Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kodim 1608/Bima Gelar Pelatihan Mental dan Disiplin bagi Pegawai PLN Bima

Kodim 1608/Bima Gelar Pelatihan Mental dan Disiplin bagi Pegawai PLN Bima

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
  • visibility 40
  • comment 0 komentar

Kota bima _ Kodim 1608/Bima mengadakan pelatihan dan pembekalan bagi pegawai PLN Bima dalam dua gelombang. Gelombang pertama dibuka oleh Pasi Ops Lettu Infanteri Bambang Irawan pada Senin, 14 Juli hingga 18 Juli 2025. Sebanyak 15 peserta mengikuti pelatihan ini.

Materi pelatihan meliputi Peraturan Baris-Berbaris (PBB), wawasan kebangsaan, serta pembinaan mental. Kegiatan ini dirancang untuk membangun kedisiplinan tinggi, kekompakan antar peserta, serta memperkuat mental agar siap menghadapi tugas dan tantangan di lapangan. Rutinitas harian peserta diatur secara ketat, mulai dari bangun pagi, pelaksanaan latihan, hingga ibadah wajib yang harus diikuti seluruh peserta.

Lettu Infanteri Bambang Irawan menjelaskan bahwa tujuan utama pelatihan ini adalah meningkatkan kemampuan mental dan kedisiplinan peserta sekaligus menumbuhkan rasa kebersamaan. “Selama kegiatan, seluruh kebutuhan peserta seperti pakaian, makanan, minuman, serta tambahan puding disediakan secara lengkap untuk mendukung proses pembelajaran,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh salah satu pelatih, Serma Faris. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk membekali pegawai PLN agar memiliki kedisiplinan, kesadaran bela negara, dan rasa tanggung jawab yang tinggi.

Pelatihan ini merupakan wujud kerja sama antara Kodim 1608/Bima dan PLN untuk menjaga keamanan serta kelangsungan pasokan listrik di wilayah Bima. Melalui pembinaan teritorial dan wawasan kebangsaan, diharapkan sinergi antara TNI dan PLN semakin kuat, keamanan aset-aset vital kelistrikan terjaga, serta semangat bela negara tumbuh di kalangan pegawai PLN di tengah berbagai tantangan tugas mereka.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tumbuhkan Kebersamaan Tingkatkan Kreatifitas , Pesan babinsa Batununggul Saat Hadiri HUT STT Yowana Dharma Bhakti Ke 8

    Tumbuhkan Kebersamaan Tingkatkan Kreatifitas , Pesan babinsa Batununggul Saat Hadiri HUT STT Yowana Dharma Bhakti Ke 8

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Klungkung,- Diwarnai dengan pemotongan tumpeng dan Kue ulang tahun serta berbagai hiburan, puncak peringatan HUT Ke-8 STT Yowana Dharma Bhakti Banjar Kutapang Kauh, Desa Batununggul, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung berlangsung semarak,Senin ( 25/08/25 ). Kegiatan puncak HUT tersebut dilaksanakan di Banjar Kutapang Kauh tersebut Perbekel Desa Batununggul beserta perangkat dan komponen terkait di Banjar […]

  • Babinsa Hu’u Gencarkan Patroli Ronda Malam, Bangun Kesadaran Warga Akan Pentingnya Keamanan Lingkungan

    Babinsa Hu’u Gencarkan Patroli Ronda Malam, Bangun Kesadaran Warga Akan Pentingnya Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Desa Hu’u Koramil 1614-03/Hu’u, Serka Rustam, melaksanakan kegiatan patroli ronda malam di Dusun Sigi, Desa Hu’u, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, kamis 9 Oktober 2025. Kegiatan yang dilakukan secara rutin tersebut bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan di malam hari […]

  • Antisipasi Kejahatan, Polsek Selemadeg Barat Gencar Laksanakan Patroli Malam

    Antisipasi Kejahatan, Polsek Selemadeg Barat Gencar Laksanakan Patroli Malam

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Selbar Suraberata, Jumat 19/9/2025 Pukul 21.00 s/d 23.00 wita Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Selemadeg barat Personil Polsek Selemadeg barat Polres Tabanan dipimpin Pawas BRIPKA I Wayan Depin optimalkan Kegiatan Patroli “Blue light” guna menekan ruang potensi gangguan Kamtibmas pada malam hari. Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu […]

  • Babinsa Kodim 1601/ Sumba Timur Dampingi Petani Cabut Bibit Padi

    Babinsa Kodim 1601/ Sumba Timur Dampingi Petani Cabut Bibit Padi

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu M. Ali dan Sertu Darusman, melaksanakan pendampingan terhadap para petani di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur.Senin (17/11/2025).   Pendampingan ini dilakukan dalam kegiatan pencabutan bibit padi sebagai tahapan penting sebelum proses penanaman di lahan persawahan.   Kehadiran Babinsa di tengah para petani merupakan bagian dari […]

  • Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Imbau Warga Jaga Kebersihan di Musim Hujan

    Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Imbau Warga Jaga Kebersihan di Musim Hujan

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Rote Ndao, NTT – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus menjaga kebersihan lingkungan di musim penghujan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Koptu Meli Sudarli, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan di Dusun Oeteka, Desa Oetefu, Kecamatan Rote Barat Daya, pada Senin (27/10/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan tersebut berlangsung di rumah Bapak Zakarias Pandie, dan […]

  • Donor Darah HUT TNI ke-80 di Ende, Dandim dan Ketua Persit Tunjukkan Teladan Kemanusiaan

    Donor Darah HUT TNI ke-80 di Ende, Dandim dan Ketua Persit Tunjukkan Teladan Kemanusiaan

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Ende, 22 September 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang berlangsung di Klinik Utama Muhammadiyah Ende, Senin (22/9/2025). Kegiatan ini mendapat perhatian khusus dari Komandan Kodim 1602/Ende, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M.Si, yang turut serta mendonorkan darahnya, […]

expand_less