersamaan

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Kelusa Dorong Pembangunan Desa Berbasis Kebersamaan

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Kamis (25/9/2025) Bertempat di Ruang Rapat Kantor Perbekel Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar, telah berlangsung kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam rangka penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan strategis tersebut turut dihadiri oleh Babinsa Desa Kelusa, Koramil 1616-07/Payangan, Serma I Wayan Yasa, sebagai wujud nyata peran […]

  • Kodim 1604 Kupang Dukung Baksos KB di Amfoang Tengah

    Kodim 1604 Kupang Dukung Baksos KB di Amfoang Tengah

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-03/Naikliu, Serda Didit Sumanto, melaksanakan kegiatan monitoring dalam rangka mendukung bakti sosial (Baksos) yang diselenggarakan oleh UPTD Penyuluh KB bersama tenaga kesehatan dan masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung di Pustu Bilulel 2, Desa Binafun, Kecamatan Amfoang Tengah, Kabupaten Kupang, dengan tujuan utama memberikan pelayanan kesehatan serta pemasangan alat kontrasepsi jangka panjang. […]

  • Polsek Tabanan Gencarkan Patroli Barcode, Cegah Aksi Balap Liar

    Polsek Tabanan Gencarkan Patroli Barcode, Cegah Aksi Balap Liar

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Rabu 1 Oktober 2025 – Kepolisian Sektor (Polsek) Tabanan kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya. Malam tadi, Polsek Tabanan melaksanakan Patroli Barcode secara intensif dengan fokus utama pada pencegahan aksi balap liar yang sering meresahkan warga. Patroli ini menyasar lokasi-lokasi strategis yang diidentifikasi […]

expand_less