Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil Ende Turun Langsung Bantu Petani Singkong di Desa Ndetuzea

Babinsa Koramil Ende Turun Langsung Bantu Petani Singkong di Desa Ndetuzea

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 37
  • comment 0 komentar

Ende – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan serta mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Pratu Taufik Muhamad, melaksanakan kegiatan pemantauan dan turut serta dalam pembersihan serta pemeliharaan kebun singkong milik warga di Desa Ndetuzea, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende, Rabu (16/7/2025).

Kegiatan ini dilakukan di lahan milik Bapak Vitalis, salah satu petani lokal di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan pertanian warga merupakan bagian dari program TNI AD melalui satuan kewilayahan (Satkowil) untuk mendukung program ketahanan pangan nasional serta membantu mengatasi kesulitan masyarakat di wilayah tugas.

Dalam kegiatan tersebut, Pratu Taufik tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga terjun langsung membantu proses pembersihan lahan dan perawatan tanaman singkong. Selain itu, ia juga menyampaikan imbauan kepada petani agar tetap menjaga kesehatan, mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu belakangan ini.

“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat. Kami hadir untuk membantu dan memberikan semangat kepada para petani,” ujar Pratu Taufik di sela kegiatan.

Kegiatan seperti ini juga merupakan bagian dari tugas pokok TNI AD dalam hal pembinaan teritorial, khususnya dalam pelaksanaan komunikasi sosial (Komsos) dan pendampingan wilayah (Panwil), demi memperkuat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat.

Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan produktivitas pertanian serta memperkuat solidaritas antara Babinsa dan warga binaan.

Penulis: pendim1602ende

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Kamtibmas, Polsek Blahbatuh Laksanakan KRYD Malam Di Pusat Keramaian

    Jaga Kamtibmas, Polsek Blahbatuh Laksanakan KRYD Malam Di Pusat Keramaian

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    BLAHBATUH – Dalam rangka menjaga stabilitas kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Blahbatuh melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Rabu malam (19/11/2025). Kegiatan menyasar kawasan pusat pertokoan dan pasar senggol tradisional Blahbatuh, dipimpin oleh Pawas IPTU I Wayan Subrata dengan melibatkan enam personel gabungan dari berbagai unit. Pelaksanaan KRYD difokuskan pada aktivitas […]

  • Bupati Tinjau Pembangunan Di SDN 1 Bakas, Sertu Wayan Rata Sebut Komitmen Pemkab  Wujudkan Pembangunan Berkualitas

    Bupati Tinjau Pembangunan Di SDN 1 Bakas, Sertu Wayan Rata Sebut Komitmen Pemkab Wujudkan Pembangunan Berkualitas

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Bakas Koramil 1610-02/Banjarangkan Sertu Wayan Rata menggelar pengawalan dan pengamanan kunjungan Bupati Klungkung I Made Satria yang didampingi Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra di SDN 1 Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa ( 07/10/25 ). Siang ini dengan bersinergi bersama Bhabinkamtibmas kita gelar pengawalanan dan pengamanan kunjungan bapak Bupati dan Wabup […]

  • Semangat Meneladani Rasulullah SAW, Prajurit Kodim Ikuti Peringatan Maulid Nabi di Masjid Al-Ikhlas So’e

    Semangat Meneladani Rasulullah SAW, Prajurit Kodim Ikuti Peringatan Maulid Nabi di Masjid Al-Ikhlas So’e

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    So’e _ Suasana penuh khidmat menyelimuti peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Masjid Agung Al ikhlas So’e, Kelurahan Oekefan Kec. Kota So’e Kab. TTS , Rabu Malam (10-09-2025) yang dihadiri jamaah dari berbagai kalangan seputaran kota So’e Kasdim 1621/TTS Kapten Inf Wagino Bersama anggota yang Beragama Muslim turut hadir dalam kegiatan tersebut bersama […]

  • Babinsa Bangkat Monteh Jadi Garda Terdepan Dukung Kegiatan Keagamaan Warga

    Babinsa Bangkat Monteh Jadi Garda Terdepan Dukung Kegiatan Keagamaan Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Desa Bangkat Monteh, Koramil 1628-01/Taliwang, Koptu Fadhlil, hadir dan mendampingi warga dalam kegiatan Safari Dakwah Peduli Palestina yang berlangsung di Masjid Subulussalam, Desa Bangkat Monteh, Kecamatan Brang Rea, Minggu (28/9/2025) malam. Kegiatan dakwah yang menghadirkan Ustadz Kyai Sahdan ini diikuti oleh berbagai unsur masyarakat, mulai dari perangkat desa, tokoh agama, […]

  • Babinsa Koramil 03/Katikutana Ajak Warga Peduli Kesehatan Anak

    Babinsa Koramil 03/Katikutana Ajak Warga Peduli Kesehatan Anak

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Masrin, melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu di Desa Malinjak, Kecamatan Katikutana Selatan, Kabupaten Sumba Tengah, pada Sabtu (18/10/2025). Kegiatan Posyandu tersebut dihadiri oleh para ibu dan balita yang datang untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, seperti penimbangan berat badan, pemberian vitamin, serta imunisasi. Dalam kegiatan itu, Serka Masrin […]

  • Karya Bakti di Desa Hoelea: Babinsa dan Masyarakat Bersatu dalam Pembangunan Desa

    Karya Bakti di Desa Hoelea: Babinsa dan Masyarakat Bersatu dalam Pembangunan Desa

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Pratu Armindo Monteiro, melaksanakan monitoring wilayah dan karya bakti membuat jalan bersama masyarakat di Desa Hoelea, Kecamatan Omesuri, pada hari Kamis ( 04/09/2025 ). Kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kebersamaan dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa. Dalam kesempatan ini, Babinsa juga menyampaikan pesan kepada warga untuk selalu […]

expand_less