Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Patroli Jalan Kaki Kota Presisi Sat Samapta Polres Tabanan, Wujudkan Lingkungan Aman dan Nyaman bagi Masyarakat

Patroli Jalan Kaki Kota Presisi Sat Samapta Polres Tabanan, Wujudkan Lingkungan Aman dan Nyaman bagi Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Tabanan, Sat Samapta Polres Tabanan kembali melaksanakan kegiatan Patroli Jalan Kaki Kota Presisi pada hari Minggu, 13 Juli 2025. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 10.00 hingga 12.00 Wita ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta AKP I Ketut Suaba, dengan melibatkan dua personel, yaitu Bripka I Wayan Rangga Dita Diputra dan Bripda I Made Agung Dwi Andika.

Kegiatan patroli difokuskan pada empat titik strategis yakni Lapangan Alit Saputra, Pasar Kota Tabanan, Lapas Kelas IIB Tabanan, dan Perumahan Banjar Anyar. Dalam pelaksanaannya, personel melakukan pendekatan secara humanis kepada masyarakat melalui kegiatan patroli jalan kaki serta menyampaikan imbauan kamtibmas. Masyarakat yang dijumpai turut merespons positif dan menyampaikan rasa nyaman atas kehadiran polisi di tengah-tengah mereka.

Selain menjaga kondusifitas di ruang publik, patroli ini juga bertujuan mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas dan tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas, Curanmor). Di lokasi seperti Pasar dan Perumahan, personel memberikan imbauan untuk tetap waspada serta mendorong masyarakat agar segera melapor melalui Call Center 110 jika terjadi sesuatu yang mencurigakan. Dialogis juga dilakukan kepada petugas Lapas untuk memperkuat koordinasi keamanan.

Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati,S.I.K.,M.H,.melalui AKP I Ketut Suaba Selaku Kasat Samapta Polres Tabanan mengatakan”Melalui kegiatan ini, Sat Samapta Polres Tabanan berhasil menciptakan situasi yang aman dan terkendali selama patroli berlangsung. Patroli Kota Presisi tidak hanya meningkatkan kehadiran polisi secara fisik di lapangan, tetapi juga mempererat hubungan dengan masyarakat sebagai mitra dalam menjaga keamanan lingkungan. Kegiatan ini akan terus dilaksanakan secara rutin demi menciptakan rasa aman dan damai di Kabupaten Tabanan.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kesiapan HUT RI ke-80: Babinsa Serma La Ngkawea Hadiri Rapat Persiapan di Kecamatan Hewokloang

    Kesiapan HUT RI ke-80: Babinsa Serma La Ngkawea Hadiri Rapat Persiapan di Kecamatan Hewokloang

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Pada hari Kamis (17/07/2025), Babinsa Serma La Ngkawea hadir dalam pertemuan persiapan dan pembentukan panitia HUT RI ke-80 tingkat kecamatan yang bertempat di aula Kantor Camat Hewokloang, Kabupaten Sikka. Pertemuan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, di antaranya Camat Hewokloang, Kapolsek Kewapante, kepala desa, Ketua TP-PKK, serta perwakilan masyarakat lainnya. Babinsa Serma La Ngkawea menekankan […]

  • Personel TNI–Polri Pastikan Ibadah Kunci Tahun 2025 Umat Nasrani Berlangsung Kondusif

    Personel TNI–Polri Pastikan Ibadah Kunci Tahun 2025 Umat Nasrani Berlangsung Kondusif

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Rote Ndao-Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Nasrani dalam melaksanakan Ibadah Kunci Tahun 2025, pada hari Rabu, 31 Desember 2025, pukul 18.00 Wita sampai dengan 21.30 Wita, telah dilaksanakan kegiatan pengamanan ibadah oleh personel Koramil 1627-02/Pantai Baru yang bersinergi dengan personel Polsek Pantai Baru. Kegiatan pengamanan dilaksanakan di beberapa gereja umat Nasrani […]

  • Danramil 1608-01/Rasanae Kapten Inf Bambang Irawan Hadiri Upacara Hari Santri Nasional Kota Bi

    Danramil 1608-01/Rasanae Kapten Inf Bambang Irawan Hadiri Upacara Hari Santri Nasional Kota Bi

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Rabu, 22 Oktober 2025, Serka Iksan Babinsa Kelurahan Monggonao dari Koramil 1608-01/Rasanae memonitor pelaksanaan upacara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tingkat Kota Bima di Pondok Pesantren Al Husainy, Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda. Kegiatan ini mengusung tema “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia” dan diikuti oleh seluruh ponpes se-Kota Bim   Upacara dipimpin […]

  • Polsek Kintamani Kawal Pemulihan Fungsi Kawasan di TWA Penelokan

    Polsek Kintamani Kawal Pemulihan Fungsi Kawasan di TWA Penelokan

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Kintamani, — Personel Polsek Kintamani melaksanakan pengamanan dan pemantauan kegiatan pemulihan fungsi kawasan pasca pembongkaran bangunan di Taman Wisata Alam (TWA) Penelokan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, pada Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari upaya penataan kawasan wisata alam Penelokan agar kembali berfungsi sebagaimana mestinya sesuai peruntukan dan aturan konservasi lingkungan. Dalam kegiatan tersebut, […]

  • Satgas Yonarmed 12 Kostrad Bentuk Karakter Pemuda Perbatasan Melalui Pembinaan Pramuka

    Satgas Yonarmed 12 Kostrad Bentuk Karakter Pemuda Perbatasan Melalui Pembinaan Pramuka

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Belu, – Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun generasi muda di wilayah perbatasan Republik Indonesia–Republik Demokratik Timor Leste (RI–RDTL). Melalui kegiatan Jambore Cabang IX Kabupaten Belu yang digelar di Bumi Perkemahan Seminari Nenuk. Personel Satgas turut berperan aktif mendukung dan membina para peserta pramuka sebagai calon penerus bangsa. […]

  • Kodim 1608/Bima dan Rutan Raba Bima Pererat Koordinasi Lewat Kunjungan Silaturahmi

    Kodim 1608/Bima dan Rutan Raba Bima Pererat Koordinasi Lewat Kunjungan Silaturahmi

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Kota Bima – Dandim 1608/Bima Letkol Arh Samuel Asdianto Limbongan, S.Kom., M.Sc., menerima kunjungan silaturahmi Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Raba Bima, Tajudinur, A.Md.IP., S.H., bertempat di Ruang Kerja Komandan Kodim 1608/Bima, Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima, Kamis (18/12/2025). Kunjungan silaturahmi tersebut berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban […]

expand_less