Antisipasi Kerawanan Samapta Polres Klungkung Gelar Patroli Malam
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
- visibility 34
- comment 0 komentar

Guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas, Personel dari Satuan Samapta Polres Klungkung gencarkan kegiatan patroli malam (12/7)
Patroli Malam “Blue Light Patrol” bertujuan mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas seperti Kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya, Khusunya di wilayah hukum Polres Klungkung.a
Kasat Samapta Polres Akp I Gusti Made Mahendra mengatakan Patroli yang dilaksanakan personel untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada warga untuk mengantisipasi mencegah Kejahatan / Tindak Pidana, 3C dan antisipasi kerawanan Kamtibmas lainnya.
“Dalam pelaksanaannya, personel monitoring masyarakat seperti di Kertagosa, Pasar, Perkantoran, Perbankan, Jalan Baypass Ida Bagus Mantra, jembatan merah Eks Galian C dan Rest area Goa Lawah selanjutnya memberikan imbauan kepada warga masyarakat yang di Jumpai untuk ikut serta menjaga harkamtibmas agar tetap kondusif” Ucapnya.
“Disamping itu juga, apabila ada masyarakat melihat dan mendengar adanya gangguan kamtibmas dapat menghubungi hotline 110 Polres Klungkung.”Tutupnya
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar